Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

12 Kafe Rekomendasi di Jakarta untuk Pesan Antar Kopi, Teh, Bir Pletok, dan Camilan

Kompas.com - 04/04/2020, 15:48 WIB
Silvita Agmasari

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Beraktivitas di rumah bukan berarti kamu tidak bisa ngopi dan ngemil seperti di kafe.

Ada banyak kafe di Jakarta yang menawarkan layanan antar pesan kopi dan camilan.

Berikut ini adalah 12 rekomendasi kafe untuk memesan kopi, teh, bir pletok, biji kopi, camilan, dan ada juga yang menawarkan makanan berat:

Baca juga: 16 Restoran, Kedai, dan Hotel Layani Pesan Antar Makanan Khas Indonesia di Jakarta

1. Kopi Merdeka, Jakarta Barat

Kopi Merdeka yang terletak di Satu8 Residence, Kedoya melayani pesan antar setiap pukul 08.00 – 20.00 WIB. Mereka juga tersedia di GrabFood dan Go-Food. Untuk daftar menu dan harga, kamu bisa langsung cari “Kopi Merdeka” di aplikasi tersebut.

Selain itu, mereka juga tengah bekerjasama dengan Wahyoo untuk mentraktir para driver ojek online melalui pemesanan Paket Nasi + Ayam + Hot/Cold Latte seharga Rp 25.000.

Jika kamu memesan paket tersebut, paket akan diberikan kepada driver ojek online yang kamu pesan di kedua aplikasi tersebut.

2. Kedai Kopi Bang Gondrong, Jakarta Barat

Berlokasi di Jalan Pos Pengumben Raya Nomor 38, Kedai Kopi Bang Gondrong menawarkan berbagai macam hidangan di bawah Rp 18.000.
Mereka juga melayani pesan antar melalui GrabFood dan Go-Food mulai pukul 16.00 – 02.00 WIB. Cocok untuk kamu yang sedang di bekerja dan belajar di rumah sembari begadang.

3. Arumono Coffee, Jakarta Utara

Arumono Coffee beralamat di Ruko Bukit Gading Mediterania, Florencia Blok A6, Boulevard Bukit Gading Raya, Kelapa Gading. Kafe ini menyediakan berbagai macam specialty coffee seperti manual brew dan Japanese style.

Untuk saat ini, kedai kopi yang juga menjual makanan dengan promo work from home di Go-Food. Adapun paket yang dijual antara lain adalah paket Nasi Goreng dan Es Teh seharga Rp 20.000.

Sementara hidangan lain memiliki kisaran harga mulai dari Rp 18.000 – Rp 50.000. Selain melalui Go-Food, kamu juga bisa menghubungi mereka di nomor 08999807878.

Baca juga: Apa Rasanya Teh Hijau Campur Jahe? Ini Cara Bikin Golden Ginger Tea

4. Cohen Coffee, Jakarta Timur

Menyeduh kopi enak sekarang bisa dilakukan di rumah aja. Cohen Coffee di Jalan Pramuka Raya No. 14A melayani pesan antar kopi melalui Go-Food.

Adapun beberapa kopi yang disajikan antara lain adalah Iced Red Velvet seharga Rp 20.000 dan Iced Cold Brew seharga Rp 30.000.

Untuk Iced Cold Brew, kamu bisa meminta pilihan biji kopi spesial yang disediakan. Mereka juga memiliki promo spesial Buy 2 Free 1 Bottle of Saffron Water dan Buy 3 Free 1 Drink.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Cohencoffee NOW available @gofoodindonesia by @gojekindonesia Cohen selection Iced cohencoffee 15k Iced americano 12k Iced latte 16k Iced flavour latte 18k Iced mocha 18k Iced chocolate 16k Iced flavour chocolate 18k Iced redvelvet 20k Iced greentea latte 20k Iced cold brew 30k ( special beans available, by request only ) Special promotion Buy 2 FREE 1 botle of saffron water Buy 3 FREE 1 drink Available by Clear Botle 200ml no ice and Clear plastik cup 420ml with ice. Menu design by @myusuf4442 #coffeeshop #coffeeshopjakarta #kedaikopi #kedaikopijakarta #kopienakgakharusmahal #gerobakkopi #espresso #barista #manualbrew #coffee #coffeedaily ##workfromhome #brewfromhome #dirumahaja #dirumahsaja #bisnisdirumah #dirumahajadulu #gojek #gofood #gofoodjakarta #gofoodinaja #gojekindonesia

A post shared by cohencoffee (@cohencoffee) on Apr 1, 2020 at 12:32am PDT

5. Chroma Coffee and Eatery

Chroma Coffee and Eatery berlokasi di Jalan Kedoya Palma Raya Blok FC Nomor 1 Taman Kedoya Baru, Kebon Jeruk, Jakarta Barat.

Tempat makan ini menyediakan menu makanan Ayam Asam Manis, Ayam Sambal Geprek, Ayam Hongkong Style, Ayam Lada Hitam, dan Slice Beef Mongolian Sauce.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Dua Bandara di Jateng Tak Lagi Berstatus Internasional, Kunjungan Wisata Tidak Terpengaruh

Dua Bandara di Jateng Tak Lagi Berstatus Internasional, Kunjungan Wisata Tidak Terpengaruh

Travel Update
Batal Liburan, Bisa Refund 100 Persen dari Tiket.com

Batal Liburan, Bisa Refund 100 Persen dari Tiket.com

Travel Update
Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Travel Update
Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Jalan Jalan
Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Jalan Jalan
Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Travel Update
Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Jalan Jalan
YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

Travel Update
Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Jalan Jalan
Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Jalan Jalan
Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Travel Update
Pendaki Penyulut 'Flare' di Gunung Andong Terancam Di-'blacklist' Seumur Hidup

Pendaki Penyulut "Flare" di Gunung Andong Terancam Di-"blacklist" Seumur Hidup

Travel Update
10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

Jalan Jalan
Rute Transportasi Umum dari Cawang ke Aeon Deltamas

Rute Transportasi Umum dari Cawang ke Aeon Deltamas

Travel Tips
Australia Kenalkan Destinasi Wisata Selain Sydney dan Melbourne

Australia Kenalkan Destinasi Wisata Selain Sydney dan Melbourne

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com