Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Wings Air Buka Rute Baru Jayapura-Boven Digoel PP, Cek Jadwalnya

KOMPAS.com - Wings Air telah membuka rute pergi-pulang (PP) baru sejak Senin (19/12/2022) yang menghubungkan Bandara Sentani (DJJ) di Jayapura, Papua, menuju Bandara Tanah Merah (TMH) di Boven Digoel, Papua Selatan.

Adapun Tanah Merah-Boven Digoel turut terlibat dalam kampanye Bangga Berwisata di Indonesia (BBWI), sehingga rute ini dapat menjadi nilai tambah.

  • Aston Buka Hotel di Sorong Papua, Menginap Mulai Rp 700.000-an
  • Pesona Wisata Bahari Fakfak, Kabupaten Tertua di Papua

"Tersedianya penerbangan saling terhubung akan menyediakan nilai lebih bagi wisatawan, pebisnis, dan pekerja karena dapat mempersingkat waktu dan memperpendek jarak," ujar Corporate Communications Strategic of Wings Air Danang Mandala Prihantoro, dalam keterangan resmi yang diterima Kompas.com, Senin (19/12/2022).

Tak hanya itu, kata Danang, rute ini juga mendukung perkembangan Kabupaten Boven Digoel sebagai pusat pertumbuhan ekonomi baru di Indonesia bagian timur, serta pendistribusian logistik agar lebih efektif dan tepat.

"Sekaligus mengakomodir tren pasar penerbangan Indonesia dan mempercepat fase pemulihan perekonomian," imbuhnya. 

Jadwal Wings Air rute Jayapura-Boven Digoel PP

Penerbangan non-stop (tanpa transit) ini dijadwalkan sebagai berikut:

Pada tahap awal, tepatnya dari Senin (19/12/2022) hingga Sabtu (24/12/2022), Wings Air akan melayani frekuensi terbang setiap hari atau tujuh kali dalam sepekan.

"Hal ini sebagai upaya memperlancar kebutuhan liburan akhir tahun yang disesuaikan permintaan pasar," ujar Danang.

Layanan berikutnya, kata dia, mulai Senin (26/12/2022) hingga pemberitahuan lebih lanjut, Wings Air beroperasi dengan jadwal tiga kali sepekan, yaitu setiap Senin, Rabu, dan Jumat.

Sebagai informasi, Tanah Merah menjadi kota tujuan ketiga di Provinsi Papua Selatan setelah Ewer, Kabupaten Asmat (EWE), dan Merauke (MKQ).

Selain itu, kota ini juga menjadi kota tujuan ke-13 di Pulau Papua secara keseluruhan, tepatnya setelah Dekai (DEX), Kaimana (KNG), Nabire (NBX), Timika (TIM), Wamena (WMX), Jayapura (DJJ), Sorong (SOQ), Manokwari (MKW), Fak-Fak (FKQ), Babo Bintuni (BXB), Ewer Asmat (EWE), dan Merauke (MKQ).

"Aksesibilitas semakin terbuka dan terjangkau sebagai 'jembatan udara' kawasan
Indonesia bagian timur. Mendatang, perluasan jaringan penerbangan akan dilakukan secara bertahap," ucap Danang.

Tipe pesawat untuk rute Jayapura-Boven Digoel PP

Untuk rute Jayapura-Boven Digoel PP, Wings Air mengoperasikan armada jenis baling-baling (propeller) tipe pesawat ATR 72-500 atau ATR 72-600, yang sesuai dengan infrastruktur bandara.

Pesawat ini berkapasitas tempat duduk 72 Kelas Ekonomi dengan konfigurasi atau tata letak 2-2.

Adapun salah satu keunggulan pesawat ATR 72 adalah kemampuannya untuk terbang rendah sehingga para penumpang bisa melihat pemandangan dan bersantai di kabin.

https://travel.kompas.com/read/2022/12/20/150600227/wings-air-buka-rute-baru-jayapura-boven-digoel-pp-cek-jadwalnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke