Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

4 Tips Hindari Copet di PRJ 2023, Jangan Lengah

Kompas.com - 26/06/2023, 18:34 WIB
Ni Nyoman Wira Widyanti

Penulis

KOMPAS.com - Akhir pekan lalu, beredar video berisi pasangan suami istri yang tertangkap mencopet smartphone milik pengunjung Pekan Raya Jakarta (PRJ) 2023 atau Jakarta Fair 2023 di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat.

Dilaporkan oleh Kompas.com, Senin (26/6/2023), pasangan tersebut menjalankan aksinya pada Jumat (23/6/2023) saat PRJ 2023 tengah dipadati pengunjung.

Baca juga:

Menurut keterangan dari Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Komarudin, pasangan tersebut sudah diamankan dan hingga saat ini kasusnya masih dikembangkan. 

Komarudin pun mengimbau pengunjung PRJ 2023 agar memperhatikan barang bawaan mereka.

"Oleh karena itu kami imbau kepada masyarakat ke Jakarta Fair perhatikan dan amankan barang-barang bawaan pribadi," ujarnya. 

Jika ingin menghindari kecopetan saat mengunjungi PRJ 2023, berikut beberapa tips yang bisa diperhatikan berdasarkan pengamatan Kompas.com di lokasi, Minggu (25/6/2023):

Tips hindari copet di PRJ 2023

1. Jangan lengah

Antrean pengunjung Pekan Raya Jakarta (PRJ) atau Jakarta Fair 2023 yang hendak naik kendaraan Wara Wiri di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat, Minggu (25/6/2023).KOMPAS.com/Ni Nyoman Wira Antrean pengunjung Pekan Raya Jakarta (PRJ) atau Jakarta Fair 2023 yang hendak naik kendaraan Wara Wiri di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat, Minggu (25/6/2023).

Pada hari-hari tertentu, misalnya saat akhir pekan, kondisi pengunjung di PRJ 2023 umumnya akan sangat padat sehingga kamu bisa berdesak-desakan dengan pengunjung lainnya dari berbagai arah.

Maka dari itu, janganlah lengah. Beberapa contohnya adalah membiarkan tas terbuka saat tengah melakukan pembayaran di kasir, tidak memperhatikan barang bawaan saat sibuk memilih barang yang hendak dibeli, dan tidak memperhatikan sekitarmu saat mengantre.

Adapun dari pantauan Kompas.com, Minggu (25/6/2023), tidak sedikit pengunjung yang mengeluarkan smartphone mereka untuk berfoto atau merekam video suasana PRJ 2023. 

Menggunakan smartphone di tempat umum tentu boleh dilakukan, namun pengunjung harus selalu waspada.

Bila ingin merekam keramaian suasana PRJ 2023, misalnya, kamu bisa melakukannya dari pinggir booth tenant atau lorong hall yang umumnya lebih tinggi dari jalanan PRJ 2023. Sebisa mungkin carilah spot yang tidak ramai.

Baca juga: Panduan Lengkap ke PRJ 2023 di Kemayoran

Halaman Berikutnya
Halaman:
Baca tentang


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com