Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Geopark Night Specta di Gunungkidul Digelar untuk Gaet Turis agar Menginap

YOGYAKARTA, KOMPAS.com - Pemerintah Kabupaten Gunungkidul, Daerah Istimewa Yogyakarta, mengadakan Geopark Night Specta 6.0 di kawasan Embung Nglanggeran, Patuk, mulai Jumat (28/6/2024) sampai Sabtu (29/6/2024). 

Tujuan acara tersebut adalah untuk menggaet wisatawan agar menginap di daerah tersebut.

"Event (acara) ini digelar untuk memperkenalkan potensi kebumian yang ada di Gunung Sewu UNESCO Global Geopark," kata Bupati Gunungkidul, Sunaryanta lewat keterangan resmi, Jumat (28/6/2024).

Ia melanjutkan, Geopark Night Specta 6.0 juga bertujuan melestarikan geodiversity dan biodiversity yang dimiliki Gunung Sewu UNESCO Global Geopark.

"Memberikan awareness (kepedulian) kepada wisatawan tentang Geopark," kata dia. 

Kepala Dinas Pariwisata Gunungkidul, Oneng Windu Wardana mengatakan, Geopark Night Specta diawali dengan senam bersama para ibu anggota PERWOSI (Persatuan Wanita Olahraga Seluruh Indonesia), bazar UMKM (Usaha Mikro, Kecil, Menengah) selama dua Hari.

Selanjutnya ada edukasi tentang geopark ke generasi muda, kesenian lokal, mini stage, dan ditutup dengan konser gamelan orkestra dengan bintang tamu Denny Caknan, Ngatmombilung, dan Okky Kumala. 

"Dengan bintang tamu ini bisa menarik kunjungan tidak hanya dari Gunungkidul, tetapi juga dari luar. Wisatawan bisa menginap di sini," kata Windu.

Selain itu, acara ini diharapkan bisa meningkatkan lama tinggal di daerah ini. Kebetulan di sekitar Nglanggeran ada home stay yang bisa disewa pengunjung. 

"Event tahun ini masuk kedalam Calender Of Event Nasional Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif yaitu Kharisma Event Nusantara 2024," ucap dia. 

Untuk diketahui, Gunung Sewu UNESCO Global Geopark terbentang dari Kabupaten Gunungkidul, Wonogiri, hingga Pacitan.

Di dalam geopark tersebut ada 33 geosite. Untuk Kabupaten Gunungkidul memiliki 13 geosite, salah satunya Gunung Api Purba Nglanggeran.

https://travel.kompas.com/read/2024/06/29/154859127/geopark-night-specta-di-gunungkidul-digelar-untuk-gaet-turis-agar-menginap

Terkini Lainnya

Danau Ubur-ubur di Pulau Kakaban Masih Ditutup, Kelestarian Jadi Prioritas

Danau Ubur-ubur di Pulau Kakaban Masih Ditutup, Kelestarian Jadi Prioritas

Travel Update
Kenalkan Budaya dan Keindahan Indonesia, KiN Space SCBD Hadirkan Ruang Belajar dan Bermain Interaktif

Kenalkan Budaya dan Keindahan Indonesia, KiN Space SCBD Hadirkan Ruang Belajar dan Bermain Interaktif

Jalan Jalan
Mengenal Festival Merah Putih, Perayaan Kemerdekaan RI di Kota Bogor

Mengenal Festival Merah Putih, Perayaan Kemerdekaan RI di Kota Bogor

Travel Update
Libur Sekolah di Bogor, Wisatawan Diimbau Naik Kendaraan Umum

Libur Sekolah di Bogor, Wisatawan Diimbau Naik Kendaraan Umum

Travel Update
Desa Wisata Pulau Derawan, Punya 1.051 Spesies Terumbu Karang

Desa Wisata Pulau Derawan, Punya 1.051 Spesies Terumbu Karang

Travel Update
Tips Jaga Barang dari Pencopet Saat Travelling

Tips Jaga Barang dari Pencopet Saat Travelling

Travel Tips
Tips Bepergian bersama Teman dengan Bujet Beragam

Tips Bepergian bersama Teman dengan Bujet Beragam

Travel Tips
Pesawat dari AS Tujuan Belanda Ini Terlambat 16 Jam akibat Makanan Basi

Pesawat dari AS Tujuan Belanda Ini Terlambat 16 Jam akibat Makanan Basi

Travel Update
Kejadian Langka, Kebakaran Landa Taman Nasional Denali di Alaska

Kejadian Langka, Kebakaran Landa Taman Nasional Denali di Alaska

Travel Update
Harga Tiket Pesawat Rute Jakarta-Lombok per Juli 2024, Mulai dari Rp 1,2 Jutaan

Harga Tiket Pesawat Rute Jakarta-Lombok per Juli 2024, Mulai dari Rp 1,2 Jutaan

Travel Update
3 Cara Bangun Pariwisata Indonesia Berkelanjutan Menurut Pakar dari UGM

3 Cara Bangun Pariwisata Indonesia Berkelanjutan Menurut Pakar dari UGM

Travel Update
Harga Tiket Pesawat Jakarta-Malang per Juli 2024, mulai Rp 1,2 Juta

Harga Tiket Pesawat Jakarta-Malang per Juli 2024, mulai Rp 1,2 Juta

Travel Update
Festival Jelajah Maumere 2024 Akan Digelar mulai 12 September

Festival Jelajah Maumere 2024 Akan Digelar mulai 12 September

Travel Update
5 Spot Wisata Kompas.com Travel Walking Tour, Ada Museum Wayang

5 Spot Wisata Kompas.com Travel Walking Tour, Ada Museum Wayang

Jalan Jalan
Ada Promo Scoot untuk Juli 2024, Tarif mulai Rp 400.000

Ada Promo Scoot untuk Juli 2024, Tarif mulai Rp 400.000

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke