Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gorontalo Promosikan Sulam Tradisional "Karawo" Lewat Karnaval

Kompas.com - 26/04/2018, 14:23 WIB
Anggita Muslimah Maulidya Prahara Senja,
Sri Anindiati Nursastri

Tim Redaksi

 JAKARTA, KOMPAS.com – Salah satu event di Gorontalo yang masuk ke dalam 100 Calendar of Event Wonderful Indonesia 2018 adalah Gorontalo Karnaval Karawo yang digelar pada 6 Oktober 2018.

Karawo sendiri merupakan kain sulam tradisional khas Gorontalo yang dibuat dengan tangan.

Menteri Pariwisata Arief Yahya mengatakan tahun lalu karya sulam Karawo sempat menarik perhatian dunia fashion internasional. Yakni dalam ajang New York Fashion Week (NYFW) 2017 di Amerika Serikat.

Fashion dan tourism sama-sama bagian dalam creative industry. Mempromosikan sulam Karawo di ajang fashion dunia NYFW menjadi sarana efektif untuk mempromosikan pariwisata Gorontalo,” kata Arief di Gedung Kementrian Pariwisata, Jakarta, Rabu (25/4/2018).

Baca juga : Kue Popaco, Kue Basah Manis Legit Nan Harum dari Gorontalo

Kepala Dinas Pariwisata Gorontalo, Nancy Lahay mengatakan sulam Karawo merupakan salah satu kerajinan tangan yang begitu unik.

“Cara buatnya yang agak unik. Pertama-tama kita harus buat pola, setelah itu ketika pola mau dibuat bunga, kita iris kainnya. Setelah diiris baru disulam, jadi ada hitungan benangnya yang harus diiris,” kata Nancy.

Sulam Karawo ditampilkan dalam acara Lauching Calendar of Event Pariwisata Gorontalo 2018 di Gedung Kementrian Pariwisata, Jakarta, Rabu (25/4/2018) malam. KOMPAS.com/ANGGITA MUSLIMAH Sulam Karawo ditampilkan dalam acara Lauching Calendar of Event Pariwisata Gorontalo 2018 di Gedung Kementrian Pariwisata, Jakarta, Rabu (25/4/2018) malam.
Pada saat karnaval, sulam Karawo ini akan dkenakan oleh para peserta. Karawo hadir dalam beragam model busana. 

Tak hanya menonjolkan sulaman, aneka busana tersebut juga dilengkapi dengan ornamen dan aksesoris yang megah.

Setiap kostum hadir dengan tema-tema tertentu, seperti sayap besar.

Nancy juga menjelaskan, pada zaman dahulu sulam Karawo hanya digunakan oleh orang-orang tertentu. Namun, kini sulam Karawo wajib digunakan oleh warga Gorontalo setiap hari Kamis.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Batal Liburan, Bisa Refund 100 Persen dari Tiket.com

Batal Liburan, Bisa Refund 100 Persen dari Tiket.com

Travel Update
Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Travel Update
Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Jalan Jalan
Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Jalan Jalan
Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Travel Update
Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Jalan Jalan
YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

Travel Update
Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Jalan Jalan
Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Jalan Jalan
Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Travel Update
Pendaki Penyulut 'Flare' di Gunung Andong Terancam Di-'blacklist' Seumur Hidup

Pendaki Penyulut "Flare" di Gunung Andong Terancam Di-"blacklist" Seumur Hidup

Travel Update
10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

Jalan Jalan
Rute Transportasi Umum dari Cawang ke Aeon Deltamas

Rute Transportasi Umum dari Cawang ke Aeon Deltamas

Travel Tips
Australia Kenalkan Destinasi Wisata Selain Sydney dan Melbourne

Australia Kenalkan Destinasi Wisata Selain Sydney dan Melbourne

Travel Update
Airbnb Hadirkan Keajaiban di Dunia Nyata Melalui Peluncuran Icons

Airbnb Hadirkan Keajaiban di Dunia Nyata Melalui Peluncuran Icons

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com