Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Harga Tiket Bus Tingkat Semarang, Si Denok, Si Kenang, dan Si Kuncung

KOMPAS.com - Berwisata keliling Kota Semarang bisa naik bus tingkat alias double decker. Uniknya, bus wisata Kota Semarang tersebut diberi nama Si Denok, Si Kenang, dan Si Kuncung.

Wisatawan bisa mampir ke berbagai ikon Kota Semarang saat naik bus wisata tersebut. Cukup duduk manis, wisatawan akan diajak berkeliling Kota Atlas.

Lantas, berapa harga tiket bus tingkat Semarang? 

Bagi wisatawan yang ingin merasakan sensasi keliling Kota Semarang naik bus tingkat tidak dipungut biaya alias gratis. 

“Untuk menikmati bus wisata itu tidak dipungut biaya sama sekali alias gratis,” bunyi informasi dari akun Instagram Bus Wisata Kota Semarang, @buswisata_kotasemarang, dikutip Sabtu (14/1/2023).

Tampilan bus wisata Si Denok, Si Kenang, dan Si Kuncung tak ubahnya dengan bus tingkat pada umumnya. Si Denok dan Si Kenang berwarna merah sementara Si Kuncung berwarna putih.

Selama perjalanan, bus tingkat Semarang akan melewati ikon dan tempat wisata Kota Semarang.

Adapun titik mulai tur bus tingkat Semarang adalah dari Museum Ranggawarsita yang berada di Jalan Abdulrahman Saleh No.1, Kalibanteng Kidul, Kecamatan Semarang Barat, Kota Semarang. 

Nantinya, tur bus wisata Semarang juga akan berakhir di museum tersebut.

Berikut rute bus tingkat Semarang, berdasarkan informasi dari akun Instagram Bus Wisata Kota Semarang.

Museum Ranggawarsita- sepanjang Kalibanteng (Jalan Jenderal Sudirman)-Banjir Kanal Barat (BKB) Jalan Sugiyopranoto-Tugu Muda-Jalan Imam Bonjol-Stasiun Poncol, Kota Lama, Jalan Pemuda, dan Balai Kota Lawang Sewu.

Kemudian, kembali memutar di Tugu Muda-Pandanaran-Simpang Lima-Pusat Oleh-oleh Pandanaran-Kampung Pelangi-Taman Kasmaran-RS. Kariadi-Kaliagarang-Sam Poo Kong-Pamularsih-dan berakhir di Museum Ranggawarsita.

Jadwal bus tingkat Semarang

Jadwal bus tingkat Semarang adalah Sabtu dan Minggu bagi wisatawan individu. Ada tiga jadwal bus tingkat Semarang yakni 08.00 WIB, 11.00 WIB, dan 15.00 WIB.

Bagi wisatawan rombongan, bisa melakukan tur di luar jadwal tersebut menyesuaikan jadwal kelompok. Namun, wisawatan rombongan harus lebih dulu mengajukan surat permohonan yang ditujukan kepada Kepala Dinas Perhubungan Kota Semarang.

https://travel.kompas.com/read/2023/01/14/083300627/harga-tiket-bus-tingkat-semarang-si-denok-si-kenang-dan-si-kuncung

Terkini Lainnya

Dua Bandara di Jateng Tak Lagi Berstatus Internasional, Kunjungan Wisata Tidak Terpengaruh

Dua Bandara di Jateng Tak Lagi Berstatus Internasional, Kunjungan Wisata Tidak Terpengaruh

Travel Update
Batal Liburan, Bisa Refund 100 Persen dari Tiket.com

Batal Liburan, Bisa Refund 100 Persen dari Tiket.com

Travel Update
Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Travel Update
Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Jalan Jalan
Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Jalan Jalan
Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Travel Update
Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Jalan Jalan
YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

Travel Update
Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Jalan Jalan
Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Jalan Jalan
Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Travel Update
Pendaki Penyulut 'Flare' di Gunung Andong Terancam Di-'blacklist' Seumur Hidup

Pendaki Penyulut "Flare" di Gunung Andong Terancam Di-"blacklist" Seumur Hidup

Travel Update
10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

Jalan Jalan
Rute Transportasi Umum dari Cawang ke Aeon Deltamas

Rute Transportasi Umum dari Cawang ke Aeon Deltamas

Travel Tips
Australia Kenalkan Destinasi Wisata Selain Sydney dan Melbourne

Australia Kenalkan Destinasi Wisata Selain Sydney dan Melbourne

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke