Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Libur HUT Kemerdekaan RI, Daop 1 Tambah 13 Perjalanan KA

Kompas.com - 17/08/2020, 07:07 WIB
Nicholas Ryan Aditya,
Anggara Wikan Prasetya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Menyambut peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-75 Republik Indonesia, PT Kereta Api Indonesia (KAI) (Persero) Daop 1 Jakarta menambah 13 perjalanan kereta api (KA).

Melalui rilis yang diterima Kompas.com, Minggu (16/8/2020), rangkaian KA beroperasi dengan berbagai tujuan seperti Bandung, Cirebon, Tegal, Semarang, Cilacap, Yogyakarta, Surabaya, dan Malang mulai akhir pekan ini hingga Senin (31/8/2020).

Kepala Humas PT KAI Daop 1 Jakarta Eva Chairunisa mengatakan, para calon penumpang bisa melakukan pemesanan tiket KA melalui sistem online dan baru dapat dipesan paling cepat 7 hari sebelum tanggal keberangkatan.

"Pemesanan online dapat melalui aplikasi KAI Access, situs web kai.id, dan channel eksternal yang telah bekerja sama. Sedangkan loket stasiun hanya melayani tiket go show yang dilayani tiga jam sebelum jadwal keberangkatan," kata dia seperti dikutip rilis.

Selama masa pandemi dan adaptasi kebiasaan baru, perjalanan KA akan tetap menjalankan prosedur pencegahan Covid-19, seperti membatasi okupansi penumpang sebanyak 70 persen dari kondisi normal.

Baca juga: KAI Bagi-bagi Tiket Gratis dan Diskon 75 Persen, Simak Cara Dapatnya

Selain itu, calon penumpang juga harus memenuhi persyaratan lain sebelum melakukan perjalanan KA.

Syaratnya yakni menunjukkan surat bebas Covid-19, suhu tubuh tidak lebih dari 37,3 derajat celsius, memakai masker dan face shield, mengikuti ketentuan jaga jarak, dan memakai pakaian lengan panjang atau jaket.

Berikut daftar KA tambahan yang berangkat dari Stasiun Gambir dan Stasiun Pasar Senen

Keberangkatan Stasiun Gambir

  1. KA 30A Argo Cheribon (Gambir-Tegal), jadwal keberangkatan pukul 19.10 WIB beroperasi tanggal 14-17 Agustus 2020.
  2. KA 86 Taksaka (Gambir - Yogyakarta), jadwal keberangkatan 21.30 WIB beroperasi tanggal 14 dan 19 Agustus 2020.
  3. KA 104 Mutiara Selatan (Gambir-Bandung-Malang), jadwal keberangkatan 17.10 WIB beroperasi tanggal 14 dan 19 Agustus 2020.
  4. KA 88 Purwojaya (Gambir-Cilacap), jadwal keberangkatan pukul 21.55 WIB beroperasi tanggal 14, 17,19, 23 Agustus 2020.
  5. KA 18 Argo Cheribon (Gambir- Cirebon), jadwal keberangkatan pukul 20.40 WIB beroperasi tanggal 17 Agustus 2020.
  6. KA 18A Argo Cheribon (Gambir-Tegal), jadwal keberangkatan pukul 20.40 WIB beroperasi tanggal 21-23, 28-30 Agustus 2020.
  7. KA 2B Argo Wilis (Gambir-Bandung-Surabaya Gubeng), jadwal keberangkatan pukul 05.00 WIB beroperasi tanggal 15-31 Agustus 2020.
  8. KA 14 Argo Muria (Gambir-Semarang), jadwal keberangkatan pukul 06.55 WIB beroperasi tanggal 19-31 Agustus 2020.

Keberangkatan Stasiun Pasar Senen

  1. KA 118 Brantas (Pasarsenen-Malang), jadwal keberangkatan 13.30 WIB beroperasi tanggal 14-17, 19-24, 28-30 Agustus 2020.
  2. KA 114 Jayabaya (Pasarsenen-Surabaya Pasar Turi-Malang), jadwal keberangkatan pukul 16.55 WIB beroperasi tanggal 13-17, 19 dan 23 Agustus 2020.
  3. KA 148 Senja Utama Yogya (Pasarsenen-Yogyakarta), jadwal keberangkatan pukul 18.55 WIB pada tanggal 14 Agustus 2020.
  4. KA 308 Progo (Pasarsenen-Lempuyangan), jadwal keberangkatan pukul 22.30 WIB beroperasi tanggal 17-31 Agustus 2020.
  5. KA 108B Malabar (Pasarsenen-Bandung-Malang), jadwal keberangkatan pukul 16.10 WIB beroperasi tanggal 17-31 Agustus 2020.

"Dengan bertambahnya perjalanan KA tersebut, maka total terdapat 28 KA yang beroperasi di wilayah Daop 1 Jakarta pada bulan Agustus 2020, yaitu 15 KA keberangkatan dari Stasiun Gambir dan 13 KA keberangkatan dari Stasiun Pasarsenen," ujar Eva.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pengalaman ke Pasar Kreatif Jawa Barat, Tempat Nongkrong di Bandung

Pengalaman ke Pasar Kreatif Jawa Barat, Tempat Nongkrong di Bandung

Jalan Jalan
Libur Panjang Waisak 2024, KAI Operasikan 20 Kereta Api Tambahan

Libur Panjang Waisak 2024, KAI Operasikan 20 Kereta Api Tambahan

Travel Update
Pasar Kreatif Jawa Barat: Daya Tarik, Jam Buka, dan Tiket Masuk

Pasar Kreatif Jawa Barat: Daya Tarik, Jam Buka, dan Tiket Masuk

Travel Update
Berkunjung ke Pantai Nangasule di Sikka, NTT, Ada Taman Baca Mini

Berkunjung ke Pantai Nangasule di Sikka, NTT, Ada Taman Baca Mini

Jalan Jalan
10 Wisata Malam di Semarang, Ada yang 24 Jam

10 Wisata Malam di Semarang, Ada yang 24 Jam

Jalan Jalan
Tanggapi Larangan 'Study Tour', Menparekraf: Boleh asal Tersertifikasi

Tanggapi Larangan "Study Tour", Menparekraf: Boleh asal Tersertifikasi

Travel Update
Ada Rencana Kenaikan Biaya Visa Schengen 12 Persen per 11 Juni

Ada Rencana Kenaikan Biaya Visa Schengen 12 Persen per 11 Juni

Travel Update
Kasus Covid-19 di Singapura Naik, Tidak ada Larangan Wisata ke Indonesia

Kasus Covid-19 di Singapura Naik, Tidak ada Larangan Wisata ke Indonesia

Travel Update
Museum Kebangkitan Nasional, Saksi Bisu Semangat Pelajar STOVIA

Museum Kebangkitan Nasional, Saksi Bisu Semangat Pelajar STOVIA

Travel Update
World Water Forum 2024 Diharapkan Dorong Percepatan Target Wisatawan 2024

World Water Forum 2024 Diharapkan Dorong Percepatan Target Wisatawan 2024

Travel Update
Tebing di Bali Dikeruk untuk Bangun Hotel, Sandiaga: Dihentikan Sementara

Tebing di Bali Dikeruk untuk Bangun Hotel, Sandiaga: Dihentikan Sementara

Travel Update
Garuda Indonesia dan Singapore Airlines Kerja Sama untuk Program Frequent Flyer

Garuda Indonesia dan Singapore Airlines Kerja Sama untuk Program Frequent Flyer

Travel Update
5 Alasan Pantai Sanglen di Gunungkidul Wajib Dikunjungi

5 Alasan Pantai Sanglen di Gunungkidul Wajib Dikunjungi

Jalan Jalan
Pantai Lakey, Surga Wisata Terbengkalai di Kabupaten Dompu

Pantai Lakey, Surga Wisata Terbengkalai di Kabupaten Dompu

Travel Update
Bali yang Pas untuk Pencinta Liburan Slow Travel

Bali yang Pas untuk Pencinta Liburan Slow Travel

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com