Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gelombang di Selatan DIY Akan Tinggi pada Weekend 17 Juni 2023, Wisata Tetap Aman Asal Patuh Aturan

Kompas.com - 12/06/2023, 18:06 WIB
Markus Yuwono,
Anggara Wikan Prasetya

Tim Redaksi

YOGYAKARTA,KOMPAS.com - Sekretaris Satlimas Rescue Istimewa Wilayah Operasi Pantai Baron, Surisdiyanto menyampaikan, diperkirakan terjadi peningkatan gelombang di pesisir selatan DIY pada Sabtu 17 Juni 2023.

Hal itu diperoleh melalui prediksi dari informasi BMKG dan juga website stromsurf. Tinggi gelombang bisa mencapai 9 kaki atau 2,7 meter.

Meski begitu, ia menyatakan bahwa kunjungan wisata ke pantai akan tetap aman dengan catatan wisatawan patuh terhadap imbauan petugas.

Baca juga: Pantai Sadeng Gunungkidul yang Unik, Berada di Muara Bengawan Solo Purba

"Kunjungan ke pantai masih aman, asal mematuhi imbuan petugas yang ada di lapangan," kata Suris (sapaan Surisdiyanto) kepada Kompas.com, Senin (12/6/2023).

 
 
 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Kompas Travel (@kompas.travel)

Sebab menurut dia, sebagian besar kecelakaan laut terjadi ketika wisatawan sering nekat dan mengindahkan imbauan petugas.

Contoh pengunjung nekat

Adapun peningkatan gelombang juga terjadi pada hari Minggu (11/6/2023). Ketinggian gelombang mengalami peningkatan antara 3-4 meter. Namun, gelombang sudah melandai sehari kemudian.

Suris mencotohkan, saat itu, ada seorang wisatawan asal Magelang bersama kedua anaknya berfoto di atas batu karang dekat Pulau Drini, pada hari Minggu sekitar pukul 15.30 WIB.

Baca juga: Sandiaga Ajak Wisatawan Berkunjung ke Gunungkidul yang Kaya Keindahan Alam

Petugas mengingatkan agar segera menepi menggunakan pengeras dan peluit, tetapi tidak dihiarukan.

Saat bersamaan tiba-tiba gelombang datang menyeret korban ke selatan. Melihat kejadian ini petugas Satlinmas langsung mengevakuasi.

Tangkapan layar video yang memperlihatkan detik-detik proses penyelamatan wisatawan yang terseret arus di Pantai Drini, Gunungkidul, Yogykarta.INSTAGRAM Tangkapan layar video yang memperlihatkan detik-detik proses penyelamatan wisatawan yang terseret arus di Pantai Drini, Gunungkidul, Yogykarta.

"Beruntung selamat, kami mengajak wisatawan untuk patuh," kata dia.

Koordinator Satlinmas Rescue Istimewa Wilayah II Pantai Baron, Marjono menambahkan, aksi nekat wisatawan ini kalau diingatkan tidak mau. 

"Kadang saat diingatkan mereka jawab kami ke sini untuk mandi," kata dia.

Baca juga: Tips Hindari Macet Saat Libur Lebaran di Gunungkidul, Berangkat Awal dan Pulang Lebih Cepat

Saat akhir puluhan anggota Satlinmas Rescue Istimewa melakukan patroli di sekitar pantai, juga sudah dipasang rambu larangan mandi. 

"Kami juga menggunakan pengeras suara untuk mengingatkan. Berkunjung ke pantai itu aman asal mematuhi petugas," kata Marjono. 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com