Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Pembayaran dan Tarif Tiket LRT Jabodebek, Hanya Bisa Non-Tunai

Kompas.com - 31/08/2023, 16:15 WIB
Faqihah Muharroroh Itsnaini,
Nabilla Tashandra

Tim Redaksi

KOMPAS.com- Light Rail Transit (LRT) Jakarta, Bogor, Depok, Bekasi (Jabodebek) atau LRT Jabodebek resmi beroperasi pada Senin (28/8/2023).

Rute LRT Jabodebek terbagi menjadi dua line, yakni Cibubur Line (blue line) dan Bekasi Line (green line). Untuk jarak terdekat ataupun jarak terjauh, masih dikenakan tarif LRT Jabodebek harga promo, yakni Rp 5.000.

"Untuk saat ini sampai sekitar satu bulan masih harga promo Rp 5.000," kata seorang petugas LRT Jabodebek di Stasiun LRT Dukuh Atas, Rabu (30/8/2023). 

Baca juga: Menjajal LRT Jabodebek Dukuh Atas-TMII, Tarif Masih Rp 5.000

Terdapat 12 stasiun LRT Jabodebek yang melayani Cibubur Line yaitu Stasiun LRT Dukuh Atas, Setiabudi, Rasuna Said, Kuningan, Pancoran, Cikoko, Ciliwung, Cawang (stasiun transit), TMII, Kampung Rambutan, Ciracas, dan Harjamukti.

Sedangkan 14 stasiun LRT Jabodebek Bekasi Line adalah Stasiun LRT Dukuh Atas, Setiabudi, Rasuna Said, Kuningan, Pancoran, Cikoko, Ciliwung, Cawang (stasiun transit), Halim, Jati Bening Baru, Cikunir 1, Cikunir 2, Bekasi Barat, dan Jatimulya. 

Waktu operasional LRT Jabodebek adalah mulai pukul 05.00-23.30 WIB.

 

Baca juga: Panduan Naik LRT Jabodebek, Bisa dari 18 Stasiun Ini

Namun, sejak diresmikan hingga sekitar satu bulan ke depan tepatnya akhir September, waktu operasional LRT Jabodebek hanya sampai pukul 20.00 WIB.

Interior di dalam LRT Jabodebek yang sudah beroperasi mulai Senin (28/8/2023).KOMPAS.com/FAQIHAH MUHARRORROH ITSNAINI Interior di dalam LRT Jabodebek yang sudah beroperasi mulai Senin (28/8/2023).

Tarif tiket LRT Jabodebek

Tarif LRT Jabodebek sudah ditetapkan melalui Keputusan Menteri Perhubungan Republik Indonesia Nomor KM 67 Tahun 2023 tentang Tarif Angkutan Orang dengan Kereta Api Ringan Terintegrasi di Wilayah Jabodebek untuk Melaksanakan Kewajiban Pelayanan Publik.

Berdasarkan kepmen tersebut, besaran tarif LRT Jabodebek adalah Rp 5.000 untuk satu kilometer pertama, dan kilometer selanjutnya berlaku Rp 700 per kilometer. 

Baca juga: Naik LRT Jabodebek ke Cibubur, Bisa Mampir 10 Tempat Wisata Ini 

Berikut rincian tarif LRT Jabodebek yang sudah disubsidi pemerintah berdasarkan rutenya, dikutip dari Kompas.com (28/8/2023). 

1. Stasiun LRT Dukuh Atas-Stasiun LRT Cawang, sekitar 10 km tarif Rp 11.300

2. Stasiun LRT Dukuh Atas-Stasiun LRT Harjamukti, sekitar 25 km tarif Rp 21.800

3. Stasiun LRT Dukuh Atas-Stasiun LRT Jatimulya, sekitar 28 km tarif Rp 23.900

4. Stasiun LRT Dukuh Atas-Stasiun LRT Halim, sekitar 13 km tarif Rp 13.400

5. Stasiun LRT Harjamukti-Stasiun LRT Jatimulya, sekitar 33 km tarif Rp 27.400

6. Stasiun LRT Harjamukti-Stasiun LRT Cawang, sekitar 15 km tarif Rp 14.800

7. Stasiun LRT Harjamukti-LRT Stasiun Halim, sekitar 19 km tarif Rp 17.600

8. Stasiun LRT Jatimulya-Stasiun LRT Cawang, sekitar 18 km tarif Rp 16.900

9. Stasiun LRT Jatimulya-Stasiun LRT Halim, sekitar 15 km tarif Rp 14.800

10. Stasiun LRT Cawang-Stasiun LRT Halim, sekitar 4 km tarif Rp 7.100

Baca juga: 8 Wisata Dekat Stasiun LRT Dukuh Atas, Banyak Tempat Nongkrong

Adapun hingga 30 September 2023, pengguna jasa LRT Jabodebek mendapatkan diskon tiket sebesar 78 persen sehingga tarifnya menjadi hanya Rp 5.000 untuk semua lintas pelayanan.

Sementara tarif promo yang diberikan mulai Oktober 2023 hingga 29 Februari 2024 adalah maksimal Rp 20.000 untuk jarak terjauh.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Kompas Travel (@kompas.travel)

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com