Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Istana Raja Thailand Ditutup Sementara Akibat Kasus Covid-19

Kompas.com - 16/04/2021, 19:11 WIB
Ni Nyoman Wira Widyanti,
Ni Luh Made Pertiwi F.

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Istana Raja Thailand (Grand Palace) di Bangkok, Thailand, dan beberapa obyek wisata lainnya ditutup sejak Selasa (13/4/2021) hingga batas waktu yang tak ditentukan akibat kenaikan kasus positif Covid-19 di negara itu.

Dalam pengumuman resminya melalui situs Tourism Authority of Thailand (TAT), Biro Rumah Tangga Kerajaan menguraikan sejumlah lokasi yang ditutup, yakni:

  • Museum Arts of the Kingdom, Ayutthaya
  • Istana Bang Pa-In, Ayutthaya
  • Istana Raja Thailand dan Kuil Emerald Buddha (Wat Phra Kaew), Bangkok
  • Sala Chalermkrung Royal Theatre, Bangkok
  • Museum Tekstil Queen Sirikit, Bangkok
  • Istana Bhubing, Chiang Mai
  • Chang Hua Man Royal Project, Phetchaburi

Biro Rumah Tangga Kerajaan menambahkan bahwa lokasi-lokasi tersebut akan dibuka jika situasi pandemi Covid-19 dapat ditangani.

Baca juga: Jalan-jalan Virtual ke Kompleks Istana Raja Thailand, Ada Apa Saja?

Ilustrasi Thailand - Candi Wat Phra Kaew di Bangkok.SHUTTERSTOCK Ilustrasi Thailand - Candi Wat Phra Kaew di Bangkok.

Beberapa destinasi wisata di Thailand telah memberlakukan sistem buka-tutup untuk mencegah persebaran virus corona.

Sebelumnya, pada 4 Maret 2021, semua obyek wisata di atas, kecuali Museum Arts of the Kingdom, telah dibuka kembali untuk wisatawan. Kompas.com juga memberitakan bahwa tahun lalu Istana Raja Thailand dan Kuil Emerald Buddha sempat ditutup dan dibuka kembali pada 4 Juni 2020.

Baca juga: Ngabuburit, Virtual Tour Gratis ke 5 Tempat Wisata di Thailand

Penutupan tidak hanya terjadi pada destinasi wisata bersejarah. Mengutip bangkokpost.com pada Kamis (15/4/2021), pusat perbelanjaan dan pertokoan di Thailand juga diminta untuk tutup lebih awal paling lambat sekitar pukul 21:00 waktu setempat. 

Menurut keterangan TAT, Thailand mencatat penambahan 1.335 kasus baru Covid-19 per hari Rabu (14/4/2021). Angka tersebut menambah total kasus Covid-19 di sana menjadi 35.910 kasus.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Travel Update
4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

Jalan Jalan
3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

Hotel Story
Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Jalan Jalan
Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Jalan Jalan
Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Travel Tips
4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

Jalan Jalan
Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Jalan Jalan
Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Jalan Jalan
Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Travel Tips
8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

Travel Tips
Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Travel Update
8 Tips Hindari Barang Bawaan Tertinggal, Gunakan Label yang Mencolok

8 Tips Hindari Barang Bawaan Tertinggal, Gunakan Label yang Mencolok

Travel Tips
Sandiaga Harap Labuan Bajo Jadi Destinasi Wisata Hijau

Sandiaga Harap Labuan Bajo Jadi Destinasi Wisata Hijau

Travel Update
10 Tips Bermain Trampolin yang Aman dan Nyaman, Pakai Kaus Kaki Khusus

10 Tips Bermain Trampolin yang Aman dan Nyaman, Pakai Kaus Kaki Khusus

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com