Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Pasca-Gempa Lombok, TN Gunung Rinjani Akan Kaji Potensi Wisata Alternatif

Hal tersebut dilakukan karena jalur pendakian di TN Gunung Rinjani hingga waktu yang belum dapat ditentukan.

Kepala Balai Taman Nasional Gunung Rinjani Sudiyono mengatakan penutupan jalur pendakian Gunung Rinjani dilakukan sampai kondisi struktur tanah sudah stabil. 

Menurutnya, pihak taman nasional akan mencari solusi untuk para guide dan porter karena selama jalur pendakian ditutup tidak mendapatkan penghasilan.

“Rencana untuk solusi guide dan porter, karena tak ada mata pencaharian dan gak ada penghasilan,” kata Sudiyono saat dihubungi, Selasa (7/8/2018).

“Banyak potensi di luar kawasan taman nasional, misalnya air terjun Mangku Sakti, Air Berik, Air Terjun Kembang Kuning, di Senaru, di Sendang Gile. Ada air terjun, tapi ini kita kaji dulu bersama guide dan porter sehingga tahu batasannya,” pungkasnya.

Sudiyono mengatakan ada potensi untuk tetap berwisata di area pendakian Gunung Rinjani dengan catatan ada pembatasan yang harus disepakati oleh guide, porter dan pihak taman nasional.

Dengan demikian, Sudiyono berharap agar mendapatkan dukungan dari pemerintah daerah juga pusat kajian potensi wisata. 

Adapun kondisi Gunung Rinjani saat ini tak stabil dalam hal struktur tanah. Kemudian juga di beberapa titik tanah terlihat retak dan rawan longsor.

Kondisi ini terjadi imbas gempa yang terjadi beberapa waktu lalu yang disusul dengan gempa lagi. Wisatawan pun diimbau tak melakukan pendakian.

Sebelumnya pada Minggu (5/8/2018) malam sekitar pukul 18.46 WIB, gempa bermagnitudo 7 mengguncang Lombok dan sekitarnya.

Getaran terasa hingga Bali. BMKG sempat mengeluarkan peringatan dini tsunami, namun kemudian dicabut.

Sejumlah gempa susulan sempat terjadi pasca-gempa berkekuatan 7 magnitudo.

Gempa ini terjadi kurang lebih sepekan setelah gempa yang mengguncang wilayah NTB pada 29 Juli 2018. Saat itu, pusat gempa berada di Lombok Utara.

https://travel.kompas.com/read/2018/08/08/111000927/pasca-gempa-lombok-tn-gunung-rinjani-akan-kaji-potensi-wisata-alternatif

Terkini Lainnya

Dua Bandara di Jateng Tak Lagi Berstatus Internasional, Kunjungan Wisata Tidak Terpengaruh

Dua Bandara di Jateng Tak Lagi Berstatus Internasional, Kunjungan Wisata Tidak Terpengaruh

Travel Update
Batal Liburan, Bisa Refund 100 Persen dari Tiket.com

Batal Liburan, Bisa Refund 100 Persen dari Tiket.com

Travel Update
Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Travel Update
Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Jalan Jalan
Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Jalan Jalan
Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Travel Update
Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Jalan Jalan
YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

Travel Update
Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Jalan Jalan
Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Jalan Jalan
Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Travel Update
Pendaki Penyulut 'Flare' di Gunung Andong Terancam Di-'blacklist' Seumur Hidup

Pendaki Penyulut "Flare" di Gunung Andong Terancam Di-"blacklist" Seumur Hidup

Travel Update
10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

Jalan Jalan
Rute Transportasi Umum dari Cawang ke Aeon Deltamas

Rute Transportasi Umum dari Cawang ke Aeon Deltamas

Travel Tips
Australia Kenalkan Destinasi Wisata Selain Sydney dan Melbourne

Australia Kenalkan Destinasi Wisata Selain Sydney dan Melbourne

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke