Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

9 Kota di AS Tawarkan Insentif bagi yang Mau Pindah ke Sana

Kompas.com - 13/03/2024, 17:12 WIB
Suci Wulandari Putri Chaniago,
Silvita Agmasari

Tim Redaksi

4. Topeka, Kansas

Program insentif bagi penduduk baru di Topeka bernama Choose Topeka, mulanya diinisiasi pada 2019 dengan tawaran hingga 15.000 dollar AS 

Sejak saat itu, ada lebih dari 6.000 pelamar, dan hampir 150 pendatang baru yang beruntung dan terpilih untuk pindah ke Topeka.

Program insentif di Topeka ini tidak hanya menyasar pekerja jarak jauh, tetapi juga para veteran, orang yang baru saja meninggalkan dinas militer, dan mantan penduduk Topeka yang ingin kembali ke Shawnee County.

Baca juga: Berapa Biaya Wisata ke Amerika Serikat untuk 20 Orang?

Orang-orang yang tergolong dalam syarat tersebut berpeluang tinggal di Topeka, dengan syarat gaji minimum 50.000 dollar AS. 

Jika masuk ke dalam kualifikasi yang ditetapkan, penduduk baru Topeka harus tinggal di sana selama satu tahun. Namun sekitar 95 persen dari mereka bertahan dan tinggal lebih lama di sana.

5. Kentucky

Kota Kentucky menyediakan delapan kota yang bisa dihuni oleh calon penduduk baru. Ada paket intensif sebesar $8.800 untuk yang mau pindah ke Mayfield dan Graves County.

Penduduk baru akan mendapatkan uang tunai sebesar 5.000 dollar AS, diskon 50 persen untuk penitipan anak sepulang sekolah, makan siang bersama walikota, dan pengiriman telur bulanan gratis

Selain itu ada pula beberapa kota menyertakan bonus senilai 2.500 dollar AS selain uang tunai 5.000 dollar AS. Intensif ini ditujukan untuk pekerja yang membawa pasangan dan akan bekerja secara lokal di bidang kesehatan atau pendidikan.

Baca juga: Sejarah Kelam Fried Chicken, Tak Lepas dari Praktik Perbudakan di AS

6. Beting, Alabama

Penawaran insentif bagi calon penduduk baru di Beting bernama Remote Shoals. Program ini mulanya diluncurkan pada Juni 2019.

Adapun syarat pelamar progam ini yakni seorang wiraswasta atau karyawan jarak jauh penuh waktu di luar wilayah Colbert dan Lauderdale.

Kemudian pelamar berpenghasilan 52.000 dollar AS atau lebih setiap tahun, serta pindah ke wilayah Shoals dalam waktu enam bulan setelah dipilih.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com