Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

13 Kewajiban pada Pendakian Gunung Lawu via Candi Cetho, Lewat Jalur yang Sama

Kompas.com - 07/08/2023, 14:31 WIB
Anggara Wikan Prasetya

Penulis

KOMPAS.com – Pendakian gunung memang digemari sebagian orang untuk mengisi hari libur atau waktu luang.

Salah satu gunung yang jadi tujuan favorit pendakian adalah Lawu di perbatasan Jawa Tengah dan Jawa Timur.

Ada beberapa jalur pendakian untuk sampai ke puncak gunung setinggi 3.265 meter di atas permukaan laut (mdpl) ini, salah satunya adalah via Candi Cetho.

Baca juga: 8 Pantangan Masyarakat yang Dilarang Dilakukan pada Pendakian Lawu via Candi Cetho

Lokasi Basecamp berada di sekitar kawasan situs peninggalan sejarah yang juga menjadi tempat wisata itu.

Kompas.com sempat menjajal langsung pendakian Gunung Lawu via Candi Cetho pada Rabu (9/8/2023).

Kewajiban pada pendakian Lawu via Cetho

Apabila hendak mendaki Gunung Lawu via Candi Cetho, ada beberapa kewajiban yang harus dilakukan pendaki. Daftar kewajiban ini terpampang di gerbang pendakian, yakni sebagai berikut:

1. Melapor kepada petugas pos jaga sebelum naik dan setelah turun

2. Mengisi formular pendaftaran dengan lengkap

Baca juga: 15 Larangan pada Pendakian Gunung Lawu via Candi Cetho

3. Menyerahkan kartu identitas (KTP atau SIM) kepada petugas pendaftaran

  • Pendaki dalam rombongan kurang dari 10 orang, kartu identitas yang diserahkan adalah ketua rombongan
  • Pendaki dalam rombongan lebih dari 10 orang, bentuk sub-rombongan atau regu dengan jumlah 10 orang masing-masing
  • Pendaki dalam rombongan lebih dari 10 orang agar membawa alat komunikasi guna membantu koordinasi dengan sub-rombongan atau regu

4. Membawa perlengkapan yang sesuai dan mematuhi kebutuhan pendakian dan perbekalan

5. Membaca, memahami, dan mematuhi ketentuan pendakian, serta semua peraturan perundangan yang ada

6. Mematuhi perintah, petunjuk, dan arahan petugas Perhutani atau pihak lain yang ditunjuk Perhutani untuk mengawasi dan memandu kegiatan pendakian

Puncak Gunung Lawu, Hargo Dumilah.KOMPAS.com/ANGGARA WIKAN PRASETYA Puncak Gunung Lawu, Hargo Dumilah.

7. Menjaga keselamatan dan keamanan pribadi, anggota kelompok, dan sesame pendaki

8. Segera melapor jika terjadi kecelakaan atau jika mengetahui kondisi yang mengancam atau membahayakan keselamatan pendaki

9. Mendaki di jalur yang ada dan mengikuti arahan yang tersedia

10. Menjaga tata krama, keamanan, dan ketertiban umum

Baca juga: Rute ke Candi Cetho, Karanganyar di Lereng Gunung Lawu

11. Menjaga kebersihan, keamanan, dan keseimbangan Gunung Lawu

12. Membawa turun sampah, minimal sampah sendiri

13. Mendaki dan turun gunung melalui jalur yang sama

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com