Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Mengenal Masjidil Haram, Masjid Pertama yang Dibangun di Bumi

KOMPAS.com - Umat Islam tentu tidak asing lagi dengan Masjidil Haram.

Selain sebagai lokasi pertama yang disinggahi Nabi Muhammad saat melakukan Isra Miraj, Masjidil Haram juga merupakan arah kiblat salat umat islam hingga saat ini karena adanya Kakbah di tengah kawasannya.

  • Letak Masjidil Aqsa dan Masjidil Haram, Tempat Isra Miraj Berlangsung
  •  Sejarah Isra Miraj, Perjalanan Nabi Muhammad Mendapat Perintah Shalat

Masjidil haram berlokasi di Al-Haram, Mekkah. Adapun kawasan yang mencakup Masjidil Haram meliputi Ka'bah, tempat thawaf, dan halaman yang digunakan untuk menunaikan salat.

Di dalam buku Mekkah: Kota Suci, Kekuasaan, dan Teladan Ibrahim (2018) karya Zuhairi Misrawi terbitan Penerbit Buku Kompas dijelaskan bahwa Masjidil Haram bukan sekadar rumah ibadah biasa, melainkan punya beberapa poin keistimewaan tersendiri. Berikut keistimewaannya.

Masjidil Haram merupakan masjid yang pertama kali ada di bumi dalam sejarah islam. Pembangunan masjid ini disinyalir berhubungan dengan keberadaan Kakbah di tengah kawasan sebagai arah kiblat salat umat Islam.

Hal ini merujuk kepada hadis yang diriwayatkan oleh Muslim dari Abu Dzar.

  • 3 Tradisi Unik Perayaan Isra Miraj di Indonesia
  • 5 Tradisi Isra Miraj di Indonesia, Ada Kirab Gunungan Buah

Kawasan Masjidil Haram mulanya direnovasi dan dilakukan perluasan sejak zaman khalifah Umar Bin Khatab sampai masa Kerajaan Arab Saudi saat ini.

Meurut Muhammad Ilyas Abdul Ghani, Masjidil Haram saat ini memiliki luas sekitar 88.000 meter persegi, dengan daya tampung sekitar 220.000 jemaah.

Masjidil Haram merupakan salah satu masjid yang paling banyak dikunjungi oleh berbagai kalangan.

Beragam kalangan datang dan beribadah di Masjidil Haram dengan damai dan bersahabat. 

  • 8 Tempat Wisata di Mekkah dan Jeddah, Cocok untuk Wisata Setelah Umrah
  • Tempat yang Bisa dikunjungi Selain Mekkah dan Madinah untuk Liburan

Meskipun antar negara punya perbedaan prinsip, tetapi setiap warga negara yang beribadah Masjid Istiqlal menjunjung nilai solidaritas.

Oleh karena itu Masjidil Haram kerap disebut sebagai simbol perdamaian.

Masjidil Haram punya nilai historis yang tinggi. Hal ini karena masjid ini turut disebut dalam Al-Quran sebagai lokasi pertama yang terlibat dalam peristiwa Isra Miraj.

Terpilihnya Masjidil Haram sebagai masjid permulaan Isra Miraj menyimpan hikmah yaitu masjid ini dijadikan tempat untuk memantapkan keyakinan tentang syariat yang diharapkan.

https://travel.kompas.com/read/2023/02/17/160600227/mengenal-masjidil-haram-masjid-pertama-yang-dibangun-di-bumi

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke