Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Tips Berkunjung ke Museum MACAN Jakarta, Datang Pagi Hari

Kompas.com - 25/03/2022, 21:05 WIB
Faqihah Muharroroh Itsnaini,
Ni Nyoman Wira Widyanti

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Instalasi Infinity Mirrored Room - Brilliance of the Souls dari seniman Yayoi Kusama kembali dibuka di Museum MACAN, Jakarta Barat, mulai Sabtu (26/3/2022).

Sebelumnya, Head of Communication Museum MACAN, Margaretha Untoro, mengatakan bahwa instalasi ini sempat ditutup dua tahun untuk mengantisipasi keamanan karena berada di ruang tertutup.

Yayoi Kusama sendiri merupakan seorang seniman kontemporer Jepang yang populer, dan telah membuat seri dari Infinity Mirrored Room sejak tahun 1965.

Baca juga: Museum MACAN Buka Lagi Infinity Room Yayoi Kusama, Simak Aturannya

"Yayoi itu seniman yang cukup populer, jadi untuk masyarakat umum yang mungkin tidak terlalu mendalami seni, biasanya juga tahu karya-karya beliau," jelas Margie, sapaan akrabnya, kepada Kompas.com, Jumat (25/3/2022).

Selain itu, instalasi Infinity Mirrored Room - Brilliance of the Souls banyak disukai pengunjung karena memiliki warna-warni yang menarik. Sehingga tentu saja, akan terlihat cantik saat diabadikan dengan kamera. 

Jika ingin berkunjung, ada beberapa tips dari Margie yang sebaiknya diperhatikan.

1. Hanya boleh memotret dengan kamera ponsel

Untuk diketahui, pengunjung tidak boleh memotret menggunakan kamera digital (DSLR, Mirrorless, kamera saku digital), kamera analog (SLR, kamera 35mm, kamera instan seperti Polaroid dan Instax), tripod, dan tongkat selfie di dalam area museum.

"Pengunjung hanya boleh menggunakan handphone ya," ujar Margie.

Salah satu alasan kamera tidak diperbolehkan adalah karena cahaya kedipan kamera yang memancar kuat bisa berpotensi merusak lukisan atau benda halus.

Baca juga: 3 Tips Berkunjung ke Museum MACAN, Menikmati Present Continuous

Infinity Mirrored Room – Brilliance of The Souls dalam pameran seni Yayoi Kusama: Life Is The Heart of A Rainbow pada 12 Mei-9 September 2018 di Museum MACAN, Jakarta, Rabu (9/5/2018). KOMPAS.com/ANGGITA MUSLIMAH Infinity Mirrored Room – Brilliance of The Souls dalam pameran seni Yayoi Kusama: Life Is The Heart of A Rainbow pada 12 Mei-9 September 2018 di Museum MACAN, Jakarta, Rabu (9/5/2018).

2. Datang pada pagi hari saat weekdays

Selanjutnya, ia mengatakan, saat membeli tiket online sebaiknya mengambil slot waktu pagi hari saat hari biasa atau weekdays.

"Biasanya lebih tenang aja dibandingkan waktu yang lain," kata dia.

Sebagai informasi, Museum MACAN buka setiap hari Selasa hingga Minggu, pukul 10.00-16.00 WIB.

Baca juga: Jalan-jalan Virtual di Museum Macan, Ada Kegiatan Ramah Anak

3. Kenakan pakaian yang simpel dan bawa barang secukupnya

Ruang pameran Museum MACAN di Jakarta.Kompas.com/Silvita Agmasari Ruang pameran Museum MACAN di Jakarta.

Margie mengatakan, tidak ada ketentuan khusus terkait pakaian di Museum MACAN.

"Namun, sebaiknya jangan pakai rok yang panjang sekali misalnya sampai menyapu lantai, karena akan menyulitkan gerak juga," ujarnya.

Selain itu, dilansir dari laman resmi Museum MACAN, ruang penyimpanan barang akan ditutup.

Maka, pengunjung sebaiknya hanya membawa tas berukuran A4 atau lebih kecil, agar dapat dibawa ke dalam galeri.

Baca juga: Pilihan 5 Tempat Piknik di Jakarta, Cocok untuk Akhir Pekan

4. Beli tiket online

Untuk menjaga keamanan dan menghindari kontak langsung, Margie menyarankan agar pengunjung memesan tiket melalui platform yang tersedia.

Caranya dengan memesan tiket melalui situs resmi Museum MACAN, maupun melalui mitra tiket online lainnya.

Baca juga: Tak Hanya JPO Phinisi, Ini 9 JPO Instagramable di Jakarta

5. Daftar sebagai anggota museum

Terakhir, Margie menyebutkan ada layanan yang bisa dimanfaatkan jika pengunjung terdaftar sebagai anggota (member) museum.

"Kalau jadi member Museum MACAN, antriannya akan dipisah, bisa fast track juga," ujar Margie.

Ia melanjutkan, syaratnya cukup mudah yaitu mendaftarkan diri melalui situs web resmi.

Dengan membayar biaya per tahun mulai dari Rp 180.000 untuk kategori pelajar, pengunjung bisa bebas biaya kapan saja berkunjung ke museum.

Adapun Museum Macan (Modern and Contemporary Art in Nusantara) berlokasi di AKR Tower Level M, Jalan Perjuangan No.5, Kebon Jeruk, Kota Jakarta Barat, DKI Jakarta.

Baca juga: 10 Pantai Dekat Jakarta, Cocok untuk Para Pencinta Ketenangan

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

7 Hotel Dekat Bandara Ngurah Rai Bali, Ada yang Jaraknya 850 Meter

7 Hotel Dekat Bandara Ngurah Rai Bali, Ada yang Jaraknya 850 Meter

Hotel Story
6 Taman untuk Piknik di Jakarta, Liburan Hemat Bujet

6 Taman untuk Piknik di Jakarta, Liburan Hemat Bujet

Jalan Jalan
7 Taman Gratis di Yogyakarta, Datang Sore Hari Saat Tidak Terik

7 Taman Gratis di Yogyakarta, Datang Sore Hari Saat Tidak Terik

Jalan Jalan
Istana Kepresidenan Yogyakarta Dibuka untuk Umum, Simak Caranya

Istana Kepresidenan Yogyakarta Dibuka untuk Umum, Simak Caranya

Travel Update
Jadwal Kereta Cepat Whoosh Mei 2024

Jadwal Kereta Cepat Whoosh Mei 2024

Travel Update
Cara Berkunjung ke Museum Batik Indonesia, Masuknya Gratis

Cara Berkunjung ke Museum Batik Indonesia, Masuknya Gratis

Travel Tips
Amsterdam Ambil Langkah Tegas untuk Atasi Dampak Negatif Overtourism

Amsterdam Ambil Langkah Tegas untuk Atasi Dampak Negatif Overtourism

Travel Update
Perayaan Hari Tri Suci Waisak 2024 di Borobudur, Ada Bhikku Thudong hingga Pelepasan Lampion

Perayaan Hari Tri Suci Waisak 2024 di Borobudur, Ada Bhikku Thudong hingga Pelepasan Lampion

Travel Update
Destinasi Wisata Rawan Copet di Eropa, Ternyata Ada Italia

Destinasi Wisata Rawan Copet di Eropa, Ternyata Ada Italia

Jalan Jalan
Kenaikan Okupansi Hotel di Kota Batu Tidak Signifikan Saat Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus

Kenaikan Okupansi Hotel di Kota Batu Tidak Signifikan Saat Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus

Travel Update
KA Bandara YIA Tambah 8 Perjalanan Saat Long Weekend Kenaikan Yesus Kristus, Simak Jadwalnya

KA Bandara YIA Tambah 8 Perjalanan Saat Long Weekend Kenaikan Yesus Kristus, Simak Jadwalnya

Travel Update
Kekeringan Parah Ancam Sejumlah Destinasi Wisata Populer di Thailand

Kekeringan Parah Ancam Sejumlah Destinasi Wisata Populer di Thailand

Travel Update
Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus, Kunjungan Wisatawan ke Kota Batu Naik

Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus, Kunjungan Wisatawan ke Kota Batu Naik

Travel Update
Bangka Bonsai Festival Digelar Sepekan di Museum Timah Indonesia

Bangka Bonsai Festival Digelar Sepekan di Museum Timah Indonesia

Travel Update
Cara ke Tebing Keraton Bandung Pakai Angkot, Turun di Tahura

Cara ke Tebing Keraton Bandung Pakai Angkot, Turun di Tahura

Jalan Jalan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com