Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

KMP Bahtera Nusantara 01 dan 03 Jalani Perawatan hingga Desember 2023

Kompas.com - 14/11/2023, 13:25 WIB
Hadi Maulana,
Ni Nyoman Wira Widyanti

Tim Redaksi

BATAM, KOMPAS.com – Bila sering naik kapal PT Angkutan Sungai Danau dan Penyebrangan (ASDP) Indonesia Ferry (Persero), Khususnya KMP Bahtera Nusantara 01 dan KMP Bahtera Nusantara 03 ke sejumlah pulau dari Kepulauan Riau hingga Kalimantan Barat, siap-siap cari alternatif lain.

Sebab, kedua kapal tersebut tidak akan beroperasi hingga satu bulan ke depan.

Baca juga:

Menurut informasi yang diterima Kompas.com, KMP Bahtera Nusantara 01 dijadwalkan naik dok pada Kamis (16/11/2023), sedangkan KMP Bahtera Nusantara 03 sudah naik dok lebih dulu sejak Minggu (12/11/2023) kemarin.

"Lebih kurang 30 hari atau satu bulan kedepan KMP Bahtera Nusantara 01 dan 03 yang melayani antar pulau hingga ke provinsi Kalbar (Kalimantan Barat) tidak akan beroperasi, dan kami harap masyarakat bisa memakluminya," kata Penanggungjawab PT ASDP Indonesia Ferry Tanjunguban, Sukma Nugraha, Selasa (14/11/2023).

Saat ini antara Kepri dan Kalimantan Barat (Kalbar) sudah bisa menggunakan kendaraan, baik roda dua maupun roda empat. dengan KMP Bahtera Nusantara 01. Hal ini membuat silaturahmi masyarakat dua provinsi akan semakin erat, pergerakan barang dan orang semakin cepat. Semoga ini menambah laju peningkatan ekonomi masyarakat.DOK PT MARIANA BAHAGIA Saat ini antara Kepri dan Kalimantan Barat (Kalbar) sudah bisa menggunakan kendaraan, baik roda dua maupun roda empat. dengan KMP Bahtera Nusantara 01. Hal ini membuat silaturahmi masyarakat dua provinsi akan semakin erat, pergerakan barang dan orang semakin cepat. Semoga ini menambah laju peningkatan ekonomi masyarakat.

Sukma melanjutkan, hal ini dikarenakan kedua kapal tersebut menjalani perawatan atau docking demi menjaga keamanan dan kenyamanan kapal.

"Jadi memang sudah jadwalnya perawatan rutin setiap tahunnya, biar kondisi kapal tetap aman dan nyaman saat melakukan pelayaran," terang Sukma.

Kedua kapal tersebut, tambahnya, akan kembali beroperasi pada bulan Desember 2023, masing-masing pada Sabtu (16/12/2023) dan Senin (18/12/2023).

“Jadi kapal ini kembali beroperasi di momen perayaan Natal dan tahun baru sesuai rute lama,” ujar Sukma.

Baca juga: Jadwal dan Tarif Tiket Kapal dari Batam ke Singapura November 2023

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com