Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mau Coba Kopi Unik? Nih Tempatnya...

Kompas.com - 08/07/2015, 08:42 WIB
KOMPAS.com - Weekend telah tiba, Ngopi yuk! Hari Sabtu lalu saya pergi ke Mal Alam Sutra, sekalian ajak anak jalan-jalan. Saya juga ingin nyobain kopi di salah satu restoran di mal ini, yaitu 6 Degrees Coffee Drinkers.

Area 6 Degrees ada di area Alfresco Walk Mal Alam Sutera, sebuah ruang terbuka berisi deretan resto dan coffee shop. Area Alfresco Walk ada live music-nya lho, dari Rabu sampai dengan Minggu, mulai pukul 19.00.

Dan di sini ada beberapa menu kopi yang menurut saya cukup unik, dan jarang saya temui di tempat lain. Saya memesan gennera mocha dan istri saya memesan black carribean. Selain menu ini saya memesan chicken wing dan battered fish.

ARSIP DOYANKULINER.COM Black Carribean
Gennera mocha rasa mocha-nya cukup berasa. Perpaduan susu dan mocha menurut saya pas dan uniknya ada daun jeruk di dalamnya. Rasa gennera mocha memang cenderung pahit, dan ini salah satu menu andalan dan menu favorit di 6 Degrees Coffee Drinkers.

Sedangkan black carribean pesanan istri saya juga enak, black coffee yang diberi jeruk nipis. Jeruk nipis-nya cukup berasa, dan rasa memang agak sedikit unik. Dan porsinya memang tidak terlalu banyak.

Chicken wing-nya digoreng dengan tepung, garing, renyah dan enak. Menu ini sudah mendapatkan kentang goreng garing tipis-tipis, dan diberi honey mustard sauce, rasa sausnya mirip saus BBQ. Ini salah satu menu favorit di sini, dan kebetulan menu ini cocok buat saya dan istri. Crispy dan bumbunya meresap sampai ke dalam.

ARSIP DOYANKULINER.COM Battered Fish
Battered fish menggunakan ikan dory yang dilumuri tepung dan di goreng, tetapi tidak garing. Disajikan dengan fresh salad, tartar sauce dan oven baked chips. Rasanya enak dan tidak amis.  

Harga battered fish Rp 55.000, chicken wings Rp 48.000, gennera mocha Rp 38.000, dan black carribean Rp 28.000. Mau coba menu kopi yang unik? Datang saja ke 6 Degree Coffee Drinkers... (Frans)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Travel Update
Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Jalan Jalan
Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Jalan Jalan
Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Travel Update
Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Jalan Jalan
YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

Travel Update
Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Jalan Jalan
Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Jalan Jalan
Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Travel Update
Pendaki Penyulut 'Flare' di Gunung Andong Terancam Di-'blacklist' Seumur Hidup

Pendaki Penyulut "Flare" di Gunung Andong Terancam Di-"blacklist" Seumur Hidup

Travel Update
10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

Jalan Jalan
Rute Transportasi Umum dari Cawang ke Aeon Deltamas

Rute Transportasi Umum dari Cawang ke Aeon Deltamas

Travel Tips
Australia Kenalkan Destinasi Wisata Selain Sydney dan Melbourne

Australia Kenalkan Destinasi Wisata Selain Sydney dan Melbourne

Travel Update
Airbnb Hadirkan Keajaiban di Dunia Nyata Melalui Peluncuran Icons

Airbnb Hadirkan Keajaiban di Dunia Nyata Melalui Peluncuran Icons

Travel Update
Australia Siapkan Banyak Resto Halal, Dukung Pariwisata Ramah Muslim

Australia Siapkan Banyak Resto Halal, Dukung Pariwisata Ramah Muslim

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com