Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Masjid Al Akbar Surabaya, Masjid Terbesar Kedua Setelah Istiqlal 

KOMPAS.com - Tidak banyak yang tahu bahwa masjid terbesar kedua di Indonesia setelah Masjid Istiqlal berada di Kota Surabaya, yaitu Masjid Al Akbar Surabaya.

Masjid Nasional Al Akbar, lebih dikenal dengan Masjid Al Akbar Surabaya atau Masjid Agung Surabaya. Lokasinya berada di Jalan Masjid Al Akbar Timur Nomor 1, Pagesangan, Kecamatan Jambangan, Kota Surabaya.

Selain tempat ibadah, Masjid Al Akbar Surabaya merupakan magnet wisata religi di Kota Pahlanwan. Bangunan masjid mudah dikenali dengan ciri khas kubah besar dan megah berbentuk oval berwarna biru.

Berikut profil lengkap Masjid Al Akbar Surabaya, seperti dihimpun Kompas.com.

Berdirinya Masjid Al Akbar Surabaya bermula dari impian dan keinginan warga Kota Surabaya untuk memiliki masjid skala nasional, seperti dikutip dari laman Masjid Nasional Al Akbar. Meskipun, sudah ada sekitar 2.000 masjid dan mushola di Kota Surabaya.

Sebab, Surabaya yang merupakan kota terbesar nomor dua di Indonesia, memiliki populasi Muslim sekitar 90 persen dari total penduduk 4 juta jiwa. 

Akhirnya, Masjid Al Akbar dibangun pada 4 Agustus 1995 atas gagasan mantan Walikota Surabaya Soenarto Soemoprawiro. Sedangkan, peletakan batu pertama dilakukan oleh mantan Wakil Presiden Try Sutrisno. 

Pembangunan masjid sempat berhenti sementara karena krisis moneter, namun kembali dilanjutkan pada 1999. Kemudian, Masjid Al Akbar Surabaya diresmikan oleh mantan Presiden Abdurrahman Wahid pada 10 November 2000.

Arsitektur 

Salah satu daya tarik Masjid Al Akbar Surabaya, adalah keberadaan kubah masjid yang berbeda dari kubah masjid pada umumnya.

Masjid Al Akbar Surabaya memiliki kubah besar dan megah berbentuk oval atau setengah telur dengan ketinggian sekitar 27 meter. Kubah oval tersebut didampingi empat kubah kecil lainnya yang berbentuk limasan piramida. 

Kelima kubah Masjid Al Akbar Surabaya tersebut tampak megah dengan warna biru dilengkapi aksen diagonal saling menyilang berwarna hijau muda.

Selain kubah, adapula menara setinggi 99 meter di sebelah utara masjid. Angka 99 merupakan representasi 99 Asma’ul Husna. Menara tersebut juga dapat dikunjungi masyarakat yang ingin menikmati pemandangan Kota Surabaya dari ketinggian.

Sementara, bangunan mihrab memiliki motif batik pada bagian sisinya, seperti dikutip dari laman Dunia Masjid Jakarta Islamic Centre.

Sapuan warna kuning emas membuat bagian depan masjid terkesan sangat mewah. Sementara itu, bentuk plafon masjid mengikuti bentuk kubah dengan motif geometris, memadukan warna hijau, kuning, biru, dan emas sebagai aksen.

Masjid Al Akbar Surabaya berdiri di atas lahan seluas 11,2 hektar serta mampu menampung hingga 60.000 jamaah. 

Fasilitas 

Selain tempat ibadah, ada sejumlah fasilitas yang dapat digunakan pengunjung Masjid Al Akbar, sebagai berikut.

Ada dua taman di Masjid Al Akbar yakni Taman Peradaban dan Taman Asmaul Husna. Taman tersebut memiliki desain yang indah sehingga dapat menjadi latar belakang foto Instagramable.

Di Taman Asmaul Husna, pengunjung bisa menjumpai kaligrafi Asmaul Husna yang diukir pada tugu-tugu kecil. Sementara di Taman Peradaban, ada fasilitas tempat duduk yang bisa digunakan untuk santai. 

Green House 

Masjid Al Akbar Surabaya memiliki green house untuk pengembangbiakkan sejumlah tanaman.

Urban Farming 

Adapula urban farming di area Masjid Al Akbar yang memiliki berbagai tanaman pertanian seperti cabai, tomat, dan sebagainya. Semua tanaman tersebut ditanam menggunakan teknologi modern.

Masjid Edu Park 

Masjid Edu Park berada di sisi barat menara Masjid Al Akbar Surabaya. Rimbunnya pepohonan hingga hijaunya taman menyambut para jemaah yang menghampirinya.

Di lokasi ini, masyarakat bisa bersantai sembari menambah ilmu akan dunia flora. Sejumlah tanaman di Masjid Edu Park antara lain, kumis kuci, jahe, jinten, kayu mint, dan sebagainya.

Grand Ballroom

Masjid Al Akbar Surabaya memiliki beberapa gran ballroom, antara lain Grand Ballroom As Shofa dan Al Marwah. 

Ruangan tersebut kerap digunakan untuk menyambut tamu-tamu penting atau disewakan. 

https://travel.kompas.com/read/2023/04/06/170100227/masjid-al-akbar-surabaya-masjid-terbesar-kedua-setelah-istiqlal-

Terkini Lainnya

Australia Siapkan Banyak Resto Halal, Dukung Pariwisata Ramah Muslim

Australia Siapkan Banyak Resto Halal, Dukung Pariwisata Ramah Muslim

Travel Update
Waktu Terbaik Berkunjung ke Vietnam Berdasarkan Musim

Waktu Terbaik Berkunjung ke Vietnam Berdasarkan Musim

Travel Tips
Swiss-Belhotel International Rebranding Swiss-Belcourt Serpong Tangsel

Swiss-Belhotel International Rebranding Swiss-Belcourt Serpong Tangsel

Hotel Story
 'Dubai, Anda Siap?': Kampanye Terbaru Dubai untuk Wisatawan Indonesia 

"Dubai, Anda Siap?": Kampanye Terbaru Dubai untuk Wisatawan Indonesia 

Travel Update
Rute Menuju ke Arjasari Rock Hill Bandung

Rute Menuju ke Arjasari Rock Hill Bandung

Jalan Jalan
Wisman Asal Singapura Dominasi Kunjungan di Kepulauan Riau Maret 2024

Wisman Asal Singapura Dominasi Kunjungan di Kepulauan Riau Maret 2024

Travel Update
Harga Tiket Masuk dan Jam Buka di Arjasari Rock Hill

Harga Tiket Masuk dan Jam Buka di Arjasari Rock Hill

Jalan Jalan
Harga Tiket Masuk Candi Prambanan 2024 dan Cara Pesan via Online

Harga Tiket Masuk Candi Prambanan 2024 dan Cara Pesan via Online

Travel Update
Sederet Aktivitas Outdoor di Arjasari Rock Hill Bandung

Sederet Aktivitas Outdoor di Arjasari Rock Hill Bandung

Jalan Jalan
Suhu Panas Ekstrem di Thailand, Buat Rel Kereta Api Bengkok

Suhu Panas Ekstrem di Thailand, Buat Rel Kereta Api Bengkok

Travel Update
Serunya Camping Keluarga di Arjasari, Kabupaten Bandung

Serunya Camping Keluarga di Arjasari, Kabupaten Bandung

Jalan Jalan
Arjasari Rock Hill, Lihat Sunset dan City View Bandung dari Ketinggian

Arjasari Rock Hill, Lihat Sunset dan City View Bandung dari Ketinggian

Jalan Jalan
5 Hotel Indonesia Masuk Daftar Hotel Terbaik di Asia 2024 Versi TripAdvisor

5 Hotel Indonesia Masuk Daftar Hotel Terbaik di Asia 2024 Versi TripAdvisor

Travel Update
[POPULER Travel] 5 Kolam Renang Umum di Depok | Barang Paling Banyak Tertinggal di Bandara

[POPULER Travel] 5 Kolam Renang Umum di Depok | Barang Paling Banyak Tertinggal di Bandara

Travel Update
8 Penginapan di Ciwidey dengan Kolam Air Panas, Cocok untuk Relaksasi

8 Penginapan di Ciwidey dengan Kolam Air Panas, Cocok untuk Relaksasi

Hotel Story
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke