Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ratusan Orang Akan Mencari Monster Loch Ness di Skotlandia pada 26 Agustus

Kompas.com - 23/08/2023, 16:08 WIB
Ni Nyoman Wira Widyanti

Penulis

Bakal gunakan alat-alat canggih

Manajer Loch Ness Centre, Paul Nixon mengatakan bahwa akan ada 100 sukarelawan yang memperhatikan tanda-tanda kehidupan di danau tersebut saat kegiatan pencarian berlangsung.

Sementara itu, sekitar 100 sukarelawan lainnya akan memantau situs tersebut dari jarak jauh. 

"Para sukarelawan akan memantau perairan. Jika mereka menemukan sesuatu, diharapkan mereka akan merekamnya dan menyerahkannya ke portal daring kami," ujar Nixon, dilansir dari CNN. 

Ia melanjutkan bahwa para sukarelawan akan dilengkapi ponsel sehingga bisa menangkap setiap pergerakan dengan lebih akurat dan teratur.

Baca juga:

Pendaftaran untuk mengamati langsung kegiatan tersebut di lokasi sudah ditutup, namun para calon peserta masih bisa mendaftar melalui situs web The Loch Ness Centre untuk turut memantau kegiatan secara daring.

Akan ada sekitar empat webcam yang dipasang untuk menyiarkan kegiatan tersebut secara daring.

Tim The Loch Ness Centre akan mengerahkan sejumlah drone yang dilengkapi kamera inframerah. Dengan demikian, mereka bisa menghasilkan gambar termal perairan Loch Ness dari udara. 

Selain itu, hidrofon juga akan dikerahkan untuk mendeteksi sinyal-sinyal di bawah air.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com