Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini 4 Bakso yang Wajib Dicoba di Festival Bakso Living World

Kompas.com - 02/10/2017, 09:07 WIB
Muhammad Irzal Adiakurnia

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Kuliner bakso merupakan kesukaan banyak orang, lintas generasi dan juga lintas kelas ekonomi. Hal ini yang dimanfaatkan salah satu penyelenggara Festival Bakso untuk menyajikan ragam bakso unik ke tengah-tengah masyarakat.

Sepuluh jenis bakso berbeda, juga ragam kuliner nusantara bisa Anda coba di Festival Bakso yang berlangsung 28 September hingga 8 Oktober 2017 di West Lobby, Living World Mall, Serpong, Tangerang Selatan, Banten.

(BACA: Akhir Pekan Ini, Yuk Berburu Bakso di Festival Bakso Nusantara)

"Bakso yang kita pilih berdasarkan keunikannya, terkenal enak dari review pelanggannya, juga yang siap untuk masuk festival," ujar Febriyanto Rachmat, CEO Jisscom sebagai penyelenggara kepada KompasTravel, Minggu (1/10/2017).

(BACA: Bicara Bakso, dari Obama sampai Nasionalisme...)

Bagi Anda penggemar bakso, KompasTravel merangkum ragam bakso yang patut Anda coba di festival ini. Selain ketagihan, dijamin Anda berkeringat.

1. Bakso Goreng Gajah

Mendengar namanya sudah terbayang besarnya bakso tersebut. Jika bakso rebus yang besar, mungkin sudah biasa, tapi ini bakso goreng yang renyah di luar dan lembut di dalam.

Bakso goreng gajah ukuran jumbo berisikan adonan daging ayam dan udang, sedang digoreng dalam acara Festival Bakso yang berlangsung 28 September hingga 8 Oktober 2017 di West Lobby, Living World Mall, Serpong, Tangerang Selatan, Banten.
 Living World, Alam Sutera, Tangerang.KOMPAS.com/MUHAMMAD IRZAL ADIAKURNIA Bakso goreng gajah ukuran jumbo berisikan adonan daging ayam dan udang, sedang digoreng dalam acara Festival Bakso yang berlangsung 28 September hingga 8 Oktober 2017 di West Lobby, Living World Mall, Serpong, Tangerang Selatan, Banten. Living World, Alam Sutera, Tangerang.
Bakso goreng gajah ini justru berisikan adonan tepung, ayam, atau udang. Tiap porsinya disajikan dengan sambal khusus dengan rasa asam pedas.

(BACA: Ini Dia Bakso Bejo yang Tersohor di Korea)

Ada tiga jenis ukuran dan rasa, bakso kecil dengan ukuran empat centimeter Rp 8.000, bakso sedang Rp 13.000, dan bakso jumbonya berukuran 10 centimeter, Rp 39.000.

Selain di festival ini, Bakso Goreng Gajah bisa ditemui di Pasar Ahpong Sentul, Pasar PIK, pasar BSD, dan yang lainnya.

2. Bakso Iga Pak Topi

Empuknya daging iga yang masih menempel di tulang, dibalut padatnya daging bakso racikan Bakso Iga Pak Topi, begitulah deskripsi singkat dari perawakan bakso ini.

Antrean stan bakso kelapa di Festival Bakso, Living World, Alam Sutera, Minggu (1/10/2017).  Festival bakso berlangsung 28 September hingga 8 Oktober 2017 di West Lobby, Living World Mall, Serpong, Tangerang Selatan, Banten.KOMPAS.com/MUHAMMAD IRZAL ADIAKURNIA Antrean stan bakso kelapa di Festival Bakso, Living World, Alam Sutera, Minggu (1/10/2017). Festival bakso berlangsung 28 September hingga 8 Oktober 2017 di West Lobby, Living World Mall, Serpong, Tangerang Selatan, Banten.
Dalam satu gigitan, Anda bisa merasakan bakso sekaligus daging iganya yang empuk.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com