Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Membuat Pizza Kreasi Sendiri

Kompas.com - 19/01/2020, 07:02 WIB
Syifa Nuri Khairunnisa,
Ni Luh Made Pertiwi F.

Tim Redaksi


JAKARTA, KOMPAS.com - Menikmati pizza kini tak perlu di restoran lagi. Kamu juga bisa membuat pizza sendiri di rumah.

Bahan-bahannya mudah diperoleh, dan kamu pun bisa mengkreasikannya dengan beragam topping kesukaanmu.

Baca juga: Tips Membuat Pasta Segar di Rumah

Berikut ini cara mudah membuat pizza di rumah menurut Head Chef Liberta Restaurant Chef Wahyudi Kisworo.

Gunakan tepung protein tinggi

Bahan-bahan untuk membuat adonan pizza cukup sederhana. Siapkan tepung terigu, ragi, garam, minyak zaitun, dan air.

Khusus untuk tepung terigu, Chef Wahyudi selalu menggunakan tepung dengan protein tinggi.

“Pakai tepung protein tinggi. Supaya kenyal dan lembut hasilnya,” jelas Chef Wahyudi ketika ditemui Kompas.com pada Rabu (15/01/2020).

Campurkan bahan-bahan

Setelah bahan-bahan siap, saatnya mencampur. Proses pencampuran tidak bisa sekaligus.

Menurut Chef Wahyudi, ia membuat adonan kering dan adonan basah secara terpisah. Pertama, ia mencampur air dan ragi lebih dulu untuk mengaktifkan ragi tersebut.

Setelah itu, buat campuran adonan kering, yaitu tepung terigu dan garam. Setelah itu campurkan bahan basah dan bahan kering.

Lalu, tambahkan minyak zaitun dan aduk hingga adonan tercampur rata.

“Jangan campurkan garam ke dalam larutan air dan ragi. Soalnya nanti bisa berpengaruh pada naiknya adonan. Kalau garam dicampur ke ragi, naiknya kurang maksimal,” ujar Chef Wahyudi.

Biarkan mengembang

Setelah tercampur rata, adonan dibiarkan dalam sebuah wadah cukup besar. Waktunya menunggu adonan hingga mengembang.

Sebelumnya tutup wadah menggunakan kain bersih. Tunggu hingga adonan mengembang hingga berukuran dua kali lipat dari awal.

Setelah mengembang, masukkan ke dalam lemari pendingin selama kurang lebih satu jam.

“Seperti pasta, pizza juga harus dimasukkan ke dalam chiller (lemari pendingin). Satu jam dimasukkan supaya bentuknya bagus nanti. Adonan jangan langsung dipanggang sebelum masuk ke chiller,” tuturnya. 

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Gunung Batu Jonggol Bogor: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Lokasi

Gunung Batu Jonggol Bogor: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Lokasi

Jalan Jalan
Ocean Park BSD City Tangerang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Ocean Park BSD City Tangerang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Jalan Jalan
Scoot Terbangkan Pesawat Embraer E190-E2 Pertama

Scoot Terbangkan Pesawat Embraer E190-E2 Pertama

Travel Update
5 Tips Traveling dengan Hewan Peliharaan yang Aman

5 Tips Traveling dengan Hewan Peliharaan yang Aman

Travel Tips
Traveloka dan Baby Shark Beri Diskon Liburan Sekolah hingga 50 Persen

Traveloka dan Baby Shark Beri Diskon Liburan Sekolah hingga 50 Persen

Travel Update
4 Kesalahan yang Harus Dihindari Saat Melawati Keamanan Bandara

4 Kesalahan yang Harus Dihindari Saat Melawati Keamanan Bandara

Travel Tips
KAI Sediakan 739.000 Kursi Saat Long Weekend Kenaikan Yesus Kristus

KAI Sediakan 739.000 Kursi Saat Long Weekend Kenaikan Yesus Kristus

Travel Update
Kadispar Bali: Pungutan Wisatawan Asing Sudah Hampir Rp 79 Miliar

Kadispar Bali: Pungutan Wisatawan Asing Sudah Hampir Rp 79 Miliar

Travel Update
Tips Jogging with View di Waduk Tandon Wonogiri, Jangan Kesiangan

Tips Jogging with View di Waduk Tandon Wonogiri, Jangan Kesiangan

Travel Tips
Tips Atas Bengkak Selama Perjalanan Udara, Minum hingga Peregangan

Tips Atas Bengkak Selama Perjalanan Udara, Minum hingga Peregangan

Travel Tips
Harga Tiket Wisata Pantai di Bantul Terkini, Parangtritis hingga Pandansimo

Harga Tiket Wisata Pantai di Bantul Terkini, Parangtritis hingga Pandansimo

Travel Update
Ada Pungli di Curug Ciburial Bogor, Sandiaga: Perlu Ditindak Tegas

Ada Pungli di Curug Ciburial Bogor, Sandiaga: Perlu Ditindak Tegas

Travel Update
Menparekraf Bantah Akan Ada Pungutan Dana Pariwisata kepada Wisatawan

Menparekraf Bantah Akan Ada Pungutan Dana Pariwisata kepada Wisatawan

Travel Update
Sandiaga Dukung Sanksi Tegas untuk Penyulut 'Flare' di Gunung Andong

Sandiaga Dukung Sanksi Tegas untuk Penyulut "Flare" di Gunung Andong

Travel Update
Waktu Terbaik untuk Beli Tiket Pesawat agar Murah, Jangan Mepet

Waktu Terbaik untuk Beli Tiket Pesawat agar Murah, Jangan Mepet

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com