KOMPAS.com - Makassar merupakan ibu kota Provinsi Sulawesi yang menyimpan banyak potensi wisata. Sejumlah destinasi wisata itu menawarkan panorama indah, sehingga sangat cocok untuk unggahan di media sosial alias instagramable.
Jika kamu hobi hunting foto di berbagai spot instagramable, obyek wisata di Makassar berikut ini cocok untuk dikunjungi. Selain Makassar, adapula sejumlah obyek wisata instagramable lainnya di sekitar Kota Daeng tersebut.
Baca juga:
Kompas.com merangkum wisata instagramable di Makassar dan sekitarnya, sebagai berikut.
Pantai Losari yang merupakan salah satu ikon Kota Makassar. Daya tarik Pantai Losari adalah panorama sunset di Selat Makassar yang instagramable.
Spot wisata favorit wisatawan adalah Anjungan Pantai Losari. Destinasi berupa ruang terbuka publik ini menawarkan pemandangan indah ke Selat Makassar, Masjid Terapung, Masjid 99 Kubah, dan sebagainya, berdasarkan informasi dari Kompas.com (31/1/2022).
Selain itu, lokasinya Pantai Losari sangat strategis dan mudah diakses, karena berada di dekat pusat Kota Makassar. Waktu berkunjung terbaik ke Pantai Losari adalah sore menjelang senja, karena wisatawan bisa menyaksikan sekaligus mengabadikan siluet sunset.
Kota Makassar terkenal dengan panorama pantai yang eksotis. Selain Pantai Losari, ada Pantai Akkarena yang menawarkan panorama yang tidak kalah menariknya.
Wisatawan bisa menikmati panorama sunset eksotis sembari bersantai di hamparan pasir atau di bangku-bangku yang tersedia, seperti dikutip dari Kompas.com (18/8/2023).
Daya tarik Pantai Akkarena adalah pasir berwarna hitam, sehingga menjadikan pantai ini eksotis. Pengunjung bisa puas mengabadikan foto instagramble di pantai yang berlokasi di Jalan Tanjung Bunga, Kecamatan Tamalate, Kota Makassar ini.
Masjid Terapung di Makassar mempunyai nama asli, yakni Masjid Amirul Mukminin. Sebutan Masjid Terapung lantaran bangunan masjid tampak terapung di atas Pantai Losari ditopang dengan tiang pancang.
Lokasi Masjid Terapung berada di Jalan Penghibur Nomor 289, Losari, Ujung Pandang, Kota Makassar.
Masjid Terapung Makassar ini, merupakan masjid terapung pertama di Indonesia. Selain bangunan yang megah dan unik, Masjid Terapung menawarkan panorama instagramable dengan latar belakang Pantai Losari.
Melansir dari Kompas.com (29/9/2018), masjid ini mulai dibangun pada 8 Mei 2009 lalu. Masjid yang dapat menampung hingga 500 jemaah, ini memiliki dua kubah serta menghadap ke lautan lepas.
Destinasi wisata religi ini menawarkan panorama instagramable sekaligus unik. Berbeda dengan bangunan masjid pada umumnya, masjid rancangan Ridwan Kamil ini memiliki 99 kubah dengan warna-warna yang cerah.
Masjid unik yang merupakan salah satu ikon Kota Makassar ini, berlokasi di kawasan reklamasi Pantai Losari atau dikenal sebagai Center Poin of Indonesia (CPI).
Masjid 99 Kubah berada dekat dengan Pantai Losari, Makassar sehingga menawarkan panorama yang indah. Pada sore hari, pengunjung bisa menyaksikan panorama sunset di Pantai Losari dari masjid ini.
Baca juga:
Samalona merupakan sebuah pulau kecil yang berada di Selat Makassar. Secara administratif, Pulau Samalona masuk dalam wilayah Kelurahan Lae-Lae, Kecamatan Mariso, Kota Makassar.
Daya tarik Pulau Samalona adalah hamparan pasir putih yang mengelilinginya dan keindahan panorama bawah laut, berdasarkan informasi dari Kompas.com (28/5/2023). Tidak heran jika Pulau Samalona menawarkan panorama yang instagramable.
Pulau seluas 2 hektare ini, dikelilingi dengan air laut biru jernih, sehingga wisatawan bisa melihat terumbu karang dan ikan dari permukaan laut. Diving dan snorkeling adalah aktivitas yang tidak boleh dilewatkan saat mengunjungi Pulau Samalona.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.