Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wajah Baru Taman Ismail Marzuki, Ini Rute dan Akses Transportasi

Kompas.com - 24/06/2022, 06:06 WIB
Wasti Samaria Simangunsong ,
Anggara Wikan Prasetya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Usai direvitalisasi sejak Juli 2019, Taman Ismail Marzuki (TIM) kini hadir dengan wajah baru dan telah dibuka secara bertahap mulai 3 Juni 2022.

Berlokasi di Jalan Cikini Raya 73, Cikini, Menteng, Jakarta Pusat, kamu bisa mencapai TIM dengan beragam opsi transportasi, baik naik kendaraan pribadi maupun umum.

"Kalau ke TIM ada banyak opsi, bisa turun di Halte TIM depan, bisa turun di Stasiun Cikini dan Gondangdia paling dekat, sekiloan bisa jalan kaki," kata Project Control and Communication Manager proyek Revitalisasi TIM Adriani Lestari, kepada Kompas.com, Kamis (23/6/2022).

Ke Taman Ismail Marzuki naik transportasi umum

Mengambil titik tengah Monas, kamu bisa memilih sejumlah opsi transportasi di bawah ini untuk menuju Taman Ismail Marzuki:

Akses tranportasi umum paling mudah, kamu bisa naik KRL (Kereta Rel Listrik) ke Stasiun Cikini maupun Gondangdia. Kedua stasiun ini hanya berjarak sekitar 1 kilometer dari TIM.

Dari Stasiun Cikini atau Stasiun Gondangdia, perjalanan bisa dilanjutkan dengan berjalan kaki, maupun memesan ojek online yang tarifnya Rp 14.000.

Kemudian, opsi transportasi umum lainnya yaitu menggunakan TransJakarta koridor 6H (Senen-Lebak Bulus).

Baca juga: Wisata di Jakarta, Mengenal Kesenian di Taman Ismail Marzuki

Untuk yang naik koridor 6H, kamu bisa turun di halte bus pengumpan Transjakarta Cikini. Halte ini ada di depan Ibis Budget Hotel. Lalu jalan kaki sekitar 70 meter ke TIM.

Sedangkan bagi yang ingin naik MRT, kamu bisa berhenti di Stasiun MRT Bundaran HI yang jaraknya sekitar 3 kilometer saja. Perjalanan dilanjutkan dengan ojek online.

Rute transportasi pribadi ke Taman Ismail Marzuki

Mengambil titik tengah Monas, kamu hanya perlu menempuh jarak sejauh 3 kilometer dengan lama perjalanan sekitar 8 menit saja menuju TIM.

Dari Jalan Medan Merdeka Selatan, terus lurus sejauh 600 meter. Lalu, ambil lajur kanan untuk berbelok sedikit ke kiri menuju Jalan Silang Merdeka Tenggara.

Wajah Gedung Panjang di Taman Ismail MarzukiInstagram @wajahbaru_tim Wajah Gedung Panjang di Taman Ismail Marzuki

Lurus terus sejauh 50 meter, dan belok kiri ke Jalan Medan Merdeka Timur, melewati Kementerian Perdagangan RI.

Sekitar 500 meter, kamu akan bertemu tikungan tajam, memasuki Jalan Arief Rachman Hakim. Ikuti terus di jalan ini, hingga belok sedikit ke kiri, masuk ke Jalan Menteng Raya.

Tak sampai satu kilometer dari Jalan Menteng Raya, kamu akan memasuki Jalan Cikini Raya. Taman Ismail Marzuki ada di sebelah kiri jalan raya, persisnya berseberangan dengan Hotel Alia Cikini.

Baca juga: Sambut Libur Sekolah, Rasakan Suasana Jepang di Jakarta Aquarium

Adapun untuk saat ini area yang masih dibuka ialah Galeri Seni dan Galeri Annex setiap hari mulai pukul 10.00 WIB sampai 22.00 WIB.

Keduanya bisa dikunjungi secara gratis. Pengunjung hanya perlu datang dan mendaftar lewat scan di depan pintu masuk.

"Saat ini kita buka gratis, tapi mungkin tidak menutup kemungkinan ke depannya ada biaya masuk, mempertimbangkan untuk operasional seperti listrik dan perawatan," ujar Adriani.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tips Menuju ke Balong Geulis, Disuguhi Pemandangan Indah

Tips Menuju ke Balong Geulis, Disuguhi Pemandangan Indah

Travel Update
Serunya Wisata Kolam Renang di Balong Geulis Sumedang

Serunya Wisata Kolam Renang di Balong Geulis Sumedang

Jalan Jalan
Nekat Sulut 'Flare' atau Kembang Api di Gunung Andong, Ini Sanksinya

Nekat Sulut "Flare" atau Kembang Api di Gunung Andong, Ini Sanksinya

Travel Update
Dua Bandara di Jateng Tak Lagi Berstatus Internasional, Kunjungan Wisata Tidak Terpengaruh

Dua Bandara di Jateng Tak Lagi Berstatus Internasional, Kunjungan Wisata Tidak Terpengaruh

Travel Update
Batal Liburan, Bisa Refund 100 Persen dari Tiket.com

Batal Liburan, Bisa Refund 100 Persen dari Tiket.com

Travel Update
Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Travel Update
Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Jalan Jalan
Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Jalan Jalan
Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Travel Update
Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Jalan Jalan
YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

Travel Update
Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Jalan Jalan
Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Jalan Jalan
Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Travel Update
Pendaki Penyulut 'Flare' di Gunung Andong Terancam Di-'blacklist' Seumur Hidup

Pendaki Penyulut "Flare" di Gunung Andong Terancam Di-"blacklist" Seumur Hidup

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com