Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Cara Cuci Baju di Hotel, Tanpa Ribet dan Hasilnya Bersih

KOMPAS.com – Saat pergi berlibur dan menginap di hotel, baju yang dibawa tentunya tak sebanyak seperti di rumah. 

Jika baju yang dibawa sedikit, mau tak mau tamu harus mencuci baju di hotel. Namun, sayangnya tak ada mesin cuci. 

Tamu mungkin bisa menyewa jasa laundry agar bajunya bersih kembali. Meski begitu, tidak sedikit orang yang malas mengeluarkan biaya tambahan. 

Jika tak ingin mengeluarkan bujet tambahan, kamu bisa mengikuti langkah-langkah berikut ini agar bisa mencuci baju di hotel, dilansir odari USA Today, Senin (6/12/2021). 

1. Memilah pakaian

Pisahkan pakaian sama seperti saat di rumah sebelum mencuci, misalnya baju putih biasanya dicuci dengan air panas agar lebih mudah bersih. 

2. Cek kebersihan tempat cuci

Sebelum mencuci, pastikan kamu telah membersihkan wastafel atau bak mandi yang akan digunakan.

Gosok dengan bersih dan singkirkan rambut dan kotoran yang ada di saluran pembungan. Wastafel bisa kamu gunakan untuk mencuci pakaian kecil. 


3. Siapkan peralatan mencuci

Isi bak mandi atau wastafel dengan air dan tambahkan sabun untuk mencuci. Sabun bisa apa saja, seperti diterjen, sabun cuci piring, atau shampo bebas karena cukup untuk membersihkan noda dan kotoran.  

4. Rendam pakaian 

Masukkan pakaian ke dalam air dan pastikan seluruh bagian sudah masuk ke air rendaman. Disarankan untuk merendam pakaian selama sepuluh menit agar kotoran mudah terangkat. 

5. Gosok pakaian

Bila waktu merendam sudah cukup, waktunya untuk menggosok pakaian atau menguceknya dengan tangan. Setelah bersih, masukkan pakaian kembali ke dalam air sabun. 

6. Buang sabun bekas cuci

Setelah selesai mencuci, buka dulu saluran pembuangan dan buang sabun bekas cucian, lalu tutup kembali salurannya. Kemudian isi dengan air dan bilas pakaian hingga bersih.

7. Peras pakaian 

Pakaian yang sudah bersih kemudian  diperas sampai tak ada lagi air yang menetes agar lantai tempat menjemur tidak tergenang air. Terakhir adalah mencari tempat yang pas untuk menjemur pakaian. 

https://travel.kompas.com/read/2021/12/07/090900627/cara-cuci-baju-di-hotel-tanpa-ribet-dan-hasilnya-bersih-

Terkini Lainnya

Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Travel Update
Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Jalan Jalan
Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Jalan Jalan
Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Travel Update
Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Jalan Jalan
YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

Travel Update
Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Jalan Jalan
Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Jalan Jalan
Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Travel Update
Pendaki Penyulut 'Flare' di Gunung Andong Terancam Di-'blacklist' Seumur Hidup

Pendaki Penyulut "Flare" di Gunung Andong Terancam Di-"blacklist" Seumur Hidup

Travel Update
10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

Jalan Jalan
Rute Transportasi Umum dari Cawang ke Aeon Deltamas

Rute Transportasi Umum dari Cawang ke Aeon Deltamas

Travel Tips
Australia Kenalkan Destinasi Wisata Selain Sydney dan Melbourne

Australia Kenalkan Destinasi Wisata Selain Sydney dan Melbourne

Travel Update
Airbnb Hadirkan Keajaiban di Dunia Nyata Melalui Peluncuran Icons

Airbnb Hadirkan Keajaiban di Dunia Nyata Melalui Peluncuran Icons

Travel Update
Australia Siapkan Banyak Resto Halal, Dukung Pariwisata Ramah Muslim

Australia Siapkan Banyak Resto Halal, Dukung Pariwisata Ramah Muslim

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke