Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

4 Tips Bikin Sablon di Yori Studio M Bloc Space, Siapkan Desain

KOMPAS.com - Membuat sablon sendiri bisa jadi ide kegiatan anti-mainstream atau unik saat waktu luang. 

Pengalaman membuat sablon bisa dilakukan di Yori Studio, studio cetak saring keliling yang berlokasi di dalam outlet Matalokal di kawasan M Bloc Space, Jakarta Selatan.

  • Kreasi Sablon di Yori Studio, M Bloc Space: Jam Buka, Lokasi, dan Harga
  • 4 Ide Kegiatan di Yori Studio, Tidak Hanya Cetak Sablon Sendiri

Pengunjung bisa mencoba membuat sablon (cetak saring) manual ataupun sablon custom di beberapa media. Pilihannya ada produk canvas gantung (wall hanging canvas) Rp 39.000, premium totebag Rp 59.000, dan t-shirt (kaus) Rp 89.000.

Untuk desain custom dengan hasil penuh warna, kamu bisa menambahkan Rp 10.000 per produk.

Jika tertarik berkunjung, simak beberapa tips agar kunjunganmu semakin nyaman dan lancar.

Bila ingin membuat sablon custom dengan desain atau gambar pilihan sendiri, kamu sebaiknya mempersiapkannya sebelum datang.

“Untuk yang mau custom, disarankan buat siapkan dulu gambarnya dari rumah,” kata staf Yori Studio bernama Tristan, saat ditemui Kompas.com, Minggu (14/5/2023).

Sebab, kata dia, terkadang ada beberapa pengunjung yang terlalu lama saat memilih gambar di lokasi sehingga menghabiskan waktu.

Selain itu, tempat Yori Studio juga tidak terlalu luas. Jika terlalu lama memilih gambar di tempat, tentu menimbulkan antrean dan dikhawatirkan akan mengganggu pengunjung lain.

Bagi yang ingin membuat sablon atau bikin konten dengan leluasa, bisa datang saat pagi atau siang hari.

“Karena kalau sore kami benar-benar bisa ramai membeludak sampai waiting list (ada daftar tunggu),” kata Tristan.

Lebih lanjut, katanya, saat waktu tertentu, seperti malam Minggu atau akhir pekan, barang yang habis bisa mencapai 70 buah dalam sehari.

“Biasanya weekend (akhir pekan), malam minggu itu ramai banget,” tuturnya.

Oleh karena itu, ia menyarankan agar pengunjung datang antara pagi hingga sebelum pukul 12.00 WIB karena Yori Studio juga tidak menyediakan reservasi atau pemesanan.

Adapun jam buka Yori Studio adalah pukul 10.00 WIB-21.00 WIB saat hari biasa, dan pukul 08.00 WIB-22.00 WIB saat akhir pekan.

Tristan memberi saran agar pengunjung tidak mengenakan pakaian dengan lengan kepanjangan atau kebesaran (gombroh).

“Karena dulu pernah kejadian pengunjung yang lagi memegang alat dengan tinta, bajunya enggak digulung. Nah, baju dia putih, pas narik, bajunya kena tinta. Kan susah ngilanginnya,” terangnya.

Adapun alat untuk mencetak sablon sebenarnya aman untuk pengunjung, namun ada aktivitas yang mengharuskan pengunjung menarik alat untuk menyebarkan tinta.

Yori Studio juga sudah menyiapkan peralatan seperti apron (celemek) dan sarung tangan agar pakaian semakin terlindungi.

Terakhir, pengunjung diminta menyiapkan uang non-tunai (cashless) karena sistem pembayaran di tempat ini tidak bisa menggunakan tunai.

“Siapkan uang cashless atau non-tunai. Di sini pembayarannya hanya pakai debit atau QRIS ya,” tutur Tristan.

Tidak hanya di Yori Studio, seluruh tenant di M Bloc Space juga sudah menggunakan sistem pembayaran non-tunai.

https://travel.kompas.com/read/2023/05/17/102300727/4-tips-bikin-sablon-di-yori-studio-m-bloc-space-siapkan-desain

Terkini Lainnya

Dua Bandara di Jateng Tak Lagi Berstatus Internasional, Kunjungan Wisata Tidak Terpengaruh

Dua Bandara di Jateng Tak Lagi Berstatus Internasional, Kunjungan Wisata Tidak Terpengaruh

Travel Update
Batal Liburan, Bisa Refund 100 Persen dari Tiket.com

Batal Liburan, Bisa Refund 100 Persen dari Tiket.com

Travel Update
Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Travel Update
Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Jalan Jalan
Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Jalan Jalan
Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Travel Update
Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Jalan Jalan
YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

Travel Update
Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Jalan Jalan
Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Jalan Jalan
Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Travel Update
Pendaki Penyulut 'Flare' di Gunung Andong Terancam Di-'blacklist' Seumur Hidup

Pendaki Penyulut "Flare" di Gunung Andong Terancam Di-"blacklist" Seumur Hidup

Travel Update
10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

Jalan Jalan
Rute Transportasi Umum dari Cawang ke Aeon Deltamas

Rute Transportasi Umum dari Cawang ke Aeon Deltamas

Travel Tips
Australia Kenalkan Destinasi Wisata Selain Sydney dan Melbourne

Australia Kenalkan Destinasi Wisata Selain Sydney dan Melbourne

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke