Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Roti Tan Keng Chu, Roti Para Tentara Belanda di Zaman Kolonial

Kompas.com - 11/10/2019, 06:00 WIB
Yana Gabriella Wijaya,
Wahyu Adityo Prodjo

Tim Redaksi

CIANJUR, KOMPAS.com - Toko Roti Tan Keng Chu sudah berdiri sejak tahun 1926. Pada zaman kolonial toko roti Tan Keng Chu ialah toko sebagai pemasok roti tawar untuk seluruh tentara Belanda se-Jawa Barat.

“Tentara Belanda masuk Indonesia, itu satu Jawa Barat makannya dari sini,” kata Mulyana Pewaris Toko Roti Tan Keng Chu saat ditemui di Cianjur, Kamis, (10/10/2019).

Generasi keempat pendiri Toko Roti Tan Keng Chu itu menjelaskan bahwa, roti tawarlah yang sering dikirim dan dipesan oleh para tentara Belanda. Dalam sehari dapat mengirim 50 karung yang tersebar di seluruh kawasan Jawa Barat.

Baca juga: Melihat Proses Pembuatan Tauco Tertua di Cianjur

“Karena makannya mereka (tentara Belanda) tidak makan nasi. Jadi roti ini makanan tentara Belanda, satu Jawa Barat diambilnya dari sini. Sehari 50 karung dari pagi sampai malam. Itu dikirim, dibawa ke sana bawa ke sini,” jelas pria berusia 78 tahun itu.

Roti Tan Keng Chu hanya dikonsumsi tentara Belanda dari tahun 1926 sampai 1950-an. Roti Tan Keng Chu baru dijual untuk umum saat Indonesia memasuki masa awal kemerdekaannya. Sebelumnya hanya untuk para tentara Belanda saja.

Roti tawar dari Toko Roti Tan Keng Chu, jenis roti yang diperuntukan bagi para tentara Belanda di seluruh Jawa Barat di era kolonial.Kompas.com/ gabriella wijaya Roti tawar dari Toko Roti Tan Keng Chu, jenis roti yang diperuntukan bagi para tentara Belanda di seluruh Jawa Barat di era kolonial.
Pernah bangkrut

Usaha Roti Tan Keng Chu sempat bangkrut karena barang impor dilarang masuk ke Indonesia. Toko Roti Tan Keng Chu sempat menggunakan tepung impor sebelum tepung terigu Indonesia dijual.

“Tahun 1959, 1960, 1961 itu bangkrut, pemerintah tidak boleh import tepung luar negri, zamannya Bung Karno tidak boleh barang-barang impor dari luar masuk Indonesia,” paparnya.

Baca juga: Mengunjungi Bumi Ageung, Saksi Bisu Perjuangan Kemerdekaan di Cianjur

Namun pada tahun 1963, masuk terigu dari Singapura dan lama kelamaan keluar tepung terigu lokal. Akhirnya Toko Roti Tan Keng Chu memutuskan menggunakan terigu lokal hingga kini.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

 'Dubai, Anda Siap?': Kampanye Terbaru Dubai untuk Wisatawan Indonesia 

"Dubai, Anda Siap?": Kampanye Terbaru Dubai untuk Wisatawan Indonesia 

Travel Update
Rute Menuju ke Arjasari Rock Hill Bandung

Rute Menuju ke Arjasari Rock Hill Bandung

Jalan Jalan
Wisman Asal Singapura Dominasi Kunjungan di Kepulauan Riau Maret 2024

Wisman Asal Singapura Dominasi Kunjungan di Kepulauan Riau Maret 2024

Travel Update
Harga Tiket Masuk dan Jam Buka di Arjasari Rock Hill

Harga Tiket Masuk dan Jam Buka di Arjasari Rock Hill

Jalan Jalan
Harga Tiket Masuk Candi Prambanan 2024 dan Cara Pesan via Online

Harga Tiket Masuk Candi Prambanan 2024 dan Cara Pesan via Online

Travel Update
Sederet Aktivitas Outdoor di Arjasari Rock Hill Bandung

Sederet Aktivitas Outdoor di Arjasari Rock Hill Bandung

Jalan Jalan
Suhu Panas Ekstrem di Thailand, Buat Rel Kereta Api Bengkok

Suhu Panas Ekstrem di Thailand, Buat Rel Kereta Api Bengkok

Travel Update
Serunya Camping Keluarga di Arjasari, Kabupaten Bandung

Serunya Camping Keluarga di Arjasari, Kabupaten Bandung

Jalan Jalan
Arjasari Rock Hill, Lihat Sunset dan City View Bandung dari Ketinggian

Arjasari Rock Hill, Lihat Sunset dan City View Bandung dari Ketinggian

Jalan Jalan
5 Hotel Indonesia Masuk Daftar Hotel Terbaik di Asia 2024 Versi TripAdvisor

5 Hotel Indonesia Masuk Daftar Hotel Terbaik di Asia 2024 Versi TripAdvisor

Travel Update
[POPULER Travel] 5 Kolam Renang Umum di Depok | Barang Paling Banyak Tertinggal di Bandara

[POPULER Travel] 5 Kolam Renang Umum di Depok | Barang Paling Banyak Tertinggal di Bandara

Travel Update
8 Penginapan di Ciwidey dengan Kolam Air Panas, Cocok untuk Relaksasi

8 Penginapan di Ciwidey dengan Kolam Air Panas, Cocok untuk Relaksasi

Hotel Story
Capaian Timnas U-23 di Piala Asia Bawa Dampak Pariwisata untuk Indonesia

Capaian Timnas U-23 di Piala Asia Bawa Dampak Pariwisata untuk Indonesia

Travel Update
Harga Tiket Masuk Taman Safari Prigen 2024 dan Cara Pesan via Online

Harga Tiket Masuk Taman Safari Prigen 2024 dan Cara Pesan via Online

Travel Tips
3 Promo BCA Australia Travel Fair 2024, Ada Cashback hingga Rp 2 Juta

3 Promo BCA Australia Travel Fair 2024, Ada Cashback hingga Rp 2 Juta

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com