Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Sandiaga Sesali Maraknya Penipuan Tiket Konser Coldplay, Rusak Citra Bisnis Industri Seni Pertunjukan

KOMPAS.com - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno menyayangkan ulah calo yang melakukan penipuan tiket konser Coldplay yang akan digelar di Jakarta pada 15 November 2023.

"Saya sangat menyayangkan, walaupun kita sudah memberikan peringatan, (tetap) ada praktik penipuan dan calo tiket online. Walaupun sudah digitalisasi, ini sangat-sangat rentan," kata Sandiaga dalam Weekly Press Briefing yang digelar hybrid, Senin (22/5/2023).

Penipuan sejumlah oknum yang mengaku bisa mendapatkan tiket konser Coldplay lalu menjualnya dengan harga sangat tinggi atau sebenarnya tidak memperoleh tiket, kata Sandiaga, sangat merugikan masyarakat.

  • Coldplay Akan Konser di Jepang, Simak Cara Pengajuan Visanya
  • Hotel Dekat GBK Penuh, Penonton Coldplay Bisa Nginap di Daerah Blok M

Apalagi, sudah ada puluhan orang yang telah melaporkan kasus penipuan atau calo tiket ke kepolisian.

Hal ini, Sandiaga menjelaskan, tentu berimbas dan dapat merusak citra bisnis industri seni pertunjukan di Indonesia.

"Mari manfaatkan kanal distribusi yang valid, yang jelas dari sumber terpercaya," pungkasnya. 

Beberapa pelaku sudah ditangkap 

Dilaporkan dari Kompas.com (22/2023), Polda Metro Jaya telah menangkap dua orang penipu bermodus jasa titip (jastip) pembelian tiket konser Coldplay, band asal Inggris. 

Pelaku merupakan pasangan suami istri (pasutri) berinisial ABF (22) dan W (24). Mereka ditangkap di kediamannya di kawasan Bantul, Yogyakarta.

Berdasarkan hasil penyelidikan dan penyidikan, kedua pelaku menawarkan jasa titip pembelian tiket Coldplay melalui akun Twitter @findtrove_id. 

Akun yang dibeli dari orang lain ini ternyata sudah cukup besar dan memiliki banyak followers, sehingga membuat banyak calon pembeli menjadi percaya. Selain itu, pelaku juga telah menyiapkan satu tiket asli untuk mengelabui para korban. 

Adapun dari hasil pelacakan tabungan para penipu tiket konser Coldplay, diketahui bahwa mereka telah meraup uang sebesar Rp 257 juta. 

https://travel.kompas.com/read/2023/05/23/073100427/sandiaga-sesali-maraknya-penipuan-tiket-konser-coldplay-rusak-citra-bisnis

Terkini Lainnya

Dua Bandara di Jateng Tak Lagi Berstatus Internasional, Kunjungan Wisata Tidak Terpengaruh

Dua Bandara di Jateng Tak Lagi Berstatus Internasional, Kunjungan Wisata Tidak Terpengaruh

Travel Update
Batal Liburan, Bisa Refund 100 Persen dari Tiket.com

Batal Liburan, Bisa Refund 100 Persen dari Tiket.com

Travel Update
Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Travel Update
Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Jalan Jalan
Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Jalan Jalan
Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Travel Update
Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Jalan Jalan
YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

Travel Update
Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Jalan Jalan
Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Jalan Jalan
Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Travel Update
Pendaki Penyulut 'Flare' di Gunung Andong Terancam Di-'blacklist' Seumur Hidup

Pendaki Penyulut "Flare" di Gunung Andong Terancam Di-"blacklist" Seumur Hidup

Travel Update
10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

Jalan Jalan
Rute Transportasi Umum dari Cawang ke Aeon Deltamas

Rute Transportasi Umum dari Cawang ke Aeon Deltamas

Travel Tips
Australia Kenalkan Destinasi Wisata Selain Sydney dan Melbourne

Australia Kenalkan Destinasi Wisata Selain Sydney dan Melbourne

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke