Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Konser All-4-One Digelar 23 Juni, Targetkan 30 Persen Turis Asing

Kompas.com - 05/06/2024, 16:30 WIB
Krisda Tiofani,
Ni Nyoman Wira Widyanti

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Grup vokal asal Amerika Serikat (AS), All-4-One siap menggelar konser di Ballroom Pullman Jakarta Central Park, Jakarta Barat, pada Minggu (23/6/2024) mendatang.

Project Director of Tomita Entertainment, Joey Ferry mengatakan, konser ini akan berdampak pada okupansi hotel di sekitar lokasi konser dan jumlah wisatawan mancanegara (wisman) yang ikut menonton.

Baca juga: Soal Calo Tiket Konser, Sandiaga Imbau Jangan Gunakan Jalur Tak Resmi

"Biasanya, kalau konser-konser seperti ini, kebanyakan hotel sekitar langsung sold out (habis dipesan). Okupansinya akan naik. Pengunjung dari Singapura dan Malaysia, biasanya akan datang ke Indonesia untuk menyaksikan konser ini," kata Joey dalam Weekly Press Briefing di Jakarta Pusat, Senin (3/6/2024). 

Joey menargetkan sekitar 30-40 persen kedatangan wisman untuk menonton konser musisi legendaris ini.

Baca juga:

Promosi konser All-4-One 2024 di Jakarta dalam Weekly Brief with Sandiuno, Senin (3/6/2024).Kompas.com/Krisda Tiofani Promosi konser All-4-One 2024 di Jakarta dalam Weekly Brief with Sandiuno, Senin (3/6/2024).

Total penonton yang ditargetkan berkisar 1.500 hingga 2.000 orang dengan harga tiket konser mulai Rp 517.000 untuk kategori Festival hingga Rp 3,7 jutaan untuk kategori Platinum plus Meet and Greet.

Hal ini disambut baik oleh Deputi Bidang Produk Wisata dan Penyelenggara Kegiatan (Events) Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf), Vinsensius Jemadu.

Baca juga: 3 Upaya Pemerintah Hadirkan Konser Internasional Setara Taylor Swift

"Kami melihat akan hadir 30-40 persen penonton dari luar negeri, sudah menambah jumlah wisman," kata Vinsensius.

"Belum lagi akan ada fanbase grup ini dari berbagai kota besar yang akan menambah jumlah pergerakan wisatawan nusantara (wisnus)," pungkasnya.

Baca juga:

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Kompas Travel (@kompas.travel)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com