KOMPAS.com - Museum polri merupakan salah satu wisata dan edukasi yang bisa dikunjungi saat hari kerja maupun akhir pekan.
Museum Polri berada di Jalan Trunojoyo Nomor 3 Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Loksinya persis di sebelah Markas Besar Kepolisian Negara Republik Indonesia (Mabes Polri).
Museum Polri buka setiap hari kecuali hari Senin dan hari libur nasional. Pada hari kerja yakni hari Selasa hingga Jumat, Museum Polri buka mulai pukul 09.00 WIB hingga pukul 15.00 WIB.
Baca juga:
Saat akhir pekan yakni hari Sabtu dan Minggu, Museum Polri buka mulai pukul 08.00 WIB hingga pukul 14.00 WIB.
Simak lima tips berikut sebelum berkunjung ke Museum Polri:
Datang ke Museum Polri memang bisa menggunakan kendaraan pribadi, tapi guna menghindari kemacetan bisa juga datang menggunakan kendaraan umum seperti bus Transjakarta atau MRT.
Museum Polri berada dekat dengan stasiun MRT ASEAN, jaraknya sekitar 650 meter dengan waktu tempuh sekitar 10 menit jalan kaki menuju Museum Polri.
Lokasi Museum Polri juga dekat dengan halte CSW1, CSW 2, ASEAN, dan Kejaksaan Agung.
Jaraknya sekitar 500 meter, kamu bisa jalan kaki dari halte menuju Museum Polri sekitar delapan menit.
Baca juga: Menginap di Museum Polri, Jelajah Tengah Malam Cuma Berbekal Senter
Berkunjung ke Museum Polri memang bisa dilakukan sendirian, tapi sebaiknya kamu mengajak teman supaya ada teman diskusi selama berada di dalam museum.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.