Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

AirAsia Buka Lagi Rute ke Kuala Lumpur dari Aceh, Pekanbaru, dan Padang

Kompas.com - 02/10/2022, 08:08 WIB
Wasti Samaria Simangunsong ,
Anggara Wikan Prasetya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Maskapai AirAsia buka lagi rute penerbangan internasional ke Kuala Lumpur, Malaysia, dari Banda Aceh, Padang, dan Pekanbaru, mulai 1 Oktober 2022.

Pembukaan kembali rute internasional yang menghubungkan Kuala Lumpur dengan tiga kota utama di Sumatera ini menjadi momentum kebangkitan industri pariwisata dan mendorong tumbuhnya pelaku ekonomi kreatif di wilayah Aceh, Sumatera Barat, dan Riau.

"Kami berharap dengan dibukanya kembali rute ini, kami dapat melayani wisatawan-wisatawan dari Malaysia yang sudah tidak sabar untuk berkunjung, bertemu kerabat, mengembangkan bisnis maupun berwisata di Aceh, Riau, dan Sumatera Barat," kata CEO AirAsia Malaysia Riad Asma dalam keterangan resmi yang Kompas.com terima, Rabu (28/9/2022).

Baca juga: AirAsia Hadirkan Penerbangan Rute Jakarta-Silangit

Ia melanjutkan, pembukaan rute itu diharapkan dapat memberikan multiplier effect bagi pertumbuhan ekonomi masyarakat setempat, serta turut membuka lapangan kerja seluas-luasnya.

Jadwal AirAsia ke Kuala Lumpur dari Banda Aceh, Padang, Pekanbaru

Berikut adalah jadwal penerbangan AirAsia ke Kuala Lumpur dari Banda Aceh, Padang, dan Pekanbaru.

- Pesawat AirAsia rute Padang-Kuala Lumpur PP akan terbang dua kali seminggu setiap Selasa dan Sabtu, mulai 1 Oktober 2022

Armada AirAsia Airbus A320 Neo AircraftNEWSROOM.AIRASIA.com Armada AirAsia Airbus A320 Neo Aircraft

- Pesawat AirAsia rute Banda Aceh-Kuala Lumpur PP akan terbang dua kali seminggu setiap Senin dan Kamis, mulai 3 Oktober 2022

- Pesawat AirAsia rute Pekanbaru-Kuala Lumpur PP akan terbang dua kali seminggu setiap Senin dan Jumat, mulai 3 Oktober 2022

Baca juga: AirAsia Buka Rute Bali-Medan PP Mulai 8 Juli 2022

Adapun penerbangan dari ketiga kota ini akan dioperasikan oleh maskapai AirAsia Malaysia (kode penerbangan AK) menggunakan pesawat Airbus A320 dengan kapasitas 180 penumpang.

 
 
 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Kompas Travel (@kompas.travel)

Untuk diketahui, tiket penerbangan untuk rute Banda Aceh-Kuala Lumpur PP, Padang-Kuala Lumpur PP, dan Pekanbaru-Kuala Lumpur PP sudah bisa dipesan.

Pemesanan bisa dilakukan di platform pemesanan tiket AirAsia, termasuk pada aplikasi AirAsia Super App, agen perjalanan konvensional maupun online travel agent (OTA).

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Desa Wisata di Spanyol Binibeca Vell Terancam Ditutup Akibat Lonjakan Jumlah Wisatawan

Desa Wisata di Spanyol Binibeca Vell Terancam Ditutup Akibat Lonjakan Jumlah Wisatawan

Travel Update
Naik Whoosh, Dapat Diskon dan Gratis Masuk 12 Tempat Wisata di Bandung

Naik Whoosh, Dapat Diskon dan Gratis Masuk 12 Tempat Wisata di Bandung

Travel Update
7 Hotel Dekat Bandara Ngurah Rai Bali, Ada yang Jaraknya 850 Meter

7 Hotel Dekat Bandara Ngurah Rai Bali, Ada yang Jaraknya 850 Meter

Hotel Story
6 Taman untuk Piknik di Jakarta, Liburan Hemat Bujet

6 Taman untuk Piknik di Jakarta, Liburan Hemat Bujet

Jalan Jalan
7 Taman Gratis di Yogyakarta, Datang Sore Hari Saat Tidak Terik

7 Taman Gratis di Yogyakarta, Datang Sore Hari Saat Tidak Terik

Jalan Jalan
Istana Kepresidenan Yogyakarta Dibuka untuk Umum, Simak Caranya

Istana Kepresidenan Yogyakarta Dibuka untuk Umum, Simak Caranya

Travel Update
Jadwal Kereta Cepat Whoosh Mei 2024

Jadwal Kereta Cepat Whoosh Mei 2024

Travel Update
Cara Berkunjung ke Museum Batik Indonesia, Masuknya Gratis

Cara Berkunjung ke Museum Batik Indonesia, Masuknya Gratis

Travel Tips
Amsterdam Ambil Langkah Tegas untuk Atasi Dampak Negatif Overtourism

Amsterdam Ambil Langkah Tegas untuk Atasi Dampak Negatif Overtourism

Travel Update
Perayaan Hari Tri Suci Waisak 2024 di Borobudur, Ada Bhikku Thudong hingga Pelepasan Lampion

Perayaan Hari Tri Suci Waisak 2024 di Borobudur, Ada Bhikku Thudong hingga Pelepasan Lampion

Travel Update
Destinasi Wisata Rawan Copet di Eropa, Ternyata Ada Italia

Destinasi Wisata Rawan Copet di Eropa, Ternyata Ada Italia

Jalan Jalan
Kenaikan Okupansi Hotel di Kota Batu Tidak Signifikan Saat Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus

Kenaikan Okupansi Hotel di Kota Batu Tidak Signifikan Saat Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus

Travel Update
KA Bandara YIA Tambah 8 Perjalanan Saat Long Weekend Kenaikan Yesus Kristus, Simak Jadwalnya

KA Bandara YIA Tambah 8 Perjalanan Saat Long Weekend Kenaikan Yesus Kristus, Simak Jadwalnya

Travel Update
Kekeringan Parah Ancam Sejumlah Destinasi Wisata Populer di Thailand

Kekeringan Parah Ancam Sejumlah Destinasi Wisata Populer di Thailand

Travel Update
Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus, Kunjungan Wisatawan ke Kota Batu Naik

Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus, Kunjungan Wisatawan ke Kota Batu Naik

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com