Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Amerika Serikat Sambut Kembali Turis Asing Mulai November 2021

Kompas.com - 17/10/2021, 11:11 WIB
Nabilla Ramadhian,
Anggara Wikan Prasetya

Tim Redaksi

 

KOMPAS.com – Amerika Serikat (AS) akan melonggarkan aturan perbatasan dan mengizinkan kembali turis asing yang telah divaksin Covid-19 mulai 8 November 2021.

Melansir Lonely Planet, Sabtu (16/10/2021), sebelumnya AS tetap menutup perbatasannya bagi sebagian besar pelancong sejak Maret 2020.

Meski negara tetangga seperti Kanada telah mencabut pembatasan masuk bagi turis asing dan warga AS yang sudah divaksin, Negeri Paman Sam tergolong lambat dalam pelonggaran aturan perbatasan yang ketat.

Baca juga: Lucu, Ada Robot Pengantar Makanan di Bandara Amerika Serikat

Turis asing bisa liburan ke AS

Gedung Putih akan mengumumkan kebijakan baru yang memungkinkan banyak wisatawan asing yang sudah divaksin untuk berkunjung ke AS mulai 8 November 2021.

Pada Jumat (15/10/2021), Assistant Press Secretary Kevin Munoz mengunggah tulisan dalam media sosial Twitter terkait hal ini.

Baca juga: Via Ferrata Tertinggi di Amerika Utara Ada di Colorado

Dalam unggahan itu dia mengungkapkan, kebijakan perjalanan baru tersebut mewajibkan vaksinasi Covid-19 bagi pelancong asing yang hendak mengunjungi AS.

“Pengumuman dan tanggal ini berlaku untuk kedatangan internasional via jalur udara dan darat. Kebijakan ini berpedoman pada kesehatan masyarakat, keketatan, dan konsisten,” unggah Munoz, mengutip Lonely Planet.

Terkait jenis vaksin Covid-19, Centers for Disease Control and Prevention (CDC) menerima vaksin yang diizinkan oleh Food and Drug Administration (FDA) yakni Pfizer, Moderna, dan Johnson & Johnson.

Baca juga: Tren Bikin Roti Sendiri Gara-gara Corona, Warga Amerika Jadi Kehabisan Tepung dan Ragi

Pemerintah AS juga mengumumkan, mereka akan mengizinkan vaksin Covid-19 yang diizinkan oleh Organisasi Kesehatan Dunia untuk penggunaan darurat seperti AstraZeneca dan Sinovac.

Tidak semua bisa berkunjung

Saat ini, pelancong yang selama 14 belakangan telah berada di Inggris Raya, Area Schengen, Irlandia, China, Iran, Brasil, Afrika Selatan, dan India dilarang mengunjungi AS dengan beberapa pengecualian.

Baca juga: Festival Musik Coachella di AS Wajibkan Penonton Vaksinasi Covid-19

Namun, hal ini akan berubah mulai 8 November saat AS mengizinkan seluruh wisatawan asing yang telah divaksin lengkap untuk berkunjung ke sana.

Kendati demikian, para pelancong harus menunjukkan bukti vaksin Covid-19 dan hasil negatif tes Covid-19 yang diambil 72 jam sebelum keberangkatan.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com