Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Melancong ke Wakatobi, Mengamati Lumba-lumba sampai Cerita Bintang

Kompas.com - 11/08/2015, 13:32 WIB
"Wakatobi menyimpan kekayaan 750 spesies karang laut dari 850 yang ada di dunia. Bandingkan dengan Karibia yang hanya memiliki 50 jenis karang. Laut Merah hanya memiliki 300 jenis. Kekayaan Wakatobi ditambah lagi dengan adanya 942 jenis ikan," kata Hugua di Kantor Desa Mola Utara, Kecamatan Wangi-wangi Selatan, Jumat (7/8/2015), saat meluncurkan Kawasan Wisata Mola yang digagas British Council bersama Bank Mandiri.

Kekayaan Wakatobi di sektor bahari inilah yang menjadi alasan British Council, organisasi internasional Inggris untuk pendidikan dan kebudayaan bersama Mandiri menggandeng Pemkab Wakatobi mengembangkan Kawasan Wisata Mola lewat program Mandiri Bersama Mandiri (MBM).

"Wakatobi sebagai salah satu destinasi wisata unggulan memiliki potensi keindahan alam dan budaya yang menarik untuk dikembangkan secara berkelanjutan sehingga memberikan nilai tambah bagi masyarakat," kata Deputi Regional CEO Sulawesi dan Maluku Bank Mandiri, Tonggo Marbun.

Sementara itu, Direktur British Council Indonesia, Sally Goggin menekankan pentingnya aspek pembangunan manusia dalam pengelolaan destinasi wisata secara berkelanjutan.

"Melalui program MBM Pariwisata Berkelanjutan, British Council ingin turut berkontribusi dalam mengembangkan konsep ekowisata di berbagai wilayah di Indonesia sehingga terbangun pola interaksi sosio-kultural yang berkesinambungan," ujarnya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com