Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lahan di Sekitar Obyek Wisata Pantai di Bangka Terbakar

Kompas.com - 24/08/2019, 15:07 WIB
Heru Dahnur ,
Wahyu Adityo Prodjo

Tim Redaksi

 BANGKA, KOMPAS.com - Musim kemarau dan kekeringan menyebabkan lahan wisata Pantai Matras di Kabupaten Bangka, Kepulauan Bangka Belitung, terbakar, Jumat (23/8/2019) malam.

Petugas Bidang Kebencanaan Pol PP Bangka, Fauzi, mengatakan, kekuatan gabungan yang terdiri dari 2 unit kendaraan damkar/branwier, 1 unit kendaraan suplai air serta satu regu petugas dikerahkan dalam upaya pemadaman.

"(Penyebab) kemungkinannya ada orang yang tidak bertanggung jawab karena lokasi kebakaran di pinggir jalan raya arah Matras," kata Fauzi saat dikonfirmasi Kompas.com, Jumat malam.

Luas lahan yang terbakar mencapai 1 hektar dan berada persis di pinggir jalan. Percikan api diperkirakan mulai muncul sekitar pukul 19.00 WIB dengan cepat membesar karena tiupan angin dari pantai.

Hingga pukul 21.00 WIB petugas masih berada di lokasi untuk melakukan pemadaman.

Tidak ada korban jiwa dalam kebakaran itu. Namun hampir seluruh pepohonan hangus dilalap si jago merah.

Saat ini para pengendara yang melintas di jalan Pantai Matras diminta berhati-hati karena masih adanya kabut asap dari sisa lahan yang terbakar.

Sebagaimana diketahui, Pantai Matras bagian dari destinasi wisata bagian utara Pulau Bangka yang cukup ramai dikunjungi.

Selain untuk berlibur, pantai ini juga menjadi tempat berlabuh perahu nelayan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hari Ini, Pameran Saudi Tourism Authority Digelar di Kota Kasablanka

Hari Ini, Pameran Saudi Tourism Authority Digelar di Kota Kasablanka

Travel Update
5 Kampung Wisata di Surabaya, Ada Kampung Arab

5 Kampung Wisata di Surabaya, Ada Kampung Arab

Jalan Jalan
Kadispar Bali Soal Syuting Pick Me Trip: Boleh Promosi Wisata, Asal Ikut Regulasi

Kadispar Bali Soal Syuting Pick Me Trip: Boleh Promosi Wisata, Asal Ikut Regulasi

Travel Update
5 Tempat Belanja Oleh-oleh di Solo, Jawa Tengah, Awas Kalap

5 Tempat Belanja Oleh-oleh di Solo, Jawa Tengah, Awas Kalap

Jalan Jalan
Hotel Accor Tawarkan Paket Menginap dan Tiket Java Jazz Festival 2024

Hotel Accor Tawarkan Paket Menginap dan Tiket Java Jazz Festival 2024

Travel Update
5 Kota dengan Potensi Wisata MICE Tertinggi di Indonesia Menurut PHRI

5 Kota dengan Potensi Wisata MICE Tertinggi di Indonesia Menurut PHRI

Travel Update
 Angkringan Puncak Bibis, Angkringan dengan Sentuhan Modern

Angkringan Puncak Bibis, Angkringan dengan Sentuhan Modern

Hotel Story
630 Jemaah Umrah Berlebaran di Tanah Suci bersama Ustazah Oki Setiana Dewi

630 Jemaah Umrah Berlebaran di Tanah Suci bersama Ustazah Oki Setiana Dewi

Travel Update
Pemerintah Kota Bangkok Keluarkan Peringatan Panas Ekstrem

Pemerintah Kota Bangkok Keluarkan Peringatan Panas Ekstrem

Travel Update
Gunung Everest, Atap Dunia yang Penuh Sampah

Gunung Everest, Atap Dunia yang Penuh Sampah

Travel Update
Angkringan Timbangan Tebu di Yogyakarta yang Hits dan Wajib Dikunjungi

Angkringan Timbangan Tebu di Yogyakarta yang Hits dan Wajib Dikunjungi

Jalan Jalan
JAB Fest Kombinasikan Seni dan Literasi, Dipercaya Dongkrak Wisatawan Minat Khusus di DIY

JAB Fest Kombinasikan Seni dan Literasi, Dipercaya Dongkrak Wisatawan Minat Khusus di DIY

Travel Update
8 Oleh-oleh Khas Gorontalo, Ada Kopi hingga Kain

8 Oleh-oleh Khas Gorontalo, Ada Kopi hingga Kain

Jalan Jalan
Rencana Pemindahan Lukisan Mona Lisa, Apa Masih di Louvre?

Rencana Pemindahan Lukisan Mona Lisa, Apa Masih di Louvre?

Travel Update
5 Pusat Oleh-oleh di Makassar, Bawa Pulang Makanan atau Kerajinan Tangan

5 Pusat Oleh-oleh di Makassar, Bawa Pulang Makanan atau Kerajinan Tangan

Jalan Jalan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com