Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terbang Naik Paralayang di Puncak Joglo Wonogiri, Mulai Rp 400.000

Kompas.com - 21/04/2022, 10:13 WIB
Faqihah Muharroroh Itsnaini,
Nabilla Tashandra

Tim Redaksi

Fasilitas dan harga wisata paralayang Wonogiri

Untuk menikmati terbang di udara dengan paralayang, wisatawan dapat merogoh kocek mulai dari Rp 400.000, sudah termasuk semua peralatan lengkap.

"Rp 400.000 tapi tidak difasilitasi kamera, handy cam, dan sebagainya. Kalau Rp 550.000, kami sewakan juga gopro dan kartu file-nya," ujar Hary.

Baca juga: 5 Fakta Waduk Pidekso Wonogiri yang Diresmikan Presiden Joko Widodo

Di sekitar area paralayang, kata Hary, ada beberapa fasilitas yang bisa dimanfaatkan.

Seperti homestay di area desa wisata yang dikelola oleh Badan Usaha Milik Desa (Bumdes) Sendang Pinilih, maupun hotel-hotel di sekitar Waduk Gajah Mungkur. Adapun kisaran harganya mulai Rp 50.000-Rp 150.000.

Pada area yang sama, terdapat kuliner lokal beraneka ragam.

"Jadi misalnya mau menikmati hidangan khas, di waduk banyak petani ikan, jual-beli ikan segar dan ikan masak," ujarnya.

Selain itu, ia menjelaskan, saat memasuki area Bukit Joglo, wisatawan akan disuguhi panorama Kabupaten Wonogiri yang indah dan luar biasa.

Baca juga:

Mengutip Kompas.com (07/12/2018), lokasi Puncak Joglo yang berada pada ketinggian 680 mdpl membuat pemandangan terbuka ke timur, selatan, dan barat.

Sementara, sisi utara menampilkan bentang perbukitan bagai dinding raksasa, yang juga menampilkan wisata Menara Pandang Soko Gunung. Serta tentu saja yang utama yaitu pemandangan ke Waduk Gajah Mungkur yang terlihat luas.

Sebelah selatan Waduk Gajah Mungkur, terdapat barisan pegunungan yang memanjang, bagian dari Geopark Gunung Sewu.

Jika ingin berkunjung, Puncak Joglo dibuka sejak pagi hingga sore. Khusus selama bulan Ramadhan, Hary mengatakan jam operasionalnya adalah pukul 05.00 sampai menjelang pukul 18.00.

"Kalau hari biasa, di loket dilayani jam 7 pagi sampai 5 sore," kata dia.

Bagi pengunjung yang hanya ingin melihat atlet berlatih paralayang atau atraksi terbang lainnya, diizinkan masuk ke area Puncak Joglo, dengan membayar retribusi Rp 5.000 per orang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com