Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

10 Tips Trekking Curug, Peregangan Otot hingga Alas Kaki yang Cocok

Kompas.com - 30/10/2020, 11:11 WIB
Nicholas Ryan Aditya,
Kahfi Dirga Cahya

Tim Redaksi


KOMPAS.com - Aktivitas wisata sudah bisa dilakukan kembali terutama ke tempat-tempat wisata alam. Aktivitas wisata alam yang menarik dilakukan salah satunya adalah trekking.

Wisatawan bisa trekking untuk mendaki gunung atau untuk sekadar menikmati keindahan alam di curug.

Trekking ke curug salah satunya bisa dilakukan dengan berkunjung ke Curug Ciburial, Curug Kembar dan Curug Hordeng di Kampung Cibeureum, Desa Cibadak, Kecamatan Sukamakmur, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Kompas.com berkesempatan menjajal langsung trekking di sana pada Selasa (27/10/2020) pagi hingga siang hari.

Setelah menjajal dan merasakan langsung, ada beberapa hal yang perlu diketahui wisatawan yang ingin trekking ke sana.

Baca juga: Trekking 3 Curug di Sentul, Wisata Alam Hits di Bogor

Berikut Kompas.com rangkum tips-tips trekking ke Curug Ciburial, Curug Kembar dan Curug Hordeng:

Suasana di Curug Hordeng di Kampung Cibereum, Desa Cibadak, Kecamatan Sukamakmur, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Selasa (27/10/2020). Di kawasan ini pengunjung bisa menikmati wisata curug dan trekking menuju 3 destinasi curug yaitu curug cibuliar, curug kembar dan curug hordeng.KOMPAS.com/RODERICK ADRIAN MOZES Suasana di Curug Hordeng di Kampung Cibereum, Desa Cibadak, Kecamatan Sukamakmur, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Selasa (27/10/2020). Di kawasan ini pengunjung bisa menikmati wisata curug dan trekking menuju 3 destinasi curug yaitu curug cibuliar, curug kembar dan curug hordeng.

1. Pastikan kondisi cuaca aman

Sebelum memulai perjalanan ke tempat trekking, kamu harus memastikan terlebih dahulu cuaca di sekitar tempat tersebut.

Cuaca terbaiknya adalah pada saat tidak mendung atau turun hujan. Apabila sehabis turun hujan, maka medan trekking yang akan kamu lalui semakin berat.

Jalan berupa tanah akan menjadi lebih licin dan bisa membuatmu terjatuh. Selain itu, jika turun hujan, kamu tidak bisa menikmati kesegaran alam curug misalnya bermain air atau berenang.

Kamu akan lebih banyak berteduh untuk menunggu hujan reda.

Baca juga: Aktivitas Wisata di 3 Curug Kawasan Sentul, Berenang hingga Selfie

2. Kondisi tubuh prima

Selain memastikan kondisi cuaca, kamu juga perlu memastikan bahwa kondisi tubuh dalam keadaan sehat dan bugar.

Artinya, kamu tidak dalam kondisi tidak enak badan. Terlebih di masa pandemi, kamu tidak boleh bepergian jika mengalami demam atau menunjukkan gejala Covid-19.

Jika bersuhu badan lebih dari 37,3 derajat celsius akan lebih baik untuk menunda perjalanan dan memulihkan kondisi tubuh terlebih dulu.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tips Atas Bengkak Selama Perjalanan Udara, Minum hingga Peregangan

Tips Atas Bengkak Selama Perjalanan Udara, Minum hingga Peregangan

Travel Tips
Harga Tiket Wisata Pantai di Bantul Terkini, Parangtritis hingga Pandansimo

Harga Tiket Wisata Pantai di Bantul Terkini, Parangtritis hingga Pandansimo

Travel Update
Ada Pungli di Curug Ciburial Bogor, Sandiaga: Perlu Ditindak Tegas

Ada Pungli di Curug Ciburial Bogor, Sandiaga: Perlu Ditindak Tegas

Travel Update
Menparekraf Bantah Akan Ada Pungutan Dana Pariwisata kepada Wisatawan

Menparekraf Bantah Akan Ada Pungutan Dana Pariwisata kepada Wisatawan

Travel Update
Sandiaga Dukung Sanksi Tegas untuk Penyulut 'Flare' di Gunung Andong

Sandiaga Dukung Sanksi Tegas untuk Penyulut "Flare" di Gunung Andong

Travel Update
Waktu Terbaik untuk Beli Tiket Pesawat agar Murah, Jangan Mepet

Waktu Terbaik untuk Beli Tiket Pesawat agar Murah, Jangan Mepet

Travel Tips
Taman Burung-Anggrek di Papua: Lokasi dan Harga Tiket Masuk

Taman Burung-Anggrek di Papua: Lokasi dan Harga Tiket Masuk

Travel Update
5 Air Terjun di Probolinggo, Ada Air Terjun Tertinggi di Jawa

5 Air Terjun di Probolinggo, Ada Air Terjun Tertinggi di Jawa

Jalan Jalan
4 Festival di Hong Kong untuk Dikunjungi pada Mei 2024

4 Festival di Hong Kong untuk Dikunjungi pada Mei 2024

Jalan Jalan
Kemenuh Butterfly Park Bali Punya Wahana Seru

Kemenuh Butterfly Park Bali Punya Wahana Seru

Jalan Jalan
Kemenuh Butterfly Park Bali: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Kemenuh Butterfly Park Bali: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Jalan Jalan
Kapal Wisata Terbakar di Labuan Bajo, Wisatawan Diimbau Hati-hati Pilih Kapal

Kapal Wisata Terbakar di Labuan Bajo, Wisatawan Diimbau Hati-hati Pilih Kapal

Travel Update
5 Tips Traveling Saat Heatwave, Apa Saja yang Harus Disiapkan

5 Tips Traveling Saat Heatwave, Apa Saja yang Harus Disiapkan

Travel Tips
Penerbangan Bertambah, Sandiaga: Tiket Pesawat Mahal Sudah Mulai Tertangani

Penerbangan Bertambah, Sandiaga: Tiket Pesawat Mahal Sudah Mulai Tertangani

Travel Update
Pencabutan Status Bandara Internasional Tidak Pengaruhi Kunjungan Turis Asing

Pencabutan Status Bandara Internasional Tidak Pengaruhi Kunjungan Turis Asing

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com