BATAM, KOMPAS.com – Kabar baik bagi Anda yang ingin berliburan ke Batam, Kepulauan Riau (Kepri) melalui jalur udara, pasalnya saat ini mode tranfortasi dari Bandara Internasional Hang Nadim Batam ke sejumlah wilayah ke Batam sudah sangat mudah dan murah.
Selain taksi online yang sudah bisa melakukan penjemputan hingga ke pintu kedatangan maupun keberangkatan Hang Nadim, kini layanan DAMRI di Hang Nadim juga makin maksimal.
Plt Corporate Secretary Chrystian R M Pohan mengatakan, saat ini layanan DAMRI tersedia setiap hari dengan rute yang cukup lengkap.
Baca juga: Bandara Hang Nadim Batam Bakal Punya City Drop Baggage, Ini Fungsinya
“Dengan demikian, wisatawan di Batam dapat memanfaatkan rute DAMRI untuk melanjutkan perjalanan setelah turun dari transportasi udara Hang Nadim,” kata Pohan.
Untuk rute DAMRI, Pohan menjelaskan, dari Bandara Hang Nadim ke berbagai tempat wisata, seperti Fanindo Tanjunguncang, Jodoh, Bengkong, dan Sekupang.
Besaran tarif dikenakan mulai dari Rp 30.000 dan sudah bisa menuju beberapa tujuan yang melalui sejumlah rute perjalanan.
“Layanan ini tersedia untuk rute dari dan menuju Bandara Hang Nadim Batam,” terang Pohan.
Berikut ini adalah daftar rute dan harga tiket DAMRI dari Bandara Hang Nadim Batam:
Adapun rute perjalanan DAMRI dari Bandara Hang Nadim, pertama Bandara–Fanindo Tanjunguncang (PP) dengan rute perjalanan via Legenda Malaka–Simpang Kepri Mall–Muka Kuning–SP–Batu Aji–Fanindo.
Baca juga: Jadwal dan Tarif Tiket Kapal dari Batam ke Singapua September 2023
Jadwal keberangkatan dari Bandara Hang Nadim pukul 08.00 WIB–18.00 WIB, sedangkan dari Fanindo Tanjunguncang pukul 06.00 WIB–16.00 WIB, dengan jadwal kedatangan bus setiap 1 jam sekali dan ongkosnya Rp 35.000.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.