Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Apakah Ini Ruang Anak Terindah di Seluruh Museum Indonesia?

Kompas.com - 04/11/2017, 19:28 WIB
Silvita Agmasari

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Ruang bermain anak menjadi penyelamat di kala orang tua ingin serius menikmati koleksi atau karya seni di museum. Namun ada kalanya, museum tak memiliki ruang anak yang layak. Sehingga membawa anak ke museum menjadi pertimbangan tersendiri bagi orang tua.

Namun jika Anda berencana pergi ke Museum of Modern and Contemporary Art in Nusantara (Macan), jangan pernah ragu membawa anak Anda.

(Baca juga : Mengintip Peninggalan Jenderal Besar di Museum Satriamandala)

Ada berbagai fasilitas dan hiburan yang disediakan oleh Museum Macan bagi anak-anak. Salah satunya adalah Ruang Seni Anak yang didedikasikan khusus bagi anak-anak.

Museum Macan bahkan sampai menunjuk seniman Entang Wiharso untuk mendekorasi Ruang Seni Anak. Bukan sekadar mendekorasi, Entang akhirnya membuat Ruang Seni Anak menjadi sebuah seni instalasi.

(Baca juga : Ketika Wakil Gubernur Pattani Kagumi Museum Timah Indonesia)

Membuka pintu Ruang Seni Anak di Museum Macan bak masuk ke sebuah taman seni, membuat takjub. Entang menamakan Ruang Seni Anak dengan nama Floating Garden atau Taman Apung.

"Ini adalah bentuk presentasi manusia dengan alam. Ada unsur edukasi baik dari seni rupa maupun lingkungan yang saat ini konteksnya urgent (gawat)," kata Entang Wiharso yang ditemui di press tour Museum Macan, Jakarta, Jumat (3/11/2017).

Karya Entang Wiharso di Ruang Seni Anak Taman Apung, Museum MACAN.KOMPAS.com/SILVITA AGMASARI Karya Entang Wiharso di Ruang Seni Anak Taman Apung, Museum MACAN.
Entang bercerita bahwa ide Taman Apung muncul saat ia harus membuat taman kecil di depan studio kerjanya di Amerika Serikat. Berada di taman malah membuatnya berpikir. Ada begitu banyak kekayaan dari tanaman yang terus bertumbuh, berbunga, dan menjadi buah.

Alhasil Entang memotret tanaman-tanaman di taman kecilnya. Ia kemudian mencetak foto tanaman di plexiglass dan membuat cetakan berpola di alumunium.

"Saya pilih aluminium karena sifatnya domestik. Bahan ini begitu dekat dengan kehidupan kita. Bisa kita temui di sendok atau garpu. Ada pertimbangan dari segi estetika juga, kenapa finishing-nya glossy. Saya ingin draw attention (mencuri perhatian) dan membuat orang ingin memegangnya," sebut Entang.

Cetakan alumunium karya Entang Wiharso di Ruang Seni Anak Taman Apung, Museum MACAN.KOMPAS.com/SILVITA AGMASARI Cetakan alumunium karya Entang Wiharso di Ruang Seni Anak Taman Apung, Museum MACAN.
Pada cetakan aluminium, Entang membuat pola berbentuk fauna, flora, dan manusia dalam bentuk anak-anak yang ditempel di dinding. Sedangkan di plexiglass berbentuk lingkaran, Entang bermain detail pola dan warna dari potret tanaman.

Plexiglass tersebut ia eratkan satu sama lain membentuk juntaian yang memenuhi dinding. Ada juga plexiglass yang langsung ditempel di dinding, sehingga dinding memiliki pola polkadot.

Tak hanya dekorasi, Entang juga membuat cetakan aluminium yang dapat membantu anak belajar membuat karya seni. Caranya anak hanya perlu menjiplak kertas di cetakan aluminium yang tertempel rapat di meja, kemudian mengarsir kertas dengan pensil warna yang telah disediakan. Jadilah sebuah karya seni cetak yang penuh warna!

Kabar gembiranya lagi tak dipungut biaya sama sekali bagi anak yang ingin melakukan prakarya di Ruang Seni Anak.

Seni instalasi dari Entang Wiharso di Ruang Seni Anak Taman Apung, Museum MACAN.KOMPAS.com/SILVITA AGMASARI Seni instalasi dari Entang Wiharso di Ruang Seni Anak Taman Apung, Museum MACAN.
Selain Ruang Seni anak, fasilitas yang diberikan Museum Macan bagi pengunjung anak-anak adalah petunjuk untuk memecahkan teka-teki yang dapat dicari di koleksi pameran, dan tur keluarga yang dilaksanakan setiap Sabtu pukul 10.00 dengan maksimal diikuti 20 orang per kelompok.

Tiket masuk biasa (tanpa keanggotaan) di Museum Macan dihargai Rp 50.000 untuk orang dewasa, Rp 40.000 untuk lansia, dan Rp 30.000 untuk anak-anak.

Museum Macan terletak di Jalan Panjang Nomor 5, Jakarta Barat. Museum ini buka dari Hari Selasa-Minggu, dengan jam operasional mulai pukul 10.00-19.00 WIB. Tutup di hari Senin dan libur nasional

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Dua Bandara di Jateng Tak Lagi Berstatus Internasional, Kunjungan Wisata Tidak Terpengaruh

Dua Bandara di Jateng Tak Lagi Berstatus Internasional, Kunjungan Wisata Tidak Terpengaruh

Travel Update
Batal Liburan, Bisa Refund 100 Persen dari Tiket.com

Batal Liburan, Bisa Refund 100 Persen dari Tiket.com

Travel Update
Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Travel Update
Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Jalan Jalan
Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Jalan Jalan
Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Travel Update
Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Jalan Jalan
YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

Travel Update
Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Jalan Jalan
Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Jalan Jalan
Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Travel Update
Pendaki Penyulut 'Flare' di Gunung Andong Terancam Di-'blacklist' Seumur Hidup

Pendaki Penyulut "Flare" di Gunung Andong Terancam Di-"blacklist" Seumur Hidup

Travel Update
10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

Jalan Jalan
Rute Transportasi Umum dari Cawang ke Aeon Deltamas

Rute Transportasi Umum dari Cawang ke Aeon Deltamas

Travel Tips
Australia Kenalkan Destinasi Wisata Selain Sydney dan Melbourne

Australia Kenalkan Destinasi Wisata Selain Sydney dan Melbourne

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com