Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ketinggalan Kereta Tiga Kali di Brussels Belgia...

Kompas.com - 05/10/2017, 08:42 WIB

KOMPAS.com - Setelah perjalanan "I Amsterdam", Sarapan Siang ala Bavarian di Munich, Ikutan tur "The Sound of Music" di Austria, membuktikan Venesia belum tenggelam dan menghabiskan dua hari bersama Mickey di Disneyland Paris, tibalah saatnya kami mengunjungi kota terakhir selama liburan musim panas di Eropa, yaitu Brussels.  

Grand Place

Brussels (bahasa Prancis: Bruxelles, Belanda: Brussel) adalah ibu kota Belgia. Sebagai markas banyak institusi Eropa, Brussels dianggap sebagai kota penting bagi Uni Eropa.

Brussels, ibu kota Belgia.NOVA DIEN Brussels, ibu kota Belgia.
Kota ‘peleburan’ budaya Eropa yang memang menjadi tempat budaya Eropa bertemu. Salah satu buktinya adalah penggunaan bahasa yang dipakai di sini adalah bahasa Perancis dan bahasa Belanda.

(BACA: Terbuai Slogan I Amsterdam, Kami Langsung Jatuh Cinta...)

Brussels terkenal dengan situs warisan dunia UNESCO yaitu Grand Place-Grote Markt. Grand Place atau Grote Markt adalah alun-alun pusat kota Brussel yang dikelilingi oleh berbagai bangunan berusia 300 tahun yang indah, Balai Kota, dan gedung Breadhouse yang berisi Museum Kota Brussel.

(BACA: Ooh Disneyland... Tempat Paling Indah di Bumi!)

Pendek kata, jika ingin mengenal Brussels tak perlu jauh-jauh ke pelosok kota, silakan kunjungi Grand Place.

Grand Place di Brussels, Belgia.NOVA DIEN Grand Place di Brussels, Belgia.
Pasalnya di sini juga terdapat tempat wisata terkenal seperti Les Galeries Royale Saint-Hubert, Atomium, Royal Greenhouses, pusatnya toko cokelat, Belgium waffles dan tentunya Mannekin Pis.

Mannekin Pis, Jeaneeke Pis dan Zinneke Pis

Ada banyak cerita tentang asal usul patung anak kecil yang sedang kencing di kolam ini. Legenda lain mengisahkan tentang anak muda yang terbangun oleh api dan bisa memadamkannya dengan air kencingnya.

(BACA: Sarapan Siang ala Bavarian di Munich, Jerman)

Pada akhirnya, ini membantu menghentikan istana raja agar tidak terbakar. Cerita lain menyebutkan bahwa seorang ayah kehilangan anaknya dan membuat patung tersebut bagi yang menemukannya.

Ada pula yang bercerita tentang penyihir yang mengubah anak kecil menjadi batu karena kencing di rumahnya. Entah mana yang benar.

Patung seekor anjing bernama Zinneke Pis sedang buang air kecil. Patung ini berada di daerah sekitar Grand Place, Brussels, Belgia.NOVA DIEN Patung seekor anjing bernama Zinneke Pis sedang buang air kecil. Patung ini berada di daerah sekitar Grand Place, Brussels, Belgia.
Yang pasti, selain patung Mannekin Pis berjenis laki-laki, ada juga patung perempuan bernama Jeanneke Pis dan patung seekor anjing bernama Zinneke Pis yang keduanya sedang buang air kecil. Ketiga patung ini berada di daerah sekitar Grand Place.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

7 Hotel Dekat Bandara Ngurah Rai Bali, Ada yang Jaraknya 850 Meter

7 Hotel Dekat Bandara Ngurah Rai Bali, Ada yang Jaraknya 850 Meter

Hotel Story
6 Taman untuk Piknik di Jakarta, Liburan Hemat Bujet

6 Taman untuk Piknik di Jakarta, Liburan Hemat Bujet

Jalan Jalan
7 Taman Gratis di Yogyakarta, Datang Sore Hari Saat Tidak Terik

7 Taman Gratis di Yogyakarta, Datang Sore Hari Saat Tidak Terik

Jalan Jalan
Istana Kepresidenan Yogyakarta Dibuka untuk Umum, Simak Caranya

Istana Kepresidenan Yogyakarta Dibuka untuk Umum, Simak Caranya

Travel Update
Jadwal Kereta Cepat Whoosh Mei 2024

Jadwal Kereta Cepat Whoosh Mei 2024

Travel Update
Cara Berkunjung ke Museum Batik Indonesia, Masuknya Gratis

Cara Berkunjung ke Museum Batik Indonesia, Masuknya Gratis

Travel Tips
Amsterdam Ambil Langkah Tegas untuk Atasi Dampak Negatif Overtourism

Amsterdam Ambil Langkah Tegas untuk Atasi Dampak Negatif Overtourism

Travel Update
Perayaan Hari Tri Suci Waisak 2024 di Borobudur, Ada Bhikku Thudong hingga Pelepasan Lampion

Perayaan Hari Tri Suci Waisak 2024 di Borobudur, Ada Bhikku Thudong hingga Pelepasan Lampion

Travel Update
Destinasi Wisata Rawan Copet di Eropa, Ternyata Ada Italia

Destinasi Wisata Rawan Copet di Eropa, Ternyata Ada Italia

Jalan Jalan
Kenaikan Okupansi Hotel di Kota Batu Tidak Signifikan Saat Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus

Kenaikan Okupansi Hotel di Kota Batu Tidak Signifikan Saat Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus

Travel Update
KA Bandara YIA Tambah 8 Perjalanan Saat Long Weekend Kenaikan Yesus Kristus, Simak Jadwalnya

KA Bandara YIA Tambah 8 Perjalanan Saat Long Weekend Kenaikan Yesus Kristus, Simak Jadwalnya

Travel Update
Kekeringan Parah Ancam Sejumlah Destinasi Wisata Populer di Thailand

Kekeringan Parah Ancam Sejumlah Destinasi Wisata Populer di Thailand

Travel Update
Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus, Kunjungan Wisatawan ke Kota Batu Naik

Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus, Kunjungan Wisatawan ke Kota Batu Naik

Travel Update
Bangka Bonsai Festival Digelar Sepekan di Museum Timah Indonesia

Bangka Bonsai Festival Digelar Sepekan di Museum Timah Indonesia

Travel Update
Cara ke Tebing Keraton Bandung Pakai Angkot, Turun di Tahura

Cara ke Tebing Keraton Bandung Pakai Angkot, Turun di Tahura

Jalan Jalan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com