Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Belajar Membatik di Museum

Kompas.com - 20/01/2014, 11:32 WIB
Ni Luh Made Pertiwi F

Penulis

KOMPAS.com - Mengisi akhir pekan dengan berwisata karya bisa dimulai dengan belajar membatik. Saat ini, sejak tren batik, ada banyak tempat yang menyediakan kursus membatik. Baik secara kilat sekedar tahu, maupun profesional.

Tempat belajar batik pun terbilang banyak. Mulai dari sanggar seni, desa wisata, sampai sentra-sentra pembuatan batik. Beberapa museum juga menawarkan kelas membatik, seperti museum berikut ini.

Museum Batik Kuno Danar Hadi Solo, Jawa Tengah

Museum ini terletak di Jalan Brigjen Slamet Riyadi 261, Solo, Jawa Tengah. Di sini, selain bisa melihat aneka koleksi batik, pengunjung juga bisa berbelanja kain batik dan mengikuti workshop pembuatan batik. Kursusnya adalah membuat batik dengan teknik batik tulis menggunakan canting.

Kursus diberikan selama lima hari. Dalam paket kursus, peserta sudah mendapatkan perlengkapan membatik seperti canting, malam, dan kain. Jangan lewatkan melihat koleksi kain batik seperti batik Belanda dan batik keraton.

Museum Tekstil, Jakarta

Di Jakarta, tempat belajar membatik yang terkenal adalah Museum Tekstil yang berada di Jalan K.S. Tubun No. 4, Tanah Abang, Jakarta Pusat. Ada dua paket yang ditawarkan yaitu workshop batik secara kilat dan workshop profesional.

KOMPAS/IWAN SETIYAWAN Anak-anak ekspatriat asal Jerman, Mavlene dan Greta (kanan), menggoreskan canting pada kain saat ikut belajat membatik di Museum Tekstil, Jakarta, Minggu (19/5/2013). Batik yang telah diakui sebagai salah satu warisan budaya dunia menarik minat warga asing untuk mempelajari cara pembuatannya.
Untuk wisatawan asing maupun domestik, workshop membatik secara kilat menjadi favorit. Ada dua teknik yang diajarkan. Khusus untuk anak-anak balita, teknik yang diajarkan adalah batik cap.

Sementara anak-anak yang sudah SD dan orang dewasa diajarkan membatik menggunakan canting. Harga paket workshop batik secara kilat adalah Rp 35.000. Peserta akan diajarkan membatik di kain sapu tangan.

Museum Batik Yogyakarta

Pihak museum menyediakan paket kursus pembuatan batik. Paket yang ditawarkan adalah kursus secara kilat dan paket kursus selama lima kali pertemuan.

KOMPAS/IWAN SETIYAWAN Anak-anak ekspatriat asal Jerman, Mavlene (kedua kiri) dan Greta, menggoreskan canting pada kain saat ikut belajat membatik di Museum Tekstil, Jakarta, Minggu (19/5/2013). Batik yang telah diakui sebagai salah satu warisan budaya dunia menarik minat warga asing untuk mempelajari cara pembuatannya.
Kursus secara kilat, peserta diajarkan membatik dengan canting atau teknik batik tulis di secarik kain seukuran sapu tangan. Pertama-tama membuat pola di kain, baru kemudian menorehkan malam dengan canting di atas pola tersebut.

Sementara itu, pengunjung juga bisa melihat berbagai koleksi kain batik. Beberapa di antaranya merupakan kain batik kuno berusia ratusan tahun. Pengunjung bisa belajar beragam motif batik tradisional yang ada di Pulau Jawa. Museum berada di Jl. Dr. Sutomo No. 13A Yogyakarta.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Jalan Jalan
Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Jalan Jalan
Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Travel Update
Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Jalan Jalan
YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

Travel Update
Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Jalan Jalan
Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Jalan Jalan
Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Travel Update
Pendaki Penyulut 'Flare' di Gunung Andong Terancam Di-'blacklist' Seumur Hidup

Pendaki Penyulut "Flare" di Gunung Andong Terancam Di-"blacklist" Seumur Hidup

Travel Update
10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

Jalan Jalan
Rute Transportasi Umum dari Cawang ke Aeon Deltamas

Rute Transportasi Umum dari Cawang ke Aeon Deltamas

Travel Tips
Australia Kenalkan Destinasi Wisata Selain Sydney dan Melbourne

Australia Kenalkan Destinasi Wisata Selain Sydney dan Melbourne

Travel Update
Airbnb Hadirkan Keajaiban di Dunia Nyata Melalui Peluncuran Icons

Airbnb Hadirkan Keajaiban di Dunia Nyata Melalui Peluncuran Icons

Travel Update
Australia Siapkan Banyak Resto Halal, Dukung Pariwisata Ramah Muslim

Australia Siapkan Banyak Resto Halal, Dukung Pariwisata Ramah Muslim

Travel Update
Waktu Terbaik Berkunjung ke Vietnam Berdasarkan Musim

Waktu Terbaik Berkunjung ke Vietnam Berdasarkan Musim

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com