Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mampir ke Perpustakaan Jakarta di Cikini, Tempatnya Estetis dan Nyaman

Kompas.com - 24/08/2023, 12:12 WIB
Faqihah Muharroroh Itsnaini,
Nabilla Tashandra

Tim Redaksi

Menikmati fasilitas dan koleksi lengkap 

Memasuki Lantai 4, hawa dingin langsung terasa. Interior dengan warna-warna coklat muda, coklat tua, abu-abu, dan putih menambah estetika interior dalam bangunan. 

Kompas.com menemukan tangga minimalis, serta dengan meja dan rak buku yang menghadap ke arah eskalator. Desainnya yang unik membuat banyak pengunjung berfoto di sini. 

Baca juga: Panduan Lengkap ke Rimba Baca, Perpustakaan di Jaksel yang Cocok buat Keluarga

Dari papan informasi, Perpustakaan Jakarta secara garis besarnya dibagi menjadi tiga lantai, yaitu lantai 4, lantai 5, dan lantai 6. 

Lantai 4 terdiri dari Informasi dan Loker, Ruang Baca Keluarga, Ruang Baca Anak, Ruang Baca Tangga, Bilik Bermain, Bilik Bercerita, Ruang Laktasi, dan Layanan Sirkulasi. 

Fasilitas di dalam Perpustakaan Jakarta yang berlokasi di area Taman Ismail Marzuki (TIM), Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (23/8/2023).KOMPAS.com/FAQIHAH MUHARROROH ITSNAINI Fasilitas di dalam Perpustakaan Jakarta yang berlokasi di area Taman Ismail Marzuki (TIM), Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (23/8/2023).

Lantai 5 terdiri dari Ruang Baca Umum, Ruang Baca Privat, Ruang Inklusi, Bilik Diskusi, Bilik Siniar, Ruang Baca Tangga, dan Layanan Sirkulasi.

Sedangkan Lantai 6 terbagi menjadi Ruang Baca Referensi, Ruang Baca Deposit, Ruang Layanan Multimedia, dan Ruang Multifungsi. Beberapa ruangan yang disebutkan bisa diakses oleh anggota perpustakaan. 

Baca juga: Pengalaman ke Perpustakaan Erasmus Huis yang Elegan dan Instagramable

Adapun di tiap lantai, sudah tersedia toilet, mushola, serta meja informasi yang memudahkan pengunjung jika memerlukan bantuan. 

Fasilitas di dalam Perpustakaan Jakarta yang berlokasi di area Taman Ismail Marzuki (TIM), Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (23/8/2023).KOMPAS.com/FAQIHAH MUHARROROH ITSNAINI Fasilitas di dalam Perpustakaan Jakarta yang berlokasi di area Taman Ismail Marzuki (TIM), Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (23/8/2023).

Sejauh mata memandang, koleksi buku dari berbagai genre juga nampak memanjakan mata. Pencinta buku akan dimanjakan dengan koleksi bacaan Perpustakaan Jakarta yang kaya dan beragam.

Mulai dari buku fiksi hingga non-fiksi, novel, komik, ensiklopedia, kamus, majalah, hingga koleksi khusus. Pengunjung bisa puas menikmati berbagai jenis buku yang sesuai dengan minat dan kebutuhan mereka.

Halaman:


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com