Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Iklim Kembali Seperti 20 Tahun Lalu, Yuk Liburan ke Malang!

Kompas.com - 25/06/2019, 14:09 WIB
Sherly Puspita,
Sri Anindiati Nursastri

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Malang kembali dingin, iklim Malang saat ini bahkan disebut kembali seperti 20 tahun yang lalu. Hal ini disampaikan oleh Kepala Badan Metereologi Klimatologi dan Geofisika ( BMKG) Stasiun Klimatologi Karangploso, Kabupaten Malang, Aminudin.

Hal itu dilihat dari suhu terendah saat musim kemarau. Aminudin mengatakan, Stasiun Klimatologi Karangploso pernah mencatat suhu terendah 14 derajat celsius sekitar 20 tahun lalu. Setelah itu, suhu terendah saat musim kemarau tidak pernah sedingin itu.

"Tahun ini bisa sampai 15 (derajat celsius) luar biasa kan. Boleh dikatakan iklim di Karangploso sudah mulai kembali ke 20 tahun yang lalu. Mengarah pada hal yang positif," katanya.

Jadi, saat ini adalah waktu terbaik bagi kamu yang ingin menikmati sejuknya Malang. Berikut KompasTravel merangkum 5 objek wisata alam yang ada di Malang.

1. Sumber Sirah

Sumber atau mata air Sirah terletak di Kecamatan Gondang Legi, Malang. Sumber sirah merupakan sumber mata air yang sangat jernih yang dipadukan dengan pemandangan alam yang begitu indah.

Di sini, tak hanya dapat menikmati pemandangan alamnya, kamu juga bisa melakukan kegiatan olah raga air snorkeling. Di dalam air kamu akan melihat ganggang-ganggang hijau di dasar mata air yang begitu memanjakan mata.

Nah di tempat wisata ini fasilitas yang disediakan sudah cukup lengkap. Kamu bisa menyewa peralatan renang, snorkeling, tempat berbilas, dan lain sebagainya.

2. Goa Pinus

Goa Pinus Malang terletak di kawasan Gunungsari, Bumiaji, Kota Batu, Jawa Timur. Kawasan wisata ini buka mulai pukul 07.00 hingga 17.30. Dinamakan Goa Pinus karena di sana kamu dapat menemui sebuah goa bekas galian zaman Jepang.

Tak hanya goa, di sini kamu juga bisa menikmati pemandangan alam yang indah melalui gardu pandang, dan mencoba berfoto di spot-spot yang instagramable. Wisata alam ini juga terletak di dekat destinasi wisata lain seperti omah batu dan wisata paralayang Batu.

3.  Batu Flower Garden

Batu Flower Garden termasuk objek wisata baru di Kota Batu, Malang. Di sini kamu dapat melihat pemandangan bunga berwarna-warni yang indah. Tak hanya itu, nuansa pegunungan yang diselimuti kabut tipis dan pemandangan kupu-kupu yang berlalu lalang akan membuat liburanmu tak terlupakan.

Awalnya obyek wisata di kawasan tersebut hanya air terjun yang diberi nama Coban Rais dan bumi perkemahan. Sayang, keberadaan objek wisata air terjun tersebut kurang diminati wisatawan.

Omah Kayu merupakan salah satu alternatif wisata dengan biaya murah untuk menikmati pemandangan Kota Batu, Jawa Timur dari atas rumah pohon.KOMPAS.COM/ADHIKA PERTIWI Omah Kayu merupakan salah satu alternatif wisata dengan biaya murah untuk menikmati pemandangan Kota Batu, Jawa Timur dari atas rumah pohon.

4. Omah Kayu

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Dua Bandara di Jateng Tak Lagi Berstatus Internasional, Kunjungan Wisata Tidak Terpengaruh

Dua Bandara di Jateng Tak Lagi Berstatus Internasional, Kunjungan Wisata Tidak Terpengaruh

Travel Update
Batal Liburan, Bisa Refund 100 Persen dari Tiket.com

Batal Liburan, Bisa Refund 100 Persen dari Tiket.com

Travel Update
Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Travel Update
Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Jalan Jalan
Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Jalan Jalan
Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Travel Update
Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Jalan Jalan
YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

Travel Update
Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Jalan Jalan
Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Jalan Jalan
Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Travel Update
Pendaki Penyulut 'Flare' di Gunung Andong Terancam Di-'blacklist' Seumur Hidup

Pendaki Penyulut "Flare" di Gunung Andong Terancam Di-"blacklist" Seumur Hidup

Travel Update
10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

Jalan Jalan
Rute Transportasi Umum dari Cawang ke Aeon Deltamas

Rute Transportasi Umum dari Cawang ke Aeon Deltamas

Travel Tips
Australia Kenalkan Destinasi Wisata Selain Sydney dan Melbourne

Australia Kenalkan Destinasi Wisata Selain Sydney dan Melbourne

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com