Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rekor Baru! Kru Pesawat Ini Keliling Dunia dalam 52,5 jam

Kompas.com - 20/02/2018, 18:08 WIB
Muhammad Irzal Adiakurnia,
Wahyu Adityo Prodjo

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Etihad Airways, maskapai penerbangan nasional Uni Emirat Arab, memberikan penghormatan pada Flying Executive Andrew Fisher, setelah memecahkan rekor hidupnya berkeliling dunia dalam waktu tercepat dan dalam jumlah penerbangan paling sedikit.

Seorang kru ini memecahkan rekor keliling dunia hanya dengan waktu 52 jam 32 menit. Selama 3 jam 13 menit, ia merancang rute-rute penerbangan komersil dan hanya menggunakan empat jadwal penerbangan saja.

Mengutip dari siaran pers Etihad Airways yang diterima KompasTravel (18/2/2018), rangkaian penerbangannya tersebut langsung resmi diumumkan sebagai pemecah rekor baru oleh Guinness World Record.

Perjalanan Andrew menempuh jarak 41.375 km, dengan mengoperasikan Air New Zealand, KLM, dan China Eastern. Ia memulai perjalanannya dari Shanghai ke Auckland, Buenos Aires ke Amsterdam; dan kembali lagi ke Shanghai tepat pada Selasa (23/1/2018).

"Rasanya masih tak percaya, luar biasa, akhirnya mimpiku tercapai," ungkap Andrew, sesaat setelah mendarat di Pudong International Airport, Shanghai.

Andrew Fisher pemecah rekor keliling dunia tercepat dengan hanya Etihad Airwayd Andrew Fisher pemecah rekor keliling dunia tercepat dengan hanya
"Meski saya berhasil tidur hanya 16 jam sepanjang perjalanan, saya tetap merasa segar, mungkin karena adrenalin dan kegembiraan dalam menyelesaikan pengalaman unik ini. Merupakan hal yang luar biasa untuk menjadi bagian dari perusahaan yang mendorong dan memungkinkan karyawannya mengejar impian-impian mereka," tuturnya.

Peter Baumgartner, Chief Executive Officer Etihad Airways, mewakili seluruh karyawan di Etihad mengucapkan selamat kepada Andrew atas pencapaian yang luar biasa ini.

"Prestasi ini membutuhkan komitmen, dedikasi, dan ketekunan, dan kami sangat bangga memiliki Andrew sebagai anggota keluarga Etihad kami," kata Peter Baumgartner.

Andrew yang terlahir di New Zeland bergabung bersama Etihad sejak tahun 2007. Dia menargetkan rekor tersebut selama lebih dari 20 tahun dan pertama kali berusaha untuk memecahkannya saat ia remaja.

Andrew mengatakan, dengan munculnya pesawat-pesawat baru yang lebih besar dengan konsumsi bahan bakar yang irit menjadikan maskapai bisa terbang jarak jauh nonstop dan menambah frekuensi terbangnya. Hal tersebutlah yang menjadikan mimpinya bertahun-tahun akhirnya terwujud.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Dua Bandara di Jateng Tak Lagi Berstatus Internasional, Kunjungan Wisata Tidak Terpengaruh

Dua Bandara di Jateng Tak Lagi Berstatus Internasional, Kunjungan Wisata Tidak Terpengaruh

Travel Update
Batal Liburan, Bisa Refund 100 Persen dari Tiket.com

Batal Liburan, Bisa Refund 100 Persen dari Tiket.com

Travel Update
Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Travel Update
Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Jalan Jalan
Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Jalan Jalan
Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Travel Update
Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Jalan Jalan
YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

Travel Update
Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Jalan Jalan
Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Jalan Jalan
Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Travel Update
Pendaki Penyulut 'Flare' di Gunung Andong Terancam Di-'blacklist' Seumur Hidup

Pendaki Penyulut "Flare" di Gunung Andong Terancam Di-"blacklist" Seumur Hidup

Travel Update
10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

Jalan Jalan
Rute Transportasi Umum dari Cawang ke Aeon Deltamas

Rute Transportasi Umum dari Cawang ke Aeon Deltamas

Travel Tips
Australia Kenalkan Destinasi Wisata Selain Sydney dan Melbourne

Australia Kenalkan Destinasi Wisata Selain Sydney dan Melbourne

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com