Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pemkot Yogyakarta Terjunkan 350 Personil Amankan Libur Panjang saat Pandemi Covid-19

Kompas.com - 20/08/2020, 19:30 WIB
Wisang Seto Pangaribowo,
Anggara Wikan Prasetya

Tim Redaksi

YOGYAKARTA, KOMPAS.COM - Pemerintah Kota Yogyakarta bersiap hadapi libur panjang yang tiba pada Kamis-Senin (20-24 Agustus 2020). Pasalnya libur panjang kali ini masih dalam pandemi Covid-19.

Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) Malioboro Yogyakarta Ekwanto mengatakan, total personel yang diterjunkan untuk mengawasi penerapan protokol kesehatan di kawasan Malioboro adalah 350 orang dan dibantu berbagai pihak.

"Mulai Kamis, long weekend akan di-backup penuh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lain. Total,  350 personel yang akan membantu dari Dinas Perhubungan (Dishub), Pol PP, dan lainnya," kata dia saat jumpa pers di Kompleks Balaikota Yogyakarta, Kamis (18/20/2020).

Petugas nantinya akan melakukan pengecekan kesehatan, seperti cek suhu tubuh sebelum wisatawan turun dari bus. Koordinator wisatawan juga wajib memberikan data-data kepada para petugas.

Baca juga: Kraton Yogyakarta Tetap Buka, Alternatif Wisata Libur Tahun Baru Islam

Sementara itu, Kepala Satpol PP Kota Yogyakarta Agus Winarta menyampaikan, Kota Yogyakarta menjadi primadona saat libur lanjang lantaran mudah diakses melalui jalan darat, sehingga banyak wisatawan yang berkunjung ke sana.

"Kami tadi pagi sudah koordinasi. Mulai besok, kami full kekuatan, dari Pol PP, Jogoboro, di Beringharjo ada sekuriti pasar, linmas, pam budaya, dan Pol PP DIY," ujar dia.

Dari pihaknya, akan ada sebanyak 130 personil yang akan mengamankan dan membantu wisatawan selama libur panjang.

Perlu diketahui, untuk masuk kawasan Malioboro wisatawan tidak bisa serta merta masuk. Ada beberapa protokol yang dipenuhi, seperti wajib memakai masker, cek suhu tubuh, mengisi QR code untuk pendataan, dan diberlakukan jalan satu arah pada bagian pedestrian.

Foto dirilis Rabu (22/7/2020), memperlihatkan petugas Jogoboro memeriksa suhu tubuh pengunjung di Jalan Malioboro, DI Yogyakarta. Pihak pengelola dan penyedia jasa wisata di Yogyakarta mencoba kembali bangkit dengan menerapkan protokol kesehatan Covid-19 secara ketat dan melakukan simulasi untuk membiasakan tatanan era adaptasi kebiasaan baru.ANTARA FOTO/HENDRA NURDIYANSYAH Foto dirilis Rabu (22/7/2020), memperlihatkan petugas Jogoboro memeriksa suhu tubuh pengunjung di Jalan Malioboro, DI Yogyakarta. Pihak pengelola dan penyedia jasa wisata di Yogyakarta mencoba kembali bangkit dengan menerapkan protokol kesehatan Covid-19 secara ketat dan melakukan simulasi untuk membiasakan tatanan era adaptasi kebiasaan baru.

"Secara teknis, besok seluruh kekuatan kami apelkan di taman parkir Abu Bakar Ali," kata Agus.

Pihaknya lalu akan membuat sekitar 20 pos pengamanan dengan model zig-zag untuk membantu wisatawan.

"Itu karena banyak wisatawan yang belum tahu prosedurnya, termasuk dengan one way akan kami pandu," ujar Agus.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Dua Bandara di Jateng Tak Lagi Berstatus Internasional, Kunjungan Wisata Tidak Terpengaruh

Dua Bandara di Jateng Tak Lagi Berstatus Internasional, Kunjungan Wisata Tidak Terpengaruh

Travel Update
Batal Liburan, Bisa Refund 100 Persen dari Tiket.com

Batal Liburan, Bisa Refund 100 Persen dari Tiket.com

Travel Update
Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Travel Update
Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Jalan Jalan
Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Jalan Jalan
Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Travel Update
Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Jalan Jalan
YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

Travel Update
Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Jalan Jalan
Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Jalan Jalan
Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Travel Update
Pendaki Penyulut 'Flare' di Gunung Andong Terancam Di-'blacklist' Seumur Hidup

Pendaki Penyulut "Flare" di Gunung Andong Terancam Di-"blacklist" Seumur Hidup

Travel Update
10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

Jalan Jalan
Rute Transportasi Umum dari Cawang ke Aeon Deltamas

Rute Transportasi Umum dari Cawang ke Aeon Deltamas

Travel Tips
Australia Kenalkan Destinasi Wisata Selain Sydney dan Melbourne

Australia Kenalkan Destinasi Wisata Selain Sydney dan Melbourne

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com