Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Meski Bergizi Tinggi Inilah Tips Memilih Tempe yang Baik

Kompas.com - 27/05/2017, 10:06 WIB
Muhammad Irzal Adiakurnia

Penulis

BOGOR, KOMPAS.com - Sudah tak asing lagi di telinga kita jika tempe memiliki gizi yang tinggi. Namun, tak semua tempe di pasaran masih terjaga gizinya, hal ini karena proses pembuatannya yang kurang higienis.

Tempe sendiri di Indonesia sudah menjadi seperti makanan pokok yang selalu tersedia di pasar dan toko mana pun. Untuk itu, baiknya kita cermati saat memilih tempe agar kandungan gizi yang kaya di dalamnya tetap terjaga.

Tempe yang baik berarti diolah secara benar, higienis, dan tentunya terjaga kebersihannya. Sesuai dengan standar keamanan pangan yang harusnya ditaati produsen tempe Indonesia.

(BACA: Wisata Rumah Tempe Indonesia, Melihat Produksi Tempe yang Diakui Dunia)

Kepala Koperasi Pengusaha Tempe Tahu Indonesia (KOPTI) Kabupaten Bogor, Sukhaeri mengatakan pada KompasTravel saat dikunjungi, Selasa (23/5/2017), yang terpenting bagi konsumen saat memilih produk tersebut ialah tahu bagaimana dibuatnya, dan tahu profil siapa pembuatnya.

“Sebenarnya itu, nanti setelah tahu keduanya akan tercermin di wujud tempenya saat dijual di pasaran,” ujar pria yang akrab disapa Heri.

Langkah pertama ialah melihat dari fisiknya, jika putih bersih kedelainya bening tidak terlalu kuning maka itu bersih dari luar. Selain itu juga komposisi kedelai di luar tidak terlihat campuran benda lain, seperti jagung, serabut kayu, bahkan krikil.

(BACA: Tempe, Makanan Ajaib Itu Menembus Dunia)

Kedua, jika bisa dibuka, cobalah anda buka. Karena bagian dalam merupakan yang terpenting. Saat dibelah, tempe yang baik terlihat warna kedelainya tetap nersih dan lebih bening. Ini menandakan proses pencucian kedelai bagus dan melalui beberapa tahap.

KOMPAS.COM / MUHAMMAD IRZAL ADIAKURNIA Salah satu pengerajin tempe di Rumah Tempe Indonesia, sedang melakukan tahap pengemasan kedelai yang sudah diberi ragi. Tempe di RTI dikemas seberat 450gram untuk yang dijual umum ke supermarket.
Setelah itu dicium aroma dalam dari tempe tersebut. Jika mengeluarkan bau tidak jelas, bau amis, atau asam maka dipastikan tempe tersebut kurang higienis.

Aroma tempe yang bagus ialah yang mengeluarkan aroma khas kedelai. Aroma kedelai tersebut tak berubah seperti aslinya saat setelah dikupas.

Lalu umur simpan, tempe yang bagus itu memiliki umur simpan yang lama. Menurut Heri, umur simpan tempe buatan Rumah Tempe Indonesia berkisar tiga hingga empat hari. Walaupun begitu ia merekomendasikan pada konsumen untuk tidak lebih dari dua hari di luar lemari pendingin.

Di tempat terpisah, Guru Besar Departemen Ilmu dan Teknologi Pangan Institut Pertanian Bogor yang juga sekaligus Ketua Forum Tempe Indonesia, Made Astawan mengatakan aroma asam pada tempe dihasilkan dari air yang kurang bersih, dan bakteri lain yang sudah masuk sebelum fermentasi.

“Standar Nasional Indonesia (SNI) tempe itu minimal proteinnya 16 persen. Sedangkan yang bisa menghambat itu ialah kandungan mikroba berbahaya, dan kandungan logam berat. Itu bisa dilihat dari produksinya higienis apa enggak,” ujar Made.

Setelah terpilih, anda bisa buktikan, selain gizinya yang terjaga, tempe yang baik dikonsumsi juga akan memiliki waktu simpan yang lebih lama, dan tentunya rasa yang lebih lezat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Waktu Terbaik Berkunjung ke Vietnam Berdasarkan Musim

Waktu Terbaik Berkunjung ke Vietnam Berdasarkan Musim

Travel Tips
Swiss-Belhotel International Rebranding Swiss-Belcourt Serpong Tangsel

Swiss-Belhotel International Rebranding Swiss-Belcourt Serpong Tangsel

Hotel Story
 'Dubai, Anda Siap?': Kampanye Terbaru Dubai untuk Wisatawan Indonesia 

"Dubai, Anda Siap?": Kampanye Terbaru Dubai untuk Wisatawan Indonesia 

Travel Update
Rute Menuju ke Arjasari Rock Hill Bandung

Rute Menuju ke Arjasari Rock Hill Bandung

Jalan Jalan
Wisman Asal Singapura Dominasi Kunjungan di Kepulauan Riau Maret 2024

Wisman Asal Singapura Dominasi Kunjungan di Kepulauan Riau Maret 2024

Travel Update
Harga Tiket Masuk dan Jam Buka di Arjasari Rock Hill

Harga Tiket Masuk dan Jam Buka di Arjasari Rock Hill

Jalan Jalan
Harga Tiket Masuk Candi Prambanan 2024 dan Cara Pesan via Online

Harga Tiket Masuk Candi Prambanan 2024 dan Cara Pesan via Online

Travel Update
Sederet Aktivitas Outdoor di Arjasari Rock Hill Bandung

Sederet Aktivitas Outdoor di Arjasari Rock Hill Bandung

Jalan Jalan
Suhu Panas Ekstrem di Thailand, Buat Rel Kereta Api Bengkok

Suhu Panas Ekstrem di Thailand, Buat Rel Kereta Api Bengkok

Travel Update
Serunya Camping Keluarga di Arjasari, Kabupaten Bandung

Serunya Camping Keluarga di Arjasari, Kabupaten Bandung

Jalan Jalan
Arjasari Rock Hill, Lihat Sunset dan City View Bandung dari Ketinggian

Arjasari Rock Hill, Lihat Sunset dan City View Bandung dari Ketinggian

Jalan Jalan
5 Hotel Indonesia Masuk Daftar Hotel Terbaik di Asia 2024 Versi TripAdvisor

5 Hotel Indonesia Masuk Daftar Hotel Terbaik di Asia 2024 Versi TripAdvisor

Travel Update
[POPULER Travel] 5 Kolam Renang Umum di Depok | Barang Paling Banyak Tertinggal di Bandara

[POPULER Travel] 5 Kolam Renang Umum di Depok | Barang Paling Banyak Tertinggal di Bandara

Travel Update
8 Penginapan di Ciwidey dengan Kolam Air Panas, Cocok untuk Relaksasi

8 Penginapan di Ciwidey dengan Kolam Air Panas, Cocok untuk Relaksasi

Hotel Story
Capaian Timnas U-23 di Piala Asia Bawa Dampak Pariwisata untuk Indonesia

Capaian Timnas U-23 di Piala Asia Bawa Dampak Pariwisata untuk Indonesia

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com