Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

6 Tips Liburan ke Cappadocia di Turkiye dengan Bujet Terbatas

Kompas.com - 12/03/2024, 17:03 WIB
Krisda Tiofani,
Ni Nyoman Wira Widyanti

Tim Redaksi

4. Cari makanan murah

Banyak restoran tersebar di Cappadocia. Kamu bisa menyesuaikan menu yang dicari dengan bujetmu.

Sebaiknya, datangi restoran agak jauh dari jalan utama dan beli roti pipih dengan topping keju atau daging agar kenyang lebih lama, tapi tidak mahal.

Adapun salah satu hidangan ikonis di Cappadocia adalah testi kebab atau pottery kebab (kebab tembikar).

Sesuai namanya, makanan ini terdiri dari daging domba yang dimasak secara perlahan dengan tomat, paprika, dan bawang putih di kendi dari tanah liat yang ditutup (testi). 

Baca juga: 4 Restoran dalam Gua di Cappadocia Turki, Pengalaman Santap Tak Biasa

5. Beli kartu museum pass Cappadocia

Bila ingin mendatangi situs bersejarah di Cappadocia, sebaiknya gunakan museum pass untuk menghemat tarif masuk.

Museum pass dijual dengan harga Rp 725.000-an. Wisatawan asing bisa bebas mengunjungi lebih dari empat situs dengan pass tersebut.

Kartu ini bisa dibeli baik secara daring maupun langsung di tempat untuk memudahkan transaksi.

Baca juga: Itinerary 9 Hari Wisata Cappadocia Turki Bersama Penulis Layangan Putus

Cappadocia, wisata balon udara yang terkenal di TurkiPixabay/SashSegal Cappadocia, wisata balon udara yang terkenal di Turki

6. Tak perlu naik balon udara

Meski ikonis, balon udara di Cappadocia termasuk mahal sehingga lebih baik dihindari, apalagi kamu harus menginap di hotel terdekat dari lokasi agar bisa tiba lebih cepat.

Tips ini dikecualikan jika kamu memang sudah menyiapkan bujet khusus untuk naik balon udara jauh-jauh hari.

Baca juga: Wisata Balon Udara di Subang, Sandiaga Sebut Mirip Cappadocia

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Kompas Travel (@kompas.travel)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com