Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Festival Golo Koe Labuan Bajo NTT Akan Jadi Acara Tahunan

LABUAN BAJO, KOMPAS.com - Festival Golo Koe di Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur (NTT), akan menjadi event (acara) tahunan Keuskupan Ruteng.

"Setelah berkonsultasi dengan Pemda (Pemerintah Daerah) Mabar (Manggarai Barat) dan BPOLBF (Badan Pelaksana Otorita Labuan Bajo Flores) serta stakeholder (pemangku kepentingan) lainnya, saya ingin memaklumkan secara resmi bahwa Festival Golo Koe Labuan Bajo ini akan menjadi event rutin tahunan Gereja Keuskupan Ruteng," kata Uskup Ruteng, Mgr. Siprianus Hormat, di Waterfront City Labuan Bajo, Senin (15/8/2022) malam.

Ia menambahkan, tujuan utama Festival Golo Koe telah terpenuhi, yakni pariwisata adalah pesta rakyat. 

Pariwisata, menurutnya, haruslah berpartisipasi. Tetapi bukan hanya dalam hal kesejahteraan, bukan sekadar penerima pasif (obyek) keuntungan ekonomi.

"Oleh sebab itu saya ingin menyampaikan apresiasi dan terima kasih sedalam-dalamnya kepada segenap panitia yang telah bekerja siang dan malam, dalam terik mentari dan basah kuyup keringat dan hujan untuk menyukseskan Festival Golo Koe ini. Anda semua adalah pahlawan. Keringat kerja kerasmu telah membuat kota Labuan Bajo menjadi harum menawan," terangnya.

  • Festival Golo Koe di Labuan Bajo, Momentum Tingkatkan Kualitas UMKM Lokal
  • Komunikasi Jadi Kunci Upaya Pariwisata Berkelanjutan di Labuan Bajo

"Dalam festival Golo Koe ini telah kita tunjukkan kepada semua pihak tentang kerja sama jejaring dan persaudaraan kita. Manakala ada pikiran dan hati untuk kepentingan dan kebaikan bersama, semuanya akan berjalan indah pada waktunya," imbuhnya.

Sementara itu, Bupati Manggarai Barat, Edistasius Endi menambahkan, selain keindahan alam, kini Labuan Bajo memiliki Festival Golo Koe sebagai yang turut menjadi magnet wisatawan dengan nilai-nilai budaya yang diperkenalkan.

Apalagi, ke depannya gelaran ini akan diadakan rutin setiap tahun.

Diharapkan, semua daya tarik Labuan Bajo yang kini tersedia bisa membuat wisatawan semakin betah berlama-lama di sana.

"Ada nilai edukasi bagi wisatawan yang datang. Mereka pulang ke tempat asalnya bisa menjadi cerita unik bagi sahabat dan keluarga," kata Edistasius saat memberi sambutan dalam acara penutupan Festival Golo Koe, Senin malam.

https://travel.kompas.com/read/2022/08/16/110323827/festival-golo-koe-labuan-bajo-ntt-akan-jadi-acara-tahunan

Terkini Lainnya

Harga Tiket Masuk Balong Geulis Cibugel Sumedang

Harga Tiket Masuk Balong Geulis Cibugel Sumedang

Jalan Jalan
Tips Menuju ke Balong Geulis, Disuguhi Pemandangan Indah

Tips Menuju ke Balong Geulis, Disuguhi Pemandangan Indah

Travel Update
Serunya Wisata Kolam Renang di Balong Geulis Sumedang

Serunya Wisata Kolam Renang di Balong Geulis Sumedang

Jalan Jalan
Nekat Sulut 'Flare' atau Kembang Api di Gunung Andong, Ini Sanksinya

Nekat Sulut "Flare" atau Kembang Api di Gunung Andong, Ini Sanksinya

Travel Update
Dua Bandara di Jateng Tak Lagi Berstatus Internasional, Kunjungan Wisata Tidak Terpengaruh

Dua Bandara di Jateng Tak Lagi Berstatus Internasional, Kunjungan Wisata Tidak Terpengaruh

Travel Update
Batal Liburan, Bisa Refund 100 Persen dari Tiket.com

Batal Liburan, Bisa Refund 100 Persen dari Tiket.com

Travel Update
Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Travel Update
Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Jalan Jalan
Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Jalan Jalan
Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Travel Update
Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Jalan Jalan
YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

Travel Update
Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Jalan Jalan
Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Jalan Jalan
Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke