KOMPAS.com - Menikmati udara segar Lembang sembari ngopi menjadi tentunya kegiatan yang menyenangkan. Nah, jika kamu ingin mendapatkan pengalaman itu, cobalah sambangi Warung Kopi Gunung Cikole.
Lokasinya berada di Jalan Raya Tangkuban Parahu, RT.05/RW.07, Cikole, Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat. Selain di Cikole, Lembang Warung Kopi Gunung juga bisa ditemukan di Ciwidey.
Baca juga: Warung Kopi Gunung Cikole, Sensasi Ngopi di Tengah Hutan Pinus
Lalu, apa yang membedakan Warung Kopi Gunung Cikole dengan tempat ngopi lainnya?
Manajer Operasional Warung Kopi Gunung Surya Jagur mengatakan, daya tarik Warung Kopi Gunung Cikole adalah menawarkan sensasi ngopi di tengah hutan pinus.
“Warung Kopi Gunung Cikole konsepnya adalah tempat ngopi dengan suasana sejuk dan instagramable. Intinya, yang bosan ngopi dengan suasana kota dan ingin ngopi di alam dengan hutan pinus, itu konsep kami,” terangnya kepada Kompas.com, Selasa (31/1/2023).
Baca juga: 5 Aktivitas di Warung Kopi Gunung Cikole, Bukan Cuma Ngopi
Selain ngopi di tengah hutan pinus, pengunjung juga bisa berfoto di berbagai spot Instagramable berlatar belakang alam, baik di area outdoor maupun indoor.
Surya mengatakan, salah satu spot foto favorit adalah jembatan gantung (sky bridge) sepanjang 40-50 meter. Spot foto tersebut bisa diakses secara gratis oleh pengunjung Warung Kopi Gunung.
“Spot foto favorit ada jembatan gantung atau sky bridge, kurang lebih panjangnya 40-50 meter. Ada akses dari kami ke area camping di seberang Warung Kopi Gunung,” jelas Surya.
Baca juga: Rute ke Warung Kopi Gunung Cikole, Dekat Wisata Tangkuban Parahu
Warung Kopi Gunung Cikole berada di lokasi strategis karena dilalalui jalan provinsi Jabar yang menghubungkan Lembang dan Subang.
Poin plus lainnya adalah tempat ngopi ini dekat dengan sejumlah destinasi wisata populer di Lembang, seperti Gunung Tangkuban Parahu, Bukit Strawberry, Taman Lembah Dewata, Terminal Wisata Grafika, dan Orchid Forest.
View this post on Instagram
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.