Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wishnutama Ungkap Tiga Tahapan Tatanan New Normal Pariwisata, Apa Saja?

Kompas.com - 29/05/2020, 12:22 WIB
Nicholas Ryan Aditya,
Silvita Agmasari

Tim Redaksi


JAKARTA, KOMPAS.com - Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) tengah membahas persiapan sektor pariwisata untuk menyambut New Normal.

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Wishnutama Kusubandio mengungkapkan hal tersebut usai rapat terbatas bersama Presiden Joko Widodo, Kamis (28/5/2020).

Ia menegaskan bahwa akan ada tahapan-tahapan pariwisata untuk menyambut New Normal.

"Syarat utamanya, destinasi tersebut harus dalam kondisi kasus Covid-19 nya sudah membaik dengan berbagai macam parameter yang sudah disiapkan," kata Wishnutama dalam telekonferensi virtual, Kamis (28/5/2020).

Baca juga: Buka Pariwisata, NTT Bakal Ramai Wisatawan Nusantara

Berikut Kompas.com rangkum tiga tahapan yang harus dilalui sektor pariwisata guna menyambut New Normal sesuai yang disebutkan Menparekraf Wishnutama.

Ilustrasi pariwisata IndonesiaDokumentasi Biro Komunikasi Kemenparekraf Ilustrasi pariwisata Indonesia

1. Penetapan Standar Operasional Prosedural di Hotel, Restoran hingga Sektor Ekonomi Kreatif

Wishnutama menjelaskan tahapan pertama yang harus dilakukan sektor pariwisata yaitu Standar Operasional Prosedural (SOP).

Kemenparekraf tengah menyusun SOP ini yang akan diterapkan kepada sektor industri pariwisata seperti hotel, restoran, dan lainnya.

"Termasuk sampai berbagai macam bidang di pariwisata maupun ekonomi kreatif," terangnya.

Baca juga: Yogyakarta Siap Buka Pariwisata, Wisatawan Diminta Patuhi Protokol New Normal

2. Simulasi dan Sosialisasi SOP

Tahapan kedua, setelah SOP ditetapkan, akan ada simulasi dan sosialisasi.

Setelah menerima SOP tersebut, sektor pariwisata akan mengadakan simulasi dari SOP sendiri. Kemudian sektor pariwisata pula yang akan memberikan sosialisasi SOP.

Ilustrasi Pariwisata IndonesiaDokumentasi Biro Komunikasi Kemenparekraf Ilustrasi Pariwisata Indonesia

3. Uji Coba

Usai menerapkan simulasi dan sosialisasi SOP, tahapan selanjutnya adalah menguji coba SOP.

Wishnutama kembali menegaskan bahwa uji coba ini akan dilakukan pada daerah-daerah wisata yang sudah siap menyambut New Normal.

"Oleh karena itu, kami sudah berkoordinasi dengan berbagai kepala daerah yang kira-kira nantinya akan siap dalam waktu ke depan untuk melakukan tahapan-tahapan ini," terangnya.

Baca juga: Tak Ada Wisatawan, Bagaimana Nasib UMKM Pariwisata dan Pusat Oleh-Oleh Yogyakarta?

Selain itu, Wishnutama juga mengatakan akan ada perubahan tren pariwisata di era New Normal di antaranya fokus pada kebersihan, kesehatan, keselamatan, serta wisata berkualitas.

Ia menerangkan bahwa sebelum Covid-19 melanda dan berdampak bagi pariwisata, Kemenparekraf telah mencanangkan perubahan wisata dari kuantitas ke kualitas.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

8 Penginapan di Ciwidey dengan Kolam Air Panas, Cocok untuk Relaksasi

8 Penginapan di Ciwidey dengan Kolam Air Panas, Cocok untuk Relaksasi

Hotel Story
Capaian Timnas U-23 di Piala Asia Bawa Dampak Pariwisata untuk Indonesia

Capaian Timnas U-23 di Piala Asia Bawa Dampak Pariwisata untuk Indonesia

Travel Update
Harga Tiket Masuk Taman Safari Prigen 2024 dan Cara Pesan via Online

Harga Tiket Masuk Taman Safari Prigen 2024 dan Cara Pesan via Online

Travel Tips
3 Promo BCA Australia Travel Fair 2024, Ada Cashback hingga Rp 2 Juta

3 Promo BCA Australia Travel Fair 2024, Ada Cashback hingga Rp 2 Juta

Travel Update
4 Promo Tiket Pesawat dan Tur BCA Australia Travel Fair, Rp 7 Juta ke Perth PP

4 Promo Tiket Pesawat dan Tur BCA Australia Travel Fair, Rp 7 Juta ke Perth PP

Travel Update
Hari Ini, BCA Australia Travel Fair 2024 Digelar di Gandaria City

Hari Ini, BCA Australia Travel Fair 2024 Digelar di Gandaria City

Travel Update
10 Tips Wisata Saat Cuaca Panas, Pakai Tabir Surya dan Bawa Topi

10 Tips Wisata Saat Cuaca Panas, Pakai Tabir Surya dan Bawa Topi

Travel Tips
5 Wisata di Palangka Raya, Ada Wisata Petik Buah

5 Wisata di Palangka Raya, Ada Wisata Petik Buah

Jalan Jalan
5 Tips ke Museum iMuseum IMERI FKUI di Jakarta, Reservasi Dulu

5 Tips ke Museum iMuseum IMERI FKUI di Jakarta, Reservasi Dulu

Travel Tips
Cara Menuju ke Bukit Tangkiling Kalimantan Tengah

Cara Menuju ke Bukit Tangkiling Kalimantan Tengah

Jalan Jalan
Bukit Tangkiling Palangka Raya untuk Pencinta Alam dan Petualangan

Bukit Tangkiling Palangka Raya untuk Pencinta Alam dan Petualangan

Jalan Jalan
Rute Menuju ke Jungwok Blue Ocean Gunungkidul, Yogyakarta

Rute Menuju ke Jungwok Blue Ocean Gunungkidul, Yogyakarta

Jalan Jalan
Segara Kerthi Diperkenalkan ke Delegasi World Water Forum di Bali, Apa Itu?

Segara Kerthi Diperkenalkan ke Delegasi World Water Forum di Bali, Apa Itu?

Travel Update
Sederet Aktivitas Seru di Jungwok Blue Ocean, Tak Hanya Bisa Foto

Sederet Aktivitas Seru di Jungwok Blue Ocean, Tak Hanya Bisa Foto

Jalan Jalan
Kering sejak Maret 2024, Waduk Rajui Jadi Spot Instagramable di Aceh

Kering sejak Maret 2024, Waduk Rajui Jadi Spot Instagramable di Aceh

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com