Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Wisata Air di Klaten Tetap Buka meski Padusan Dilarang, Ini Aturannya

JAKARTA, KOMPAS.com -Pemerintah Kabupaten Klaten mengizinkan wisata air tetap buka, meski tradisi padusan menjelang Ramadhan 2021 ditiadakan.

"Untuk sementara tradisi Padusan di Klaten ditiadakan, namun wisata Tirta tetap dibuka," kata Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Pariwisata Kebudayaan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Klaten Sri Nugroho saat dihubungi Kompas.com, Jumat (9/4/2021).

Ia mengatakan bahwa wisata air di Klaten memang sudah dibuka sejak awal November 2020 dan hingga saat ini masih beroperasional seperti biasa.

Namun, pembukaan wisata air tersebut tetap mengikuti aturan pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) skala mikro dengan pembatasan pengunjung 25 persen.

Tak hanya pembatasan pengunjung, jam operasional juga diberlakukan untuk mengurangi jumlah pengunjung. Jam buka wisata air di Klaten adalah pukul 08.00-15.00 WIB.

Aturan ini juga diterapkan saat momen padusan guna mencegah membludaknya pengunjung yang datang ke wisata air.

Tradisi padusan di Klaten tahun 2021 ditiadakan

Sebelumnya, Pemerintah Kabupaten Klaten telah secara resmi meniadakan tradisi padusan menjelang Ramadhan tahun 2021 ini.

Kebijakan itu bertujuan untuk mencegah kerumunan massa yang dapat menyebabkan penyebaran virus corona atau Covid-19.

Padusan merupakan tradisi Jawa dalam menyambut bulan suci Ramadhan yang bermakna menyucikan jiwa dan raga saat memasuki bulan suci Ramadhan yang penuh berkah.

Tradisi tahunan ini terus dilaksanakan di Kabupaten Klaten sebagai wujud pelestarian budaya jawa.

Biasanya menjelang Ramadhan, beberapa umbul di Klaten, seperti Umbul Manten dan Ponggok, selalu diserbu pengunjung yang akan melakukan tradisi padusan.

Pemkab Klaten akan mengoptimalkan Satgas penanganan Covid-19 pada pihak pengelola wisata dengan melibatkan Satgas Covid-19 di kecamatan untuk selalu siaga di tempat wisata air. 

Mereka akan berjaga di tempat wisata agar pengelola maupun pengunjung senantiasa mematuhi protokol kesehatan dan tidak ada panggung hiburan.

https://travel.kompas.com/read/2021/04/09/154143027/wisata-air-di-klaten-tetap-buka-meski-padusan-dilarang-ini-aturannya

Terkini Lainnya

Dua Bandara di Jateng Tak Lagi Berstatus Internasional, Kunjungan Wisata Tidak Terpengaruh

Dua Bandara di Jateng Tak Lagi Berstatus Internasional, Kunjungan Wisata Tidak Terpengaruh

Travel Update
Batal Liburan, Bisa Refund 100 Persen dari Tiket.com

Batal Liburan, Bisa Refund 100 Persen dari Tiket.com

Travel Update
Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Travel Update
Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Jalan Jalan
Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Jalan Jalan
Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Travel Update
Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Jalan Jalan
YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

Travel Update
Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Jalan Jalan
Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Jalan Jalan
Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Travel Update
Pendaki Penyulut 'Flare' di Gunung Andong Terancam Di-'blacklist' Seumur Hidup

Pendaki Penyulut "Flare" di Gunung Andong Terancam Di-"blacklist" Seumur Hidup

Travel Update
10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

Jalan Jalan
Rute Transportasi Umum dari Cawang ke Aeon Deltamas

Rute Transportasi Umum dari Cawang ke Aeon Deltamas

Travel Tips
Australia Kenalkan Destinasi Wisata Selain Sydney dan Melbourne

Australia Kenalkan Destinasi Wisata Selain Sydney dan Melbourne

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke