Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lokasi Syuting Film The Little Mermaid, di Mana Lokasi Pulau Sardinia?

Kompas.com - 24/05/2023, 16:16 WIB
Sania Mashabi,
Nabilla Tashandra

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Film The Little Mermaid versi live action sudah tayang di bioskop Indonesia mulai hari ini, Rabu (24/5/2023).

Film ini mengisahkan tentang perjalanan cinta putri duyung bernama Ariel dengan seorang manusia dan juga pangeran bernama Eric. Kisah ini begitu populer dalam versi kartun.

Karena berkisah tentang putri duyung, maka cerita ini mengambil kebanyakan latar belakang tempat di laut dan pantai.

Baca juga:

Pada versi live action film Little Mermaid menggunakan Pulau Sardinia sebagai lokasi syuting, seperti dikutip dari Variety. Sardinia adalah pulau dengan air biru kehijauan sebening kristal yang berada di Italia.

Lalu, di mana letak Pulau Sardinia yang menjadi lokasi syuting The Little Mermaid ini?

Di mana lokasi Pulau Sardinia?

Dilansir dari Britannica, Pulau Sardinia atau Sardegna belokasi di Italia dan termasuk pulau terbesar kedua setelah Sisilia.

Pulau ini terletak 200 kilometer di barat daratan Italia, 12 kilometer di selatan Pulau Corsica, dan 200 kilometer di utara Pantai Afrika.

Sardinia dikenal sebagai laut yang indah indah dan pasir pantainya yang putih, meskipun jantung wilayahnya sebagian besar pegunungan, seperti dikutip dari situs Pariwisata Italia.

Namun, pariwisatanya terkonsentrasi di wilayah pesisir, meskipun saat ini jaringan jalan daratnya sudah jauh lebih baik.

Baca juga: Kota di Italia Ini Larang Pengunjung Pakai Bikini dan Telanjang Dada

Meski sebetulnya terhubung dengan daratan Italia baik lewat udara maupun laut, namun pulau yang relatif terisolasi ini memiliki tradisi yang begitu kaya.

Pulau Sardinia, ItaliaUnsplash.com/REISEUHU Pulau Sardinia, Italia

Dilansir dari US News, jika ingin ke Pulau Sardinia, wisatawan biasanya langsung terbang ke Italia atau negara Eropa lainnya ke salah satu dari tiga bandara di Sardinia, yang berada di pinggiran kota Cagliari, Olbia, dan Alghero.

Baca juga: Sewa Satu Desa Lengkap dengan Kastel di Italia, Biayanya Rp 24,7 Juta per Malam

Apabila kamu lebih suka naik kapal feri, ada beberapa rute yang tersedia dari kota-kota seperti Naples, Palermo, Genoa, Livorno, dan Civitavecchia. Namun, pelayaran ini bisa memakan waktu hingga 12 jam.

Adapun beberapa kapal yang bisa digunakan menuju Pulau Sardinia yakni Grandi Navi Veloci, Moby Lines, dan Tirrenia.

Sardinia juga memiliki beberapa pelabuhan kedatangan yakni di bagian utara, sepanjang pantai timur, dan di selatan pulau.

Baca juga: Terlalu Macet, Tempat Wisata Indah di Italia Ini Batasi Pengunjung

Naik kereta juga bisa menjadi pilihan dan waktunya relatif tepat, terutama jika dibandingkan dengan perjalanan menggunakan mobil.

Kereta menuju Sardinia terhubung dengan kota-kota utama seperti Cagliari, Iglesias, Carbonia, Oristano, Sassari, Porto Torres, dan Olbia.

Tiketnya bisa dibeli secara online, melalui telepon, atau langsung di stasiun. Bahkan, pengunjung juga dapat membelinya di perjalanan dari kondektur, meskipun akan dikenakan biaya tambahan.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Travel Update
Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Travel Update
Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Travel Update
Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Travel Update
4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

Jalan Jalan
3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

Hotel Story
Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Jalan Jalan
Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Jalan Jalan
Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Travel Tips
4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

Jalan Jalan
Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Jalan Jalan
Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Jalan Jalan
Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Travel Tips
8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

Travel Tips
Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com